Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jenis Potongan Rambut Pria Populer dan Trendy, Buat Penampilan Fresh dan Menawan

Jenis Potongan Rambut Pria Populer dan Trendy, Buat Penampilan Fresh dan Menawan Fadly Faisal. ©2022 Merdeka.com/Instagram//fadlyfsl_

Merdeka.com - Memotong rambut menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan oleh kaum pria. Saat ingin memotong rambut, Anda perlu memilih terlebih dahulu jenis potongan rambut pria yang diinginkan. