Sri Mulyani Pastikan Pembangunan Infrastruktur Tak akan Kendor Meski Ada Tahun Politik
Percepatan pembangunan infrastruktur di berbagai wilayah Indonesia diperlukan untuk meningkatkan produktivitas ekonomi.
Percepatan pembangunan infrastruktur di berbagai wilayah Indonesia diperlukan untuk meningkatkan produktivitas ekonomi.
Sri Mulyani Pastikan Pembangunan Infrastruktur Tak akan Kendor Meski Ada Tahun Politik
Sri Mulyani Pastikan Pembangunan Infrastruktur Tak akan Kendor Meski Ada Tahun Politik
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan seluruh agenda pembangunan ekonomi yang telah disusun pemerintah akan terus dilanjutkan pada tahun politik 2024 mendatang.
Pemerintah akan tetap fokus menyelesaikan pondasi pembangunan untuk mencapai Indonesia Emas tahun 2045, terutama pembangunan infrastruktur.
"Kita tetap fokus untuk bisa menyelesaikan keinginan untuk membangun fondasi Indonesia menuju 2045 yaitu keinginan untuk mencapai high income country,"
kata Sri Mulyani dalam acara webinar Business Challenges Indonesia 2024 di Jakarta, Kamis, (23/11).
Sri Mulyani menyebut, percepatan pembangunan infrastruktur di berbagai wilayah Indonesia diperlukan untuk meningkatkan produktivitas ekonomi.
Selain itu, aktivitas untuk mendorong investasi juga akan terus berlangsung khususnya terhadap sektor hilirisasi tambang.
"Kita juga perlu untuk terus membangun nilai tambah dari industri (tambang) kita dan juga kita perlu untuk terus perbaiki iklim investasi melalui regulasi dan kebijakan serta birokrasi yang simpel ini adalah fondasi bagi Indonesia untuk mencapai Indonesia maju," tutur Sri Mulyani.
Makanya, bendahara negara ini menilai penting kelangsungan pembangunan ekonomi maupun infrastruktur di tahun politik.
Menurutnya, upaya untuk menunda berbagai aktivitas yang menyangkut bangsa tersebut tidak lagi bisa ditawar-tawar.
merdeka.com
"Masalah fundamental tidak berubah hanya karena faktor tahun politik, kita tetap akan berhubungan masalah kualitas SDM Indonesia yang perlu diperbaiki, kita tetap perlu untuk membangun infrastruktur agar meningkatkan produktifitas Indonesia,"
kata Sri Mulyani.
Tahun Politik Tak Ganggu Pembangunan IKN Nusantara
Alasannya, pembangunan IKN sudah tertuang dalam Undang-Undang yang mengikat.
Saat bertemu Duta Besar (Dubes) Yunani H.E. Stella Bezirtzoglou, Sekretaris Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Achmad Jaka Santos Adiwijaya memastikan tahun politik tidak akan mengganggu pembangunan IKN Nusantara.
Bahkan meskipun ada pergantian presiden, Achmad memastikan ibu kota baru yang ada di Kalimantan Timur tersebut tetap dibangun.
"Pembangunan IKN sudah berdasarkan hukum yang mengikat dengan Undang-Undang 3/2022 tentang Ibu Kota Negara," kata Jaka dalam keterangannya di Jakarta, dikutip Sabtu (21/10) lalu.
Pembangunan IKN sudah berdasarkan hukum yang mengikat sesuai dengan Undang-Undang 3/2022 tentang Ibu Kota Negara.
Artinya, suksesi kepemimpinan tidak dapat menghentikan laju pembangunan IKN, seperti yang dikhawatirkan Dubes Yunani Stella.