Rosan Roeslani Jadi Wamen BUMN, Erick Thohir: Punya Kiprah Mentereng di Dunia Internasional
Erick Thohir menuturkan bahwa kapabilitas dan kredibilitas Rosan Roeslani tidak perlu diragukan lagi.
Rosan Roeslani Diharapkan Perkuat BUMN ke Kancah Global
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menaruh harapan kepada Rosan Roeslani yang baru dilantik sebagai Wakil Menteri BUMN pada Senin (17/7) pagi oleh Presiden Joko Widodo, di Istana Negara.
Dengan kapasitas Rosan Roeslani, Erick berharap BUMN dapat optimal menembus pasar global.
"Harapan kita hal ini akan semakin menguatkan upaya BUMN untuk go global," kata Erick dalam siaran pers.
- Rosan Roeslani jadi Ketua TKN Prabowo-Gibran, Erick Thohir: Tidak Ada Wamen Baru
- Terungkap, Ini Alasan Erick Thohir Angkat Rosan Roeslani Jadi Wakil Komisaris Utama Pertamina
- Rosan Roeslani Resmi Jadi Wakil Komisaris Utama Pertamina
- Jadi Wamen BUMN Baru, Rosan Roeslani Dapat Tugas Ini dari Erick Thohir
Erick menuturkan bahwa kapabilitas dan kredibilitas Rosan Roeslani tidak perlu diragukan.
Rosan memiliki pengalaman sebagai seorang bankir, kemudian Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, dan Duta Besar Republik Indonesia untuk Amerika Serikat
"Sehingga diharapkan dapat mendorong strategi besar BUMN agar semakin banyak lagi BUMN di berbagai sektor yang mampu berkiprah sebagai pemain global," ucap Erick.
Dia meyakini Rosan di sektor industri hingga jabatan terakhirnya sebagai Duta Besar AS akan memberikan warna baru dalam upaya transformasi BUMN di masa depan.
"Selamat datang Bapak Rosan Roeslani yang punya kiprah mentereng di dunia internasional, baik sebagai pengusaha maupun diplomat," ucapnya.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Rosan Perkasa Roeslani untuk menduduki jabatan Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada Reshuffle Kabinet di Istana Negara, Senin (17/7).
Posisi Rosan Perkasa Roeslani ini menggantikan Pahala Nugraha Mansury yang diangkat oleh Presiden Joko Widodo untuk menduduki posisi Wakil Menteri Luar Negeri.
Adapun sosok yang memiliki nama lengkap Rosan Perkasa Roeslani merupakan Duta Besar (Dubes) RI untuk Amerika Serikat (AS) ke-21 yang memulai jabatannya di Washington DC sejak Desember 2021.
Rosan dikenal sebagai pebisnis andal. Sepulang menimba ilmu di Amerika dan memperoleh gelar Sarjana di bidang Administrasi Bisnis, Rosan melamar pekerjaan di perbankan pada 1993. Lalu dia melanjutkan studinya ke Belgia dan mendapat gelar Master di bidang Administrasi Bisnis (MBA) dan kembali ke Jakarta pada 1996. Dia bersama teman-temannya yang juga bergerak di bidang finance, mendirikan usaha di Jakarta. Rosan mendirikan PT Republik Indonesia Funding atau sering disingkat Finance Indonesia.