Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aminah naik angkot saat kontraksi hebat, ke mana ambulans puskesmas?

Aminah naik angkot saat kontraksi hebat, ke mana ambulans puskesmas? Ilustrasi Melahirkan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Aminah (28) dan bayi yang dikandungnya tak bisa diselamatkan. Padahal, Aminah yang kala itu mendadak kontraksi sudah coba dilarikan ke Puskesmas Ciracas oleh tetangganya menggunakan angkot sebelum akhirnya dirujuk ke RSUD Pasar Rebo menggunakan ambulans.

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama sudah mengetahui kisah pilu Aminah. Ahok menuturkan, Aminah dibawa naik angkot karena pihak keluarga tak menghubungi puskesmas agar dijemput dengan menggunakan ambulans. Padahal, selalu tersedia ambulans di setiap puskesmas.

"Dia langsung diantar pakai angkot ke rumah sakit (sama tetangganya), kalau Puskesmas sendiri kita ada ambulans. Kamu coba saja telepon ambulans, cepet kita datang. Kita kan ada ambulans gawat darurat, spesial," papar Ahok, sapaan Basuki, di Gedung Dinas Kesehatan, Jakarta Pusat, Kamis (22/7).

Ahok menegaskan persediaan ambulans di DKI Jakarta aman dan dapat digunakan secara gratis. Total ada 120 ambulans yang ada di rumah sakit di DKI Jakarta.

"Aman. Ambulans di kita aman," jelasnya.

Ahok membandingkan persediaan dan pelayanan ambulans pemerintah dengan ambulans swasta. Menurutnya ambulans milik pemerintah lebih sigap dibanding milik swasta.

"Kita dibandingkan swasta, pengalaman teman saya, kita ambulans lebih cepat datang dibanding swasta," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Koesmedi Priharto menegaskan, ada 120 ambulans di Jakarta yang siap digunakan.

"Ada 48 ambulans darurat kalau di DKI Jakarta, tapi kalau di rumah sakitnya ada 120-an," kata Koesmedi.

"Ambulans gratis semuanya kita. Jadi kalau mau ke mana saja, kalau dia enggak bisa gerak sendiri, bisa ambulans langsung ke sana," tutupnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Aksi Sigap Polwan dan Satlantas Bantu Ibu Hamil di Sambas yang Akan Melahirkan, Bikin Haru
Viral Aksi Sigap Polwan dan Satlantas Bantu Ibu Hamil di Sambas yang Akan Melahirkan, Bikin Haru

Ibu muda ini akhirnya melahirkan di dalam mobil polisi.

Baca Selengkapnya
Aksi Heroik Anggota Polisi Selamatkan Wanita Hamil Menjerit Kesakitan Ingin Melahirkan saat Dibonceng Suami
Aksi Heroik Anggota Polisi Selamatkan Wanita Hamil Menjerit Kesakitan Ingin Melahirkan saat Dibonceng Suami

Wanita itu menjerit kesakitan membuat suaminya yang mengemudikan sepeda motor panik. Laki-laki berteriak agar pengendara memberi mereka jalan.

Baca Selengkapnya
Pemotor Suami Istri Tiba-tiba Hentikan Ambulan di Tengah Jalan, Endingnya Tak Terduga
Pemotor Suami Istri Tiba-tiba Hentikan Ambulan di Tengah Jalan, Endingnya Tak Terduga

Sebuah video memperlihatkan pemotor suami istri yang tiba-tiba menghentikan mobil ambulan untuk meminta tolong karena istrinya akan melahirkan.

Baca Selengkapnya
Amankan Jalur Mudik di Malang, Polisi Evakuasi Lansia Sesak Napas
Amankan Jalur Mudik di Malang, Polisi Evakuasi Lansia Sesak Napas

Tim Reaksi Cepat Satuan Lalu Lintas Polres Malang yang bertugas dalam Operasi Ketupat Semeru 2024 langsung mengevakuasi lansia itu ke RS Saiful Anwar Malang.

Baca Selengkapnya
Nyetir Mobil Sendiri untuk Jemput Pasien, Aksi Dokter di Pedalaman Papua Ini Viral Banjir Pujian
Nyetir Mobil Sendiri untuk Jemput Pasien, Aksi Dokter di Pedalaman Papua Ini Viral Banjir Pujian

Momen ini seakan menggambarkar tentang kepedulian dan profesionalitas dokter dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya
Aksi Patwal Polisi Hampiri Pemotor Menepi Pinggir Jalan, Ternyata Ibu Hamil lagi Keram langsung Gas ke RS
Aksi Patwal Polisi Hampiri Pemotor Menepi Pinggir Jalan, Ternyata Ibu Hamil lagi Keram langsung Gas ke RS

Aksi sigap dilakukan oleh polisi yang menemui sepasang suami istri berhenti di pinggiran jalan.

Baca Selengkapnya
Korban Kecelakaan di Bekasi Diangkut Pikap Karena Alasan Ambulans Rusak, Ini Penjelasan Puskesmas
Korban Kecelakaan di Bekasi Diangkut Pikap Karena Alasan Ambulans Rusak, Ini Penjelasan Puskesmas

Viral korban kecelakaan lalu lintas dibawa menggunakan mobil pikap di Kecamatan Muaragembong Bekasi.

Baca Selengkapnya
Ibu Hamil yang Hendak Melahirkan Ini Terjebak di Pasar Tipar, Sampai Dievakuasi Kepolisian
Ibu Hamil yang Hendak Melahirkan Ini Terjebak di Pasar Tipar, Sampai Dievakuasi Kepolisian

Warga dan pedagang yang melihat Maya merintih kesakitan mencoba membantunya dan langsung menghubungi petugas keamanan.

Baca Selengkapnya
Mobil pikap yang mengangkut ibu hamil terjebak di jalan rusak di Kalimantan Selatan menjadi viral.
Mobil pikap yang mengangkut ibu hamil terjebak di jalan rusak di Kalimantan Selatan menjadi viral.

Dalam video tersebut, terlihat jelas bagaimana kondisi jalan yang lebih mirip kubangan daripada jalur yang layak dilalui.

Baca Selengkapnya
Ambulans Kosong Bunyikan Klakson dan Lampu Turbo Bikin Bayi Kaget, Sopir Ditempeleng Seorang Ibu
Ambulans Kosong Bunyikan Klakson dan Lampu Turbo Bikin Bayi Kaget, Sopir Ditempeleng Seorang Ibu

Dalam laporannya, korban melaporkan dugaan penganiayaan karena ditempeleng bagian mulutnya.

Baca Selengkapnya