Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Zikir Pembuka Rezeki dan Dipermudah Segala Urusan beserta Doanya

Zikir Pembuka Rezeki dan Dipermudah Segala Urusan beserta Doanya ilustrasi sholat. islam-today.ru

Merdeka.com - Dalam kehidupan seorang muslim, ada begitu banyak amalan yang dapat dikerjakan di sepanjang hari. Salah satu amalan ringan yang paling mudah dikerjakan adalah zikir. Meski ringan, namun amalan ini termasuk yang berat timbangannya.

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Dua kalimat yang ringan di lisan, namun berat dalam timbangan (amalan) dan dicintai oleh Ar-Rahman, yaitu subhanallahi wa bihamdih, subhanallahil ‘azhim (Maha Suci Allah, segala pujian untuk-Nya. Maha Suci Allah Yang Maha Mulia).” (HR. Bukhari dan Muslim).

Orang lain juga bertanya?

Baca juga: Amalan doa subuh untuk melancarkan rezeki

Allah SWT juga memerintahkan umatnya untuk senantiasa berzikir kepada-Nya dalam salah satu firman-Nya.

“Hai orang-orang yang beriman, berzikirlah (dengan menyebut nama) Allah, dzikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya diwaktu pagi dan petang.” (QS. Al-Ahzab : 41-42).

Berzikir bukan sekadar amalan untuk mengingat dan menyebut Sang Pencipta. Namun, amalan ini juga berguna dalam setiap kehidupan kita. Allah SWT juga telah berfirman bahwa,

“Maka ingatlah pada-Ku, maka Aku akan mengingat kalian.” (QS. Al Baqarah: 152).

Salah satu keutamaan dari berzikir pada Allah SWT adalah dimudahkannya rezeki serta segala urusannya. Namun, tetap harus ada usaha dan doa yang mengiringi agar apa yang kita inginkan dapat tercapai. Berikut ini kami akan menyampaikan zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan beserta doa yang bisa diamalkan.

Zikir Pembuka Rezeki dan Dipermudah Segala Urusan

Dilansir dari NU Online, kiai keturunan Sunan Drajat, KH Abdul Ghofur, menyampaikan amalan untuk memperlancar rezeki. Bacaan zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan ini dapat dilafalkan sebagai pengiring doa.

Melafalkan zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan juga dinilai membawa kebaikan. Sebagian orang juga percaya, bahwa dengan berzikir akan membantu memudahkan doa mencapai langit.

Berikut adalah bacaan zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan yang disampaikan beliau:

Subhanallahi wabihamdihi, Subhanallahil 'adzim, Astaghfirullah 100 X

Zikir tersebut sebaiknya dilafalkan sebelum atau usai salat subuh. Kemudian ada lagi bacaan zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan lain yang dapat Anda amalkan setelah salat maghrib. Berikut bacaannya,

Subhanallahi wabihamdihi, Subhanallahil 'adzim 100 X

Sedangkan zikir untuk dipermudah segala urusan, bisa melafalkan bacaan berikut:

Yaa Hayyu Yaa Qoyyum, bi-rohmatika as-taghiits, wa ash-lih lii sya’nii kullahu wa laa takilnii ilaa nafsii thorfata ‘ainin Abadan.

Artinya:

“Wahai Rabb Yang Maha Hidup, wahai Rabb Yang Berdiri Sendiri (tidak butuh segala sesuatu), dengan rahmat-Mu aku minta pertolongan, perbaikilah segala urusanku dan jangan diserahkan kepadaku sekali pun sekejap mata (tanpa mendapat pertolongan dariMu).”

Dzikir ini dibaca sebanyak satu kali. Disebutkan bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajarkan zikir ini pada Fathimah agar diamalkan pada pagi dan petang.

Doa Pembuka Pintu Rezeki

Selain dengan berzikir, ada beberapa doa yang bisa menjadi pembuka pintu rezeki. Doa-doa ini juga cukup mudah untuk dihafal dan diamalkan. Dilansir dari rumaysho.com, doa ini dibaca oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam setelah salam ketika melakukan sholat Shubuh,

Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.

Artinya:

“Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah dan Ahmad).

Kemudian ada pula doa dari hadis ‘Ali, di mana Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah mengajarkan doa berikut,

Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.

Artinya:

“Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi).

