\'Sword Art Online\' Diangkat Jadi Serial Live Action
Merdeka.com - Bagi pecinta anime, judul Sword Art Online pasti sudah tak asing lagi. Anime yang diadaptasi dari light novel karya Reki Kawahara ini sukses mencuri perhatian dunia karena konsep ceritanya yang unik. SAO mengambil tema game online, di mana para gamer bisa merasakan langsung bagaimana rasanya terjun ke dunia online melalui bantuan sebuah alat canggih bernama NerveGear.
Kirito, sang tokoh utama bersama ribuan gamer lain lalu terjebak dalam dunia SAO karena ulah dari sang developer. Mereka harus menyelesaikan 100 lantai dari sebuah tower bernama Aincrad untuk bisa kembali ke dunia nyata. Tentu saja di dalam tower itu terdapat monster-monster yang semakin ke atas, semakin kuat. Dan tantangannya, tubuh mereka di dunia nyata akan mati jika character-nya di dalam game mati.
Sebuah kabar baik baru-baru ini diterima oleh para penggemar SAO. Seorang produser dan juga screenwriter kondang, Laeta Kalogridis menyebut jika hak adaptasi live action SAO telah terjual ke Netflix. Artinya, SAO bakal diangkat jadi serial live action dan tayang di Netflix.
-
Drama Korea apa yang tayang di Netflix? Serial Sweet Home yang ditayangkan di Netflix akan melanjutkan ceritanya dalam musim ketiga.
-
Serial TV apa yang populer di Indonesia? Serial TV yang tayang era tahun 1990-an ini sempat hits banget di Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Netflix Korea? Netflix Korea juga bikin baper fans dengan hasil couple photoshoot yang lebih intim sebelumnya, beda dari photoshoot terbaru.
-
Fitur baru Netflix apa? Netflix kini telah meluncurkan fitur baru bernama Moments yang menawarkan solusi.
-
Siapa aktor Korea Selatan yang sering main di Netflix Original? Song Kang telah membintangi enam judul drama Netflix Original. Ia membintangi drama Netflix Original Korea pertama, yaitu Love Alarm (2019–2021). Pada 2021, ia membintangi Navillera dan Nevertheless sekaligus. Ia juga membintangi Forecasting Love and Weather di 2022. Tahun ini, dua dramanya rilis di waktu yang hampir bersamaan, yaitu Sweet Home season kedua dan My Demon.
-
Siapa yang suka nonton anime? Tak disangka, tokoh besar dunia sekelas Elon Musk ternyata juga menyukai anime.
Seperti diketahui, Laeta dikenal berkat karya-karya masterpiece seperti AVATAR, TERMINATOR GENISYS hingga SHUTTER ISLAND. Ia nantinya bakal jadi penulis script sekaligus produser dari live action SAO. Laeta juga menegaskan jika Kirito dan Asuna akan diperankan oleh aktor yang punya keturunan Asia, agar tak merusak esensi asli dari anime-nya, seperti dilansir situs Otakumode.
Wacana pembuatan live action SAO sudah diumumkan sejak tahun 2016 silam oleh seorang Skydance Television, sebuah perusahan produksi Amerika. Seperti diketahui, kala itu novel dan anime SAO memang tengah booming besar-besaran. Bahkan film sequel-nya, SWORD ART ONLINE THE MOVIE: ORDINAL SCALE juga mampu meraup angka penjualan yang gila-gilaan.
Masih belum diketahui kapan serial live action SAO mulai bisa ditonton. Para pemeran-nya juga masih belum diumumkan. So stay tuned di KapanLagi.com® untuk informasi lebih lanjut!
(kpl/ota/gtr) (mdk/)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Misalnya Alice in Borderland dan One Piece yang mendapat sambutan hangat dari para penggemar di seluruh dunia.
Baca SelengkapnyaTak sedikit manga populer diadaptasi menjadi live action. karakter-karakter ikonik diperankan oleh aktor terkemuka. Apa saja daftar manga tersebut?
Baca SelengkapnyaDilansir pada Kamis (22/2/2024) Netflix merilis series terbaru mereka yaitu Avatar: The Last Airbender di Netflix, yang sudah banyak dinantikan penggemar.
Baca Selengkapnya"Di tahun 2024 ini, kami lebih berani untuk mengeksplorasi cerita, baik fiksi maupun cerita yang lekat dengan isu-isu sosial yang related dengan masyarakat."
Baca SelengkapnyaTerbaru ada My Demon yang dibintanginya bareng Kim Yoo Jung.
Baca SelengkapnyaMulai dari Song Kang, Han So Hee, Park Hae Soo, sampai Cha Chung Hwa.
Baca SelengkapnyaNetflix menggebrak dengan merilis trailer untuk "Squid Game: The Challenge" pada Senin, 23 Oktober 2023. trailer acara realitas ini menampilkan set & permainan
Baca SelengkapnyaAlice in Borderland season 3 bakal diproduksi dan tetap dibintangi Kento Yamazaki dan Tao Tsuchiya.
Baca Selengkapnya5 Drama Korea Netflix Wajib Nonton yang Dibintangi Song Kang
Baca SelengkapnyaBerikut anime-anime dengan rating tertinggi 2023 menurut duniagames.co.id.
Baca SelengkapnyaKonten-konten Korea menjadi daya tarik bagi pelanggan Netflix secara global.
Baca SelengkapnyaTahapan-tahapan berikut ini penting dan tak pernah terlewati Vidio hingga menghasilkan karya dan kenaikan trafik penonton.
Baca Selengkapnya