Tarif Listrik Naik, BPS Proyeksi Inflasi Juli Berpotensi Meningkat
Tarif listrik untuk 5 golongan pelanggan akhirnya mulai mengalami kenaikan per 1 Juli 2022 ini. Lonjakan tarif tersebut dipercaya bakal turut mendongkrak angka inflasi pada bulan ini.
Tarif listrik untuk 5 golongan pelanggan akhirnya mulai mengalami kenaikan per 1 Juli 2022 ini. Lonjakan tarif tersebut dipercaya bakal turut mendongkrak angka inflasi pada bulan ini.
"Pemerintah di Juli ini akan menaikan tarif listrik. Juga ini ke depan mempunyai potensi untuk memacu inflasi di Juli. Besarnya nanti akan kita lihat di rilis bulan depan," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono dalam sesi teleconference, Jumat (1/7).
-
Kapan harga gula di Boyolali naik? Memasuki akhir November, harga sejumlah kebutuhan pokok melambung tinggi.
-
Siapa yang menyampaikan sejumlah catatan terkait usulan tambahan anggaran BPS? Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin turut menyampaikan sejumlah catatan.
-
Kenapa harga beras di Jawa Tengah naik? Kenaikan ini dinilai signifikan dengan kondisi kemarau panjang yang sedang melanda berbagai daerah di Jawa Tengah.
-
Apa saja yang menjadi fokus kritik Komisi XI DPR RI terhadap usulan kenaikan anggaran BPS? Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin turut menyampaikan sejumlah catatan. “Pada dasarnya, kami memahami betul usulan tambahan pagu BPS, khususnya untuk perbaikan gedung kantor yang tidak layak.""Karena hal ini merupakan kebutuhan yang mendukung kinerja BPS untuk menjalankan tugas dalam menyediakan basis data kependudukan, hingga menjalankan program-program strategis, seperti Registrasi Sosial Ekonomi, hingga Sensus pertanian,” urai Puteri dalam Rapat Dengar Pendapat Komisi XI bersama BPS pada Selasa (5/9). Namun, Puteri mengusulkan agar tambahan pagu ini juga digunakan untuk kegiatan strategis lain yang akan berlangsung tahun depan, seperti pelaksanaan Pemilu 2024. “Berbagai survei tadi saya rasa sudah menjadi agenda rutin BPS, khususnya survei wisatawan, e-commerce, dan statistik metropolitan. Jika tetap diusulkan, saya ingin mengetahui seberapapenting urgensi dari survei tersebut. Mengapa tidak BPS melakukan pendataan terkait statistik pemilu, yang saya kira penting untuk membantu kita dalam mengevaluasi pelaksanaan pemilu nanti,” ucap Puteri.
-
Apa yang dilakukan BULOG untuk menstabilkan harga beras di Indonesia? “Masyarakat tidak perlu khawatir, Pemerintah melalui Bulog sudah menggelontorkan beras operasi pasar atau Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di seluruh Indonesia dengan jumlah total per kemarin (14/12) sebanyak 1,1 juta ton dan kegiatan ini juga terus berlanjut digelontorkan sampai harga stabil," kata Tomi.
-
Apa yang menjadi fokus utama Bulog dalam upaya stabilisasi harga beras? Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi menegaskan bahwa pihaknya telah menerapkan langkah-langkah untuk mengurangi kontraksi harga pangan yang ada di pasar.
Sebagai catatan, angka inflasi per Juni 2022 juga terus terpacu akibat kondisi perkembangan global dan cuaca yang terjadi di bulan lalu.
BPS mencatat, tingkat inflasi pada Juni 2022 secara bulanan (month to month) sebesar 0,61 persen, atau terjadi peningkatan indeks harga konsumen (IHK) dari 110,42 di Mei 2022 menjadi 111,09.
"Sedangkan tingkat inflasi pada tahun kalender menjadi 3,19 persen, dan inflasi tahun ke tahun pada bulan Juni mencapai 4,35 persen," terang Margo.
Penyumbang Inflasi
Sementara bila dilihat dari penyumbang inflasinya, pada Juni ini berasal dari komoditas cabai merah, cabai rawit bawang merah dan telur ayam ras.
"Inflasi kita secara year on year sebesar 4,35 persen, ini inflasi tertinggi sejak Juni 2017. Di mana pada saat itu inflasi kita sebesar 4,37 persen," ujar Margo.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com