Singgung profesi dosen, Ahok mendapat teguran dari timses
Merdeka.com - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama ternyata mendapatkan masukan usai melakukan debat terbuka perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan pada kemarin, Jumat (13/1). Sebab menurut beberapa pihak pernyataannya masih menyinggung beberapa pihak.
Basuki atau akrab disapa Ahok ini mengatakan, telah melakukan evaluasi usai melakukan debat terbuka selama dua jam tersebut. Harapannya, apa yang akan disampaikan nantinya dapat lebih mudah dimengerti warga Jakarta.
"Ada beberapa masukan sih, ada beberapa hal juga yang mau diperbaiki juga. Ya kita akan lihat supaya debat yang kedua dan ketiga bisa lebih baik," kata Ahok di Kantor DPP Nasdem, Jakarta Pusat, Sabtu (14/1).
-
Bagaimana Bupati Tuban meminta masyarakat agar bersikap? Sementara itu Bupati Tuban, Aditya Halidra Faridzky mengimbau kepada masyarakat Tuban agar tetap tenang, namun waspada menghadapi gempa. 'Serta dimohon menghindari bangunan-bangunan yang retak, bangunan yang tidak layak agar tak ditempati lebih dulu. Karena dimungkinkan masih akan ada gempa susulan,' katanya.
-
Apa yang dilakukan Bupati Bengkulu Utara? Dalam kunjungan tersebut, Ir Mian mempresentasikan tentang kondisi ruas jalan dan pasar di wilayah Kabupaten Bengkulu. Ia menyampaikan harapannya agar ruas jalan dan pasar di sana bisa dibangun dan diperbaiki agar layak.
-
Bagaimana cara Pilkada DKI 2017? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa usulan Bamus Betawi tentang gubernur Jakarta? 'Kita sudah berembuk di dalam internal majelis adat, ada empat usulan itu. Yang pertama tentang susunan pemerintahan. Kita mengusulkan agar gubernur dan wakil gubernur ditunjuk oleh presiden,' kata Oding saat dihubungi merdeka.com, Kamis (7/12).
-
Mengapa Pilkada DKI 2017 menarik perhatian? Pilkada DKI 2017 menjadi salah satu pemilihan kepala daerah yang menarik perhatian. Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Bagaimana Pilkada DKI 2017 dijalankan? Pilkada DKI Jakarta 2017 merupakan salah satu pemilihan kepala daerah yang paling menonjol dalam sejarah Indonesia karena berbagai dinamika politik dan sosial yang terjadi.
Dia mengaku, ada pihak yang masih memintanya agar lebih santun lagi dalam debat selanjutnya. Salah satu pernyataan yang digarisbawahi adalah saat mantan Bupati Belitung Timur ini menganggap pemimpin harus bisa merealisasikannya, jika hanya sekadar teori maka itu dosen.
"Soal kesopanan, kesantunan. Ada juga yang masih anggap saya kurang santun juga. Ya waktu saya bilang, kalo cuma ngomong-ngomong doang tapi enggak dikerjain itu kan dosen. Bukan begitu maksudnya. Ga boleh, itu kan profesi," ungkapnya.
Namun, mantan Bupati Belitung Timur ini meminta semua pihak untuk dapat memaklumi proses perubahan yang tengah dilakukannya. Di mana dahulu dirinya lebih sering meledak mengeluarkan kata kasar, kini dia tengah mencoba untuk santun.
"Ya mereka bilang gini lah, eh Ahok sekarang udah lebih (santun), namanya juga pentium udah berubah jadi icore 7 ya berubah dong," tutupnya sambil tersenyum.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ahok pernah menjabat sebagai Gubernur Jakarta pada 2014 silam
Baca SelengkapnyaAnies menuturkan, ada tiga hal prinsip demokrasi. Yaitu kebebasan berbicara khususnya mengkritik pemerintah.
Baca SelengkapnyaAhok pada prinsipnya siap untuk ditugaskan di mana saja oleh PDIP.
Baca SelengkapnyaNamun baginya, keadilan dan kebenaran lah yang membuatnya tetap pada pendiriannya tersebut.
Baca SelengkapnyaAhok menegaskan ada upaya adu domba dengan memotong ucapanya
Baca SelengkapnyaMegawati meminta Ahok untuk tidak berkomentar di hadapan media.
Baca SelengkapnyaBasuki Tjahja Purnama alias Ahok keluar ruangan sambil berlari usai mendengar pidato Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024.
Baca SelengkapnyaCawapres nomor urut 02 itu justru menyerahkan ihwal penilaian tersebut kepada warga.
Baca Selengkapnya“Sekarang Pak Ahok sudah di luar pemerintahan, dia bilang bu minta tugas, saya bilang sudah ada tugasnya,” jelas Megawati
Baca SelengkapnyaAhok mundur dari Komisaris Utama Pertamina pada masa kampanye Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaBasuki Thjahja Purnama, mundur dari jabatan Komisaris Utama PT Pertamina usai Mahfud juga menyatakan pengunduran diri
Baca SelengkapnyaPria yang menghabiskan masa kecil di Belitung ini pegang pesan sang ayah. Kini punya jabatan mentereng.
Baca Selengkapnya