Merry Buka Bisnis Soto Mie Bogor, Izin Pakai Nama Raffi Ahmad Langsung Dimodalin 'Sultan Andara'
Raffi langsung memberi izin dan bahkan memberikan modal untuk Merry.
Asisten Raffi Ahmad, Merry akan membuka bisnis kuliner pertamanya. Ia kemudian meminta izin kepada Raffi karena akan memakai namanya. Raffi langsung memberi izin dan bahkan memberikan modal untuk Merry. Simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Merry Buka Bisnis Soto Mie Bogor, Izin Pakai Nama Raffi Ahmad Langsung Dimodalin 'Sultan Andara'
Saat Raffi berkunjung ke rumah Merry, ia disuguhi soto mie Bogor. Rupanya, makanan tersebut merupakan menu yang akan dijual Merry di kedai makannya nanti. Namun, Merry meminta izin kepada suami Nagita Slavina itu lantaran akan memakai namanya untuk merek dagang.
"Ini aku sekalian mau ngomong sama Aa nih. Aku kan rencana mau usaha beneran A, jadi namanya itu Om Merry Raffi. Kalau bawa nama Aa gak apa-apa?," tanya Merry.
"Ya kalau bawa nama gua harus bayar dong. Lu mau pakai nama apa?," jawab Raffi.
"Tadinya mau pakai Om Merry Raffi Ahmad atau gak soto Om Merry Ahmad," kata Merry.
"Tante atau Om?," canda Raffi.
"Om. Gua suruh jadi laki tapi dipanggil tante mulu gimana sih,?" kata Merry emosi.
"Itu kan hanya lelucon aja," imbuh Raffi.
Raffi kemudian mencicip makanannya dan dipuji lezat. Merry mengaku bekerjasama dengan seorang rekan yang memang jago memasak. Ia benar-benar serius ingin membuka bisnis kuliner seperti bosnya itu.
"Jadi Om Merry Raffi Ahmad?," tanya Raffi.
"Soto Om Merry Raffi Ahmad, berkenan gak? Karena bos aja kan udah banyak," kata Merry.
"Ada persentasenya gak? Ya bayar persentaselah ke gua. Kan ini nego. Enak sih," jelas Raffi.
Ayah dari Rafathar dan Rayyanza itu memberi izin Merry untuk mengunakan namanya, namun dengan sederet catatan. Raffi meminta Merry untuk menjaga nama baiknya dengan benar. Selain itu, Raffi juga memberikan modal usaha untuk Merry.
"Jaga yang bener, jangan entar ada semutnya di dalemnya, ada kelabang. Ya udah tapi lu yang bener, jangan mempermalukan nama Merry Raffi Ahmad. Buat lu gratis gua gak akan minta persentase. Ya udah gua modalin aja lah satu kios," papar Raffi.
Raffi yang mengetahui bahwa Merry menjalani bisnis bersama rekannya kemudian berpesan agar mereka selalu akur selama menjalani bisnis.
Raffi memang dikenal sebagai bos yang sangat baik dan juga dermawan. Ia begitu royal kepada karyawannya.