Robby Purba Minta Maaf Buntut Video Viral Security Pukul Anjing yang Akhirnya Dipecat
Robby Purba meminta maaf kepada security yang memukul anjing di sebuah mal ternama di Jakarta.
Robby Purba meminta maaf kepada security yang memukul anjing di sebuah mal ternama di Jakarta. Soalnya, buntut dari video yang diunggah Robby di instagram membuat security tersebut harus kehilangan pekerjaannya.
Robby Purba Minta Maaf Buntut Video Viral Security Pukul Anjing yang Akhirnya Dipecat
Masalah ini bermula dari Robby yang merepost video saat security memukul anjing. Rupanya bukan tanpa alasan. Security tersebut melakukan hal itu lantaran anjing yang dipegangnya hendak menyerang seekor kucing.
Viralnya video tersebut membuat pihak mal memberhentikan security tersebut hingga ia harus kehilangan pekerjaannya. Robby pun ramai menuai banyak kritikan pedas dari netizen. Tak tahan dengan banyaknya cibiran, Robby meminta maaf.
Di akun instagram pribadinya, Robby membuat video permintaan maaf untuk security tersebut. Robby mengaku bahwa dirinya sangat menyesal telah merepost video tersebut hingga berbuntut panjang sampai sekarang.
"Video permintaan maaf ini aku buat tanpa script, aku buat tanpa permintaan atau paksaan dari ppihak manapun, video ini aku buat dari hati paling menyesal dan paling dalam," ungkap Robby di instagramnya.
Robby mengaku bahwa dirinya tak pernah membayangkan jika efek dari video unggahannya akan sejauh ini. Ia mengunggah video tersebut hanya karena terkejut ada orang memukul anjing di depan publik seperti itu.
"Aku tidak mendukung kekerasan kepada hewan. syok, kaget dan butuh penjelasan adalah motivasi aku diawal mereposted video yang aku nonton pagi itu. aku memang tidak membayangkan efeknya menjadi sebesar ini setelah video itu viral," jelasnya.
"Aku tidak akan mencari pembelaan, memang seharusnya sejak awal menyaksikan video klarifikasi dari handler hati aku lebih terbuka untuk menerima alasan dan menerima semuanya tanpa harus mencari pembenaran dan bembelaan," sambung dia.
Robby menyesal. Dari unggahannya itu, banyak pihak yang dirugikan. "Aku sungguh menyesal atas apa yang aku perbuat. Aku sadar banyak pihak yaang dirugikan," ungkap dia.
"Aku sadar sekali banyak pihak yang tersakiti khususnya kepada seorang bapak yang mempunyai anak dan istri yang mungkin saja sekarang sudah kehilangan pekerjaannya," jelas Robby lagi.