Istimewanya Durian Si Layung, Manis Legit dari Tasikmalaya yang Bikin Penikmatnya Terlena
Ciri khas dari durian Si Layung adalah aromanya yang harum dan cukup kuat.
Ciri khas dari durian Si Layung adalah aromanya yang harum dan cukup kuat.
Istimewanya Durian Si Layung, Manis Legit dari Tasikmalaya yang Bikin Penikmatnya Terlena
Tasikmalaya menjadi salah satu daerah penghasil durian di Jawa Barat. Tersedia berbagai durian lokal di sini, salah satunya Si Layung yang membuat para penikmatnya terlena.
Ciri khas dari durian Si Layung adalah aromanya yang harum dan cukup kuat. Durinya juga besar-besar, dengan ukurannya yang melebih durian normal.
-
Durian merah Banyuwangi punya cita rasa apa? Durian merah memiliki beragam jenis. Oleh karena itu, rasanya pun berbeda-beda. Selain mendulang banyak pujian, sebagian orang menyebut cita rasa durian merah tidak enak. "Kalau ada yang bilang enggak enak itu, ya tergantung penikmatnya. Soalnya durian merah itu banyak, enggak satu dua pohon," ujar Boneng.
-
Kenapa durian merah Banyuwangi digemari? Salah satu varietas durian unggulan dari Banyuwangi adalah durian merah. Setidaknya hingga kini sudah ada lima varietas durian merah yang dipatenkan sebagai varietas lokal Banyuwangi.
-
Apa yang membuat durian purba itu istimewa? Rasa dan aroma durian yang langka membuatnya menjadi incaran para pecinta durian yang menghargai keistimewaannya.
-
Apa keistimewaan Durian Bawor? Durian bawor sendiri terkenal karena rasanya yang khas, daging buahnya yang tebal, dan biji yang tipis.
-
Bagaimana ciri durian jarot yang enak? Ditambahkan Iding, ciri durian yang enak adalah kering dan tidak terkontaminasi air. Saat diambil juga dagingnya lepas dari kulit, dan mudah dimakan.
-
Kenapa durian Kasmin istimewa? Si Kasmin adalah durian unggulan asal Desa Kronto, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Kasmin merupakan durian endemik Desa Kronto.
Berada di topografi dataran tinggi, membuat Tasikmalaya menjadi lahan subur untuk tanaman durian salah satunya Si Layung yang kini mulai dikenal sebagai identitas dari wilayah tersebut.
Tumbuh di Kecamatan Salopa
Mengutip laman Disparbud Jabar, durian Si Layung merupakan produk asli dari Kecamatan Salopa di Kabupaten Tasikmalaya.
Gambar durian Salopa/ Youtube Zenik Adventure
Wilayah ini belakangan kesohor sebagai penghasil durian, dengan kualitas yang berada di atas rata-rata.
Durian ini menjadi buruan wisatawan yang tengah mengunjungi destinasi favorit di sana, seperti Air Terjun Cimanintin, Batu Paraga Salopa, hingga Danau Lemona Salopa. Para penikmat biasanya mendatangi langsung petaninya, sehingga bisa merasakan sensasi menyantap buah durian segar.
Daging Buahnya Tebal dan Kulitnya Tipis
Selain rasanya yang legit, dan sedikit pahit, durian ini juga memiliki daging yang besar dan tebal.
Teksturnya juga lembut, sehingga makin menambah kenikmatan menyantap durian Si Layung. Kemudian durian ini juga memiliki kulit yang tipis dan cukup mudah dibelah memakai pisau.
Menurut para penikmat dan ekspert di bidang durian, buah Si Layung ini masuk kategori durian premium karena daging buah dan rasanya yang dianggap sempurna.
Si Layung Bermakna Membuat Penikmatnya Terlena.
Tak dipungkiri status premium buah ini membuat para penikmatnya menggilai durian Si Layung.
Banyak yang mengartikan jika Si Layung bermakna warna buahnya yang kuning kemerahan, layaknya lembayung saat waktu senja.
Jam-jam tersebut memang menjadi daya tarik, karena warnanya yang indah dengan pemandangan matahari terbit.
Banyak yang terlena dengan suasana lembayung di sore hari. Itulah mengapa durian ini dinamakan Si Layung karena banyak membuat para penikmatnya jatuh hati, walau baru pertama kali merasakan.
“Kombinasi tekstur, aroma, dan rasanya komplet. Durian lokal ini sangat menjanjikan,” kata salah satu pembudidaya durian di Salopa, Iwan di akun instagramnya Iwan Durian.
Durian Si Layung asli Kecamatan Salopa, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
Gambar ilustrasi durian/Merdeka.com