Proyek air minum Umbulan, kontrak kerja sama ditarget Juli 2016
"Umbulan diharapkan tanda tangan kontrak 24 Juli."
Pemerintah menargetkan kerja sama pembangunan sistem penyediaan air minum (SPAM) Umbulan, Jawa Timur, dapat ditandatangi pada Juli mendatang. Untuk itu, dua kendala harus segera diatasi.
Hal ini diungkapkan Staf Ahli Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Bidang Keterpaduan Pembangunan Danis Sumadilaga, usai Rapat Koordinasi Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP), Jakarta, Rabu (22/6).
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Apa yang dilakukan Kementerian PUPR untuk menjamin ketersediaan air bersih dan sanitasi? Keberhasilan Indonesia dalam mencapai kemajuan yang signifikan dalam pembangunan infrastruktur adalah untuk menjamin ketersediaan air bersih dan sanitasi bagi seluruh rakyat secara berkelanjutan. Upaya ini untuk menghadapi urbanisasi, perubahan iklim dan populasi yang terus meningkat.
-
Mengapa Kementan fokus pada perbaikan infrastruktur air dan lahan dalam optimasi lahan rawa? Hasilnya akan menjadikan lahan pertanian produktif melalui penataan sistem tata air dan penataan lahan. "Tata kelola air dan perbaikan infrastruktur irigasi menjadi hal yg krusial dalam pengelolaan lahan rawa," ungkap Mentan Amran.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Bagaimana Kementerian PUPR memperluas akses air bersih bagi banyak komunitas? Melalui investasi yang strategis dan pendekatan inovatif, Indonesia pun juga berhasil memperluas dan meningkatkan akses air bersih bagi banyak komunitas.
"Umbulan diharapkan tanda tangan kontrak 24 Juli."
Adapun dua kendala mengadang diantaranya persetujuan DPRD terkait kerja sama pemerintah provinsi dengan swasta.
"Ini sedang menunggu legal opinion dari kejaksaan, akhir Juni ini sudah bisa."
Kendala lain perihal persetujuan Kementerian Keuangan terkait pemberikan dukungan dana tunai infrastruktur atau viability gap fund (VGF).
Danis berharap Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) ikut terlibat dalam menemukan solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut.
"Kami ada solusi termasuk penghitungan kembali distribusinya antara domestik dan industri, lalu pembiayaan jaringan distribusi dan hilirnya."
(mdk/yud)