Demi Menjaga Pakaian Tetap Awet dan Tak Kusam, Begini Tips Efektif Mencuci yang Bisa Dicoba
Lantas, bagaimana cara mencuci yang tepat agar pakaian bisa tetap awet, bersih, dan warnanya tetap terjaga?
Demi Menjaga Pakaian Tetap Awet dan Tak Kusam, Begini Tips Efektif Mencuci yang Bisa Dicoba
Semua orang tentu saja ingin memiliki pakaian yang bersih, tak kusam, dan juga awet. Nah, untuk bisa memperolehnya, tentu saja perlu dilakukan pencucian secara teratur.
Namun, proses mencuci ternyata juga bisa menyebabkan kerusakan pada pakaian bila tak dilakukan dengan benar.
Lantas, bagaimana cara mencuci yang tepat agar pakaian bisa tetap awet, bersih, dan warnanya tetap terjaga?
1. Baca Label Pakaian yang Benar
Hal pertama yang bisa dilakukan adalah membaca label pada pakaian. Biasanya, pada label terdapat simbol beserta petunjuk tentang cara mencuci, mengeringkan, hingga menyetrika pakaian. Jadi, jangan sampai terlewatkan ya.
2. Pisahkan Pakaian Putih dan Berwarna
Dalam proses mencuci sendiri, kamu harus memisahkan terlebih dahulu pakaian putih dan berwarna. Ini memang diperlukan agar pakaian putih tak terkena noda luntur dari pakaian berwarna.
-
Apa yang harus diperhatikan saat cuci baju? Dalam Islam, ada hal yang perlu diperhatikan saat mencuci pakaian di mesin cuci. Jangan sampai pakaian yang sudah dicuci hanya bersih dari kotoran, tapi ternyata tidak bisa mensucikan najis.
-
Gimana cara bersihin baju bekas biar aman? Menurut para ahli, mencuci pakaian bekas dengan benar sangat penting. Disarankan untuk mencuci pakaian bekas dengan deterjen pada suhu sekitar 60°C. Suhu tinggi ini tidak hanya efektif menghilangkan kotoran, tetapi juga membunuh kuman dan menonaktifkan patogen yang mungkin menempel.
-
Gimana cara laundry membuat baju bersih seperti baru lagi? Laundry kami membuktikan bahwa kain kotor bisa bersinar seperti bintang!
-
Bagaimana agar pakaian bisa digunakan lama? Pilihlah pakaian yang memiliki model kancing atau ritsleting di bagian depan agar lebih praktis saat menyusui.
-
Bagaimana cara mensucikan baju di mesin cuci? Cara yang paling baik dan disepakati oleh para ulama adalah dengan cara menghilangkan wujud najis (‘ain an-najasah) terlebih dahulu sebelum memasukkan pakaian ke dalam mesin. Menghilangkan najis ini bisa dengan cara menggosok-gosok pakaian agar wujud najis hilang, atau langsung dengan cara menyiram pakaian (baik itu secara manual, atau langsung dengan cara dimasukkan pada mesin cuci) ketika memang diyakini najis yang melekat akan hilang dengan siraman air tersebut.
-
Bagaimana cara merawat kulit agar tidak kusam? Bebas wajah kusam bisa diwujudkan dengan menjaga kelembapan alami kulit, salah satu caranya yaitu dengan mengaplikasikan moisturizer secara rutin.
3. Jangan Memasukan Baju Terlalu Banyak di Mesin Cuci
Mencuci pakaian dalam jumlah yang banyak sekaligus sangat tidak disarankan. Bukan hanya bisa membuat mesin cuci overload, tetapi hal tersebut juga bisa menyebabkan pakaian menjadi kurang bersih.
Memasukan baju terlalu banyak dapat membuat kerja mesin cuci jadi kurang maksimal.
Oleh karena itu, sebaiknya cucilah pakaian berkali-kali saja untuk menghindari hasil cucian yang tidak maksimal.
4. Gunakan Deterjen yang Tepat
Nyatanya, ada beberapa produk deterjen yang mampu membuat warna pakaian jadi luntur. Oleh karena itu, kamu wajib memilih dan menggunakan produk deterjen yang benar agar hasil cucian bisa lebih terawat dan awet.
5. Keringkan Pakaian dengan Benar
Bukan hanya proses pencucian saja yang perlu diberikan perhatian, melainkan juga pada saat proses penjemuran. Teknik menjemur yang benar dapat mencegah lunturnya warna pada pakaian. Namun, bagaimana sih caranya?
Menurut Housekeeping.com, penjemuran pakaian yang benar tidak perlu dilakukan dalam jangka waktu yang lama.
Sebab, pakaian yang dijemur terlalu lama di bawah matahari akan menyebabkan kualitas dan warna pakaian jadi terkikis.