Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Paus Fransiskus akan buka arsip soal Holocaust

Paus Fransiskus akan buka arsip soal Holocaust Paus Fransiskus. ©emol.com

Merdeka.com - Pemimpin Takhta Suci Vatikan Paus Fransiskus dipercaya bakal membuka arsip seputar Holocaust. Keyakinan ini disampaikan oleh Rabbi Abraham Skorka, sahabatnya dari Argentina.

Skorka mengungkapkan saat masih menjadi kardinal Argentina, Jorge Bergoglio (nama Paus Fransiskus) pernah berucap kepada dirinya bakal membuka arsip selama Perang Dunia Kedua, khususnya soal pembantaian tentara Nazi Jerman terhadap kaum Yahudi.

"Paus konsisten dengan ucapan-ucapannya selama menjadi kardinal dan sebagai paus dia tidak bakal ragu mewujudkan itu," kata Rabbi Skorka kepada surat kabar the Sunday Times, seperti dilansir koran Times of Israel kemarin. "Dia akan melakukan ucapannya semasa menjadi kardinal."

Hubungan antara Vatikan dan Yahudi masih menyisakan ganjalan. Sebab Paus Pius XXII saat Perang Dunia Kedua dituding segan menolong warga Yahudi bakal dikirim ke kamp pembantaian. Dia juga disangka menolak mengecam kekejaman Nazi.

Meski begitu, hubungan kedua pihak membaik tiga dasawarsa terakhir setelah Paus Yohanes Paulus II membina hubungan diplomatik dengan Israel pada 1993. Tujuh tahun kemudian, dia mengunjungi Yad Vashem (museum Holocaust) di Yerusalem dan Tembok Ratapan.

Rabbi Skorka menjadi sahabat Paus Fransiskus sejak dia menjabat kardinal Argentina. September tahun lalu, Rabbi Skorka menginap sepekan di St. Martha, kediaman resmi Paus Fransiskus. Keduanya menulis berjudul On Heaven and Earth.

Karena saking dekatnya, Rabbi Skorka yakin sekali Paus Fransiskus bakal membuka arsip itu. "Saya yakin dia akan membuka arsip itu. Isu ini sangat sensitif dan kita harus terus menganalisa."

(mdk/fas)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Deretan Pernyataan Paus Fransiskus Soal Isu Palestina
Ini Deretan Pernyataan Paus Fransiskus Soal Isu Palestina

Paus Fransiskus pernah menyatakan serangan Israel di Jalur Gaza, Palestina adalah terorisme.

Baca Selengkapnya
35 Kata-kata Paus Fransiskus, Inspiratif dan Penuh Makna Mendalam
35 Kata-kata Paus Fransiskus, Inspiratif dan Penuh Makna Mendalam

Kata-kata Paus Fransiskus memiliki dampak yang mendalam bagi kehidupan spiritual dan sosial umat Katolik serta masyarakat luas.

Baca Selengkapnya
FOTO: Polisi dan TNI Jaga Ketat Gereja Katedral Jakarta Jelang Kunjungan Paus Fransiskus
FOTO: Polisi dan TNI Jaga Ketat Gereja Katedral Jakarta Jelang Kunjungan Paus Fransiskus

Paus Fransiskus dijadwalkan mengunjungi Gereja Katedral dalam rangkaian kegiatannya selama di Indonesia.

Baca Selengkapnya
3 Uskup Roma yang Gelar Lawatan ke Indonesia, Terbaru Paus Fransiskus Usai 35 Tahun Berlalu
3 Uskup Roma yang Gelar Lawatan ke Indonesia, Terbaru Paus Fransiskus Usai 35 Tahun Berlalu

Berikut sosok 3 Uskup Roma yang gelar lawatan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Imam Besar Istiqlal: Paus Fransiskus Sangat Terkesan Masuk Terowongan Toleransi
Imam Besar Istiqlal: Paus Fransiskus Sangat Terkesan Masuk Terowongan Toleransi

Nasaruddin Umar juga akan melakukan pertemuan khusus dengan Paus Fransiskus.

Baca Selengkapnya
Agenda Paus Fransiskus di Indonesia: Bertemu Jokowi dan Kunjungi Masjid Istiqlal
Agenda Paus Fransiskus di Indonesia: Bertemu Jokowi dan Kunjungi Masjid Istiqlal

Paus Fransiskus Bakal Temui Jokowi dan Kunjungi Masjid Istiqlal September mendatang

Baca Selengkapnya
Jadwal dan Agenda Lengkap Kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia
Jadwal dan Agenda Lengkap Kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia

Kantor Pers Tahta Suci Vatikan secara resmi mengumumkan agenda kegiatan Perjalanan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pidato di Istana Negara, Paus Fransiskus Sampaikan Pesan penting Ini untuk Gereja Katolik
Pidato di Istana Negara, Paus Fransiskus Sampaikan Pesan penting Ini untuk Gereja Katolik

Paus Fransiskus menyampaikan menyampaikan banyak hal dalam pidatonya di Istana Negara Jakarta.

Baca Selengkapnya
Cerita Sekjen NasDem Hermawi soal Paus Fransiskus Tertarik dengan Ideologi Pancasila
Cerita Sekjen NasDem Hermawi soal Paus Fransiskus Tertarik dengan Ideologi Pancasila

Paus Fransiskus memiliki ketertarikan dengan Pancasila sebagai ideologi yang dipegang Indonesia.

Baca Selengkapnya
Agenda Lengkap Paus Fransiskus di Jakarta 4 September 2024 Hari Ini, Ini Link Live Streamingnya
Agenda Lengkap Paus Fransiskus di Jakarta 4 September 2024 Hari Ini, Ini Link Live Streamingnya

Untuk hari ini, 4 September 2024, agenda kunjungan Paus Fransiskus akan bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.

Baca Selengkapnya
Empat Poin Penting Diajarkan Paus Fransiskus Agar Hidup Dalam Kedamaian dan Kerukunan
Empat Poin Penting Diajarkan Paus Fransiskus Agar Hidup Dalam Kedamaian dan Kerukunan

Paus mengungkapkan hidup takkan berguna bila manusia mengalami sesuatu yang berbeda daripada apa yang dia ceritakan kepada orang lain.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin: Kunjungan Paus Fransiskus ke Berbagai Negara Upaya Menghentikan Perang
Wapres Ma'ruf Amin: Kunjungan Paus Fransiskus ke Berbagai Negara Upaya Menghentikan Perang

Ma’ruf juga menyaMpaikan terima kasih pada Paus lantaran memilih Indonesia menjadi salah satu negara yang dikunjungi.

Baca Selengkapnya