Trendy dan Low Budget, Intip Deretan Dekor yang Mendukung Tema Kamar Industrial
Tema industrial menjadi salah satu pilihan trendy beberapa waktu ini.
Trendy dan Low Budget, Intip Deretan Dekor yang Mendukung Tema Kamar Industrial
Tema industrial menjadi salah satu pilihan trendy beberapa waktu ini.
Gabungan antara estetika kasar industri dengan elemen modern ini menciptakan ruang yang anti-mainstream bergaya urban.
-
Dimana inspirasi gaya rumah industrial berasal? Gaya Industrial Desain rumah industrial terinspirasi oleh penampilan pabrik, gudang, dan bangunan industri.
-
Bagaimana mendesain kamar mandi pedesaan ala industrial? Desain kamar mandi khas pedesaan bergaya industrial ini dibuat dengan dinding semen ekspos sebagai ciri khasnya. Desain ini bisa termasuk ke dalam kamar mandi yang low budget. Penggunaan perabotan yang lebih mumpuni bisa menjadikan kamar mandi satu ini lebih enak dipandang sekaligus mengubah suasananya.
-
Bagaimana membuat dapur low budget terlihat nyaman? Selain itu, saat ini juga sudah banyak barang-barang cantik dan fungsional yang mudah ditemukan di e-commerce. Beberapa desain dapur low budget di internet juga bisa kamu jadikan inspirasi.
-
Apa saja desain jemuran indoor minimalis? Berikut ini adalah 16 desain jemuran minimalis indoor yang bisa Anda coba terapkan di rumah.
-
Apa yang membuat desain kamar tidur minimalis estetik? Desain ini populer di kalangan generasi Z dengan dominasi warna putih dan nuansa kayu. Gunakan perabotan berukuran kecil untuk kesan minimalis yang maksimal. Tambahkan detail seperti karpet bulu dan meja kecil bermaterial kayu untuk menyempurnakan tampilan rapi ini.
-
Kenapa Surya Insomnia membangun rumah dengan gaya minimalis industrialis? Dari luar, rumah Surya memiliki gaya minimalis industrialis yang kentara. Terlihat banyak jendela kaca lebar yang memberikan karakter tersendiri. Tak hanya memperindah tampilan, jendela ini juga membuat rumah terang alami dan terhindar dari kelembapan.
Sayangnya, sebagian orang masih banyak yang berpikir bahwa menciptakan tema ini akan membutuhkan biaya yang mahal untuk keperluan dekorasinya.
Padahal ada banyak alternatif yang bisa digunakan untuk meminimalisir budget yang dikeluarkan.
1. Gunakan Lantai Semen
Lantai ini memberikan tampilan kasar dan urban, menciptakan dasar yang kuat untuk estetika tema ini.
Selain memancarkan kesan industrial yang autentik, ini dapat dicapai dengan biaya yang terjangkau yaitu membuatnya setengah jadi atau unfinished.Menariknya, lantai ini akan memberikan fondasi yang kokoh untuk mendukung elemen-elemen dekoratif lainnya.
2. Pakai Furnitur dengan Bahan Besi dan Logam
Furnitur yang terbuat dari besi atau logam merupakan pilihan ideal untuk menciptakan nuansa industrial.
Terlihat Kokoh
Kursi, meja, dan rak dengan rangka dengan material ini memberikan sentuhan kasar dan kokoh.
Selain itu, besi dan logam sekaligus memberikan kontras yang menarik dengan elemen-elemen lain dalam kamar.
Ditambah lagi, furnitur berbahan ini juga cenderung lebih tahan lama dan mudah perawatannya.
3. Buat Susunan Kabel dan Pipa Terbuka
Konsep ini menekankan pada kemunculan kabel dan pipa yang tidak disembunyikan seperti biasanya.
Sehingga hal tersebut akan menciptakan estetika yang menarik dan anti-mainstream.Dengan begitu, kesan kasar industrial akan semakin tampak sekaligus menciptakan nuansa yang autentik dan memberikan keberanian eksperimen dalam desain.
4. Menggunakan Dinding Semen Ekspos
Dinding semen ekspos menjadi salah satu faktor kunci dalam dekorasi kamar industrial.
Sentuhan Klasik
Dengan kehadirannya, kamarmu akan menampakkan tampilan yang kasar dengan sentuhan pabrik klasik. Ini menjadi cara sederhana dan efektif untuk mengekspresikan karakter industrial.
5. Perbanyak Ruang Masuk Cahaya Alami
Mengoptimalkan pencahayaan alami adalah aspek penting dalam dekorasi kamar tema ini.
Ruang terbuka dan penempatan jendela yang lebar dapat memberikan tampilan yang lebih segar dan terang.
Selain sirkulasi udara yang lebih baik, mengoptimalkan jendela lebar juga bisa menghemat pengeluaran untuk listrik, lho.
Jadi kamu akan jauh lebih hemat ketika menggantinya dengan cahaya alami.
6. Percantik dengan Sentuhan Kayu
Meskipun tema industrial cenderung mengandalkan material-material kasar, namun sentuhan kayu bisa memberikan kehangatan dan keseimbangan.
Dimensi Alam
Penggunaan kayu pada furnitur, lantai, atau aksesori seperti rak dapat menambah dimensi alami pada ruang. Sehingga akan menciptakan keseimbangan antara material kasar dan kehangatan dalam desain industri.
Setelah memahami kebutuhan desain elegan namun tetap ramah di kantong, langkah-langkah kecil ini bisa memberikan perubahan besar pada ruang tidurmu.
Mulai dari dekorasi dinding yang unfinished hingga aksesori yang menghadirkan nuansa urban, semuanya memiliki peran penting dalam membentuk karakter industrial pada kamar.
Sebagai tambahan, cobalah untuk terus menggabungkan kreativitasmu dalam proses dekorasi agar hasilnya lebih memuaskan.