Doa Meminta Kemudahan di Segala Urusan

Selain zikir pembuka rezeki dan dipermudah segala urusan, juga dianjurkan untuk berdoa. Ketika memohon kepada Allah SWT untuk diberi kemudahan dalam setiap urusan, ada doa terkenal yang berasal dari kisah Nabi Musa ‘alaihis salam yang bisa Anda lafalkan. Doa ini terdapat dalam firman Allah yaitu,

“Musa berkata, ‘ROBBIS ROHLII SHODRII, WA YASSIRLII AMRII, WAHLUL ‘UQDATAM MIL LISAANI YAFQOHU QOULII’ [Ya Rabbku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku” (QS. Thoha : 25-28).

Selain itu, ada doa lain yang berisi permohonan agar diberi kemudahan dalam segala urusan. Doa ini berasal dari Anas bin Malik, di mana beliau berkata bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul hazna idza syi’ta sahlaa” (artinya: Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali yang Engkau buat mudah. Dan engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah). (HR. Ibnu Hibban).

(mdk/ank)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelaskan Pengertian Dzikir Kahfi dengan Benar! Ini Jawabannya
Jelaskan Pengertian Dzikir Kahfi dengan Benar! Ini Jawabannya

Dzikir ini mengandung nama Allah yang mencukupi (Allahul Kaafi) dan mengungkapkan kepercayaan kepada-Nya sebagai Tuhan yang mencukupi segala kebutuhan kita.

Baca Selengkapnya
Doa Ketika Mendapat Rezeki dari Orang Lain, Perlu Diamalkan Umat Muslim
Doa Ketika Mendapat Rezeki dari Orang Lain, Perlu Diamalkan Umat Muslim

Dengan membaca doa, seseorang menegaskan keyakinannya bahwa semua kebaikan dan rezeki yang diterima adalah berkat dari Allah SWT.

Baca Selengkapnya
Bacaan Doa saat Dapat Rezeki tak Terduga, Sudahkah Anda Diamalkan?
Bacaan Doa saat Dapat Rezeki tak Terduga, Sudahkah Anda Diamalkan?

Doa saat dapat rezeki tak terduga juga merupakan bentuk seorang muslim menyuarakan rasa syukur dan permohonan yang tulus pada Allah SWT.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menghindari Istidraj, Nikmat Rezeki yang Dimurkai Allah
Cara Menghindari Istidraj, Nikmat Rezeki yang Dimurkai Allah

Pastikan bahwa setiap rezeki yang kita terima benar-benar menjadi berkah dan bukan sekadar ujian yang menjerumuskan kita ke dalam kesesatan.

Baca Selengkapnya
Doa Dzikir Pagi dan Petang Sesuai Sunnah Rasulullah SAW, Amalan yang Punya Segudang Manfaat bagi Kehidupan
Doa Dzikir Pagi dan Petang Sesuai Sunnah Rasulullah SAW, Amalan yang Punya Segudang Manfaat bagi Kehidupan

Berikut bacaan doa dzikir pagi dan petang sesuai sunnah Rasulullah SAW.

Baca Selengkapnya
Doa Selesai Sholat Lengkap dengan Zikirnya, Amalkan Segera
Doa Selesai Sholat Lengkap dengan Zikirnya, Amalkan Segera

Membaca doa selesai sholat sangat besar keutamaannya, sekaligus semakin melengkapi ibadah Anda.

Baca Selengkapnya
Doa Alhamdulillah Hamdan Syakirin, Amalan Zikir Penambah Pahala
Doa Alhamdulillah Hamdan Syakirin, Amalan Zikir Penambah Pahala

Doa alhamdulillah hamdan syakirin termasuk bacaan zikir yang dianjurkan.

Baca Selengkapnya
Doa Surat Al-Waqiah untuk Rezeki, Ini Keutamaan Membacanya
Doa Surat Al-Waqiah untuk Rezeki, Ini Keutamaan Membacanya

Al-Waqiah adalah surat golongan Makiyyah dalam Al-Quran yang umum dibaca untuk meminta rezeki.

Baca Selengkapnya
Bacaan Doa Mau Tidur dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan
Bacaan Doa Mau Tidur dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

Doa mau tidur ini bertujuan untuk memohon keselamatan dan perlindungan dari Allah SWT.

Baca Selengkapnya