CEK FAKTA: Hoaks, Foto Petugas Siram Taman saat Hujan di Jakarta
Merdeka.com - Beredar foto seorang petugas yang diklaim sedang menyemprotkan air ke sebuah taman saat hujan. Kejadian itu diklaim di Jakarta karena si pengunggah menyebut akun Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
"Lg hujan deras sampai banjir gini menyiram tanaman, ini ilmu apa pak @aniesbaswedan," tulis pengunggah foto itu.
Penelusuran
-
Dimana hujan buatan dilakukan? Penaburan bahan kimia ini dilakukan menggunakan pesawan pada ketinggian 4.000 – 7.000 dengan memperhitungkan faktor arah dan kecepatan angin
-
Dimana banjir Jakarta tahun 2020 terjadi? Tercatat sekitar 158 kelurahan terendam banjir. Tak hanya merendam pemukiman warga, air juga menggenang di jalan-jalan.Akibatnya, sejumlah transportasi umum seperti KRL, Transjakarta, dan penerbangan di Halim Perdanakusuma dihentikan.
-
Kapan hujan buatan dilakukan? Setelah ditaburkan, bahan-bahan kimia tersebut akan mempengaruhi awan untuk melakukan proses kondensasi, sehingga akan terbentuk awan yang lebih besar. Beberapa jam setelah bahan kimia ditaburkan, selanjutnya bubuk urea akan ditaburkan secara merata di awan.
-
Dimana banjir terjadi? Sejumlah kereta api jarak jauh dari Jakarta tujuan Surabaya mengalami keterlambatan hingga dua sampai tiga jam dari jadwal yang seharusnya, akibat banjir di wilayah Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang.
Setelah ditelusuri, peristiwa dalam foto tersebut tidak terjadi di Jakarta, melainkan di Kota Malang, Jawa Timur. Dilansir dari Tempo.co, foto tersebut dimuat oleh situs Malangtimes pada artikel berjudul "Foto Petugas Siram Taman Saat Hujan Dihujat Netizen, Begini Klarifikasi Disperkim Kota Malang" edisi 28 November 2018.
Saat itu, Plt Kepala Disperkim Kota Malang Diah Kusumadewi menyampaikan, petugas yang tampak menyiram air ke taman itu sebenarnya tengah menguras air yang ada di dalam kolam median jalan veteran.
Selanjutnya kembali mengisi kolam yang sebelumnya telah dikuras saat hujan belum deras.
"Ini akan menjadi bahan evaluasi kami agar teman-teman di lapangan lebih efisien. Kami mohon maaf kepada masyarakat yang merasa terganggu," jelasnya pada MalangTIMES.
Kesimpulan
Petugas yang diklaim sedang menyiram air ke taman saat hujan bukan di Jakarta, melainkan di Malang. Faktanya, peristiwa itu terjadi pada tahun 2018, di mana petugas tengah menguras air yang ada di dalam kolam median Jl Veteran.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.malangtimes.com/baca/33631/20181128/182100/foto-petugas-siram-taman-saat-hujan-dihujat-netizen-begini-klarifikasi-disperkim-kota-malanghttps://cekfakta.tempo.co/fakta/1562/menyesatkan-foto-petugas-dinas-lh-jakarta-menyiram-taman-saat-hujan (mdk/lia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Momen haru dan suka cita datang dari tim Manggala Agni yang melakukan sujud syukur saat pemadaman kebakaran hutan.
Baca SelengkapnyaJangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan
Baca SelengkapnyaPenyemprotan air ke jalan ini dilakukan oleh Polda Metro Jaya, Dinas Gulkarmat, dan Palang Merah Indonesia (PMI).
Baca SelengkapnyaHeru menyatakan, telah memantau penanganan banjir di Hek Kramat Jati. Dia mengeklaim, saat ini banjir sudah terkendali.
Baca SelengkapnyaViral petugas kebersihan sengaja buang sampah ke sungai sampai bikin pro kontra warganet. Simak ulasannya.
Baca SelengkapnyaPermukiman warga di Kebon Pala, Jatinegara, terendam banjir kiriman dari Bogor yang menyebabkan Sungai Ciliwung meluap.
Baca SelengkapnyaLimpahan air berasal dari saluran air yang tidak mampu menahan debit air karena intensitas hujan yang sangat tinggi.
Baca Selengkapnyakrisis air terjadi lantaran penurunan kualitas air baku di IPA Hutan Kota PAM Jaya
Baca SelengkapnyaBMKG memprediksi musim kemarau tahun 2023 di Indonesia, puncaknya akan terjadi pada bulan Juli-Agustus.
Baca SelengkapnyaTebing Tol di Bintaro Longsor, Pembersihan Ruas Jalan Ditargetkan Rampung Malam Ini
Baca Selengkapnya18 wilayah di Jakarta masih tergenang dengan ketinggin air beragam.
Baca SelengkapnyaHujan deras mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Rabu (25/9) sore, pukul 16.00 Wib. Hingga malam ini, sejumlah wilayah masih gerimis.
Baca Selengkapnya