Proyek Dermaga Sanur Diharapkan Perbanyak Kunjungan Wisatawan Asing
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meninjau proyek pembangunan dermaga Sanur yang ditargetkan selesai pada 2020. Proyek ini dimaksudkan untuk infrastruktur masyarakat, juga meningkatkan kunjungan wisatawan asing maupun lokal ke Pulau Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meninjau proyek pembangunan dermaga Sanur yang ditargetkan selesai pada 2020. Proyek ini dimaksudkan untuk infrastruktur masyarakat, juga meningkatkan kunjungan wisatawan asing maupun lokal ke Pulau Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.
"Bapak Presiden ingin tempat-tempat wisata ini diberikan dukungan agar turis-turis mendapatkan suatu fasilitas yang baik," kata Menteri Budi di lokasi, Jumat (26/7).
-
Di mana larangan pembangunan gedung tinggi di Bali tercantum? Perda yang mengatur larangan gedung pencakar langit di Bali tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Gubernur Kdh. Tk. 1 Bali, Tanggal 22 November 1971, No 13/Perbang 1614/II/a/1971.
-
Apa yang dibangun di Banyuwangi? Pabrik kereta api terbesar se-Asia Tenggara, PT Steadler INKA Indonesia (SII) di Banyuwangi mulai beroperasi.
-
Bagaimana cara pembangunan LRT Bali menggunakan mesin bor? Setelah ini, proses pembangunan yang baru akan dimulai adalah pembangunan stasiun di Sentral Parkir Kuta kemudian dilanjutkan pembuatan jalur terowongan itu juga akan menggunakan mesin bor yang didatangkan dari Tiongkok.
-
Apa tujuan dari upacara pengeruwakan dalam proyek LRT Bali? "Ngeruwak itu, adalah upacara untuk memulai semua kegiatan termasuk groundbreaking," kata Direktur Utama PT. Sarana Bali Dwipa Jaya (SBDJ) I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra."Tujuannya adalah untuk melakukan pembersihan secara skala dan niskala (spiritual) sehingga mendapatkan perlindungan dari pemilik alam semesta," jelasnya.
-
Siapa yang menginstruksikan pembangunan infrastruktur pasca gempa di Sulbar? Jokowi menekankan rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca gempa ini merupakan perintah langsung darinya."Saya lihat tadi Alhamdulillah (bangunan) sudah selesai. Hanya kurang gedung DPRD dan satu masjid," kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (23/4).
-
Bagaimana konstruksi utama Jembatan Kali Kuto di Tol Semarang-Batang dikerjakan? Jembatan itu merupakan jembatan pertama yang strukturnya dirakit secara langsung di lokasi pemasangan.
Menteri Budi menambahkan skema pendanaan proyek ini akan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) serta swasta melalui Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
"Tadi ada desain, rencananya kita akan finalkan nanti. Dan kita kombinasikan APBN dan KPBU. Kalau ini dikelola oleh swasta, kita harapkan bisa profesional. Swasta yang masuk sudah pengalaman internasional, kita ingin Bali standardnya internasional," ujarnya.
Menteri Budi menambahkan, selain dermaga Sanur, ada juga proyek pengembangan di Dermaga Tanah Ampo, Kabupaten Karangasem, Bali. Selain itu, Pelabuhan Cruise Benoa juga sudah dikembangkan.
"Bandara Ngurah Rai (investasi) tidak kurang dari Rp 2 triliun. Di sini saya duga (Dermaga Sanur) minimal Rp 300 sampai 500 miliar. Kalau Benoa, lebih dari Rp 500 miliar. Jadi sangat banyak," ujar Menteri Budi.
Sementara, Gubernur Bali Wayan Koster mengatakan ada 3 sasaran yang akan dijangkau untuk pembangunan infrastruktur di Dermaga Sanur. Pertama, kepentingan transportasi masarakat lokal yang hilir mudik dari Nusa Penida ke Denpasar.
Kedua, kepentingan pelayanan transportasi ketika ada Piodalan dan Upacara Adat di Pura Ratu Gede Slimped. Ketiga, Nusa Penida sudah berkembang menjadi destinasi wisata yang sudah diminati.
"Banyak wisatawan asing tertarik ke Nusa Penida. Untuk itu harus diberikan pelayanan dermaga yang layak dan memadai. Mumpung mau dibangun, ini sekaligus dengan standard internasional," ujarnya.
Baca juga:
Begini Strategi Menhub Budi Genjot Jumlah Wisatawan Asing Masuk Bali
Viral Turis Larang dan Usir Warga Bali Bermain di Pantai
Pemblokiran Layanan Ponsel Ilegal Buat Wisman Tak Nyaman
180 Wisatawan China Mendarat di Bandara Adi Soemarmo
Lima Bule Terlibat Perkelahian di Sanur Bali
Ada Bandara Baru, Wisatawan Asing ke Yogyakarta Dipastikan Meningkat
Pemerintah Kebut Pembangunan 4 Bali Baru, 3 Tahun Ditarget Telah Gaet Wisatawan Asing