Sandiaga Uno: Gernas BBI Bisa Buka 2 Juta Lapangan Kerja Baru
Menurutnya, Gernas BBI ini membuka kesempatan bagi para UMKM, koperasi, dan para pelaku usaha untuk mengambil peluang usaha. Karena, aksi afirmasi ini betul-betul berpihak kepada pembelian dan pemanfaatan produk dalam negeri.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno menyebut bahwa Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dapat menciptakan 2 juta lapangan kerja baru, dan mampu membangkitkan ekonomi.
"Kami percaya Gernas BBI akan menciptakan 2 juta lapangan kerja baru. Saya garis bawahi 2 juta lapangan kerja baru akan membangkitkan ekonomi, menambah pertumbuhan ekonomi sampai 1,7 sampai 2 persen," kata Sandiaga Uno dalam Afirmasi Pembelian & Pemanfaatan Produk Dalam Negeri Dalam Rangka Bangga Buatan Indonesia, Senin (25/4).
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Di mana produk lokal dan UMKM mendapatkan peningkatan pesanan ekspor? Tercatat, ada peningkatan pesanan ekspor yang mencapai lebih dari 4 kali lipat pada puncak kampanye 11.11 Big Sale. Dengan sejumlah pencapaian dan tren menarik di sepanjang kampanye, baik dalam pengaplikasian strategi bisnis para pelaku usaha lokal di Shopee maupun perilaku belanja online pengguna setia menjadi dasar dan landasan bagi Shopee untuk terus berinovasi.
-
Bagaimana Sandiaga Uno membantu warga Pancoran? Sandiaga langsung memberikan bantuan untuk mengembangkan potensi yang sudah ada. "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dilakukan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Bagaimana Sandiaga Uno akan membantu Warteg masuk ke pasar internasional? "Jadi Warteg ini akan kami ikut sertakan pada kegiatan ke luar negeri. Karena Tegal ini punya semangat wirausaha yang tinggi,"
Menurutnya, Gernas BBI ini membuka kesempatan bagi para UMKM, koperasi, dan para pelaku usaha untuk mengambil peluang usaha. Karena, aksi afirmasi ini betul-betul berpihak kepada pembelian dan pemanfaatan produk dalam negeri.
"Saya ingin menggarisbawahi atas arahan Presiden Jokowi bahwa sejak diluncurkan 14 Mei 2020- Februari 2022 BBI telah mencapai 57 persen dari target 30 juta UMKM yang onboarding pada marketplace di akhir tahun 2023," ujarnya.
Sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memerintahkan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) agar bisa menampilkan 1 juta produk UMKM di e-katalog LKPP pada 2022.
Sandiaga mengatakan, tim gernas BBI terdiri dari 29 Kementerian Lembaga. Ini sebuah kolaborasi yang sangat kolosal, 12 di antaranya dipilih sebagai campaign manager, dan akan dilaksanakan roadshow Gernas BBI ke berbagai provinsi.
Adapun hingga bulan April ini telah dilaksanakan Gernas BBI, di Jambi, Sulawesi Selatan, Kepulauan Riau dan Sumatera Barat bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Selanjutnya, Gernas BBI akan dilaksanakan di Bangka Belitung.
Transaksi Rp500 Triliun
Sandiaga menilai, gernas BBI ini berpotensi menghadirkan transaksi pembelian produk dalam negeri sebesar Rp500 triliun dan potensi belanja BUMN sampai dengan Rp420 triliun.
"Sesuai dengan pertemuan di Bali yang Bapak Ibu juga dihadiri, Komitmen belanja PDN pemerintah terhadap produk UMKM kita harapkan akan mencapai Rp483,2 triliun, kita semakin dekat untuk mencapai target, karena deadline adalah 31 Mei 2022 siap semua," ujarnya.
"Mari kita realisasikan komitmen-komitmen ini dari komitmen menjadi kontrak, jangan komitmen-komitmen saja jangan sampai PHP, jangan sampai janji tinggal janji, tapi harus jadi kontrak pengadaan barjas pemerintah dan semua tercatat di kontrak e-kontrak LKPP," tutup Sandiaga Uno.
(mdk/idr)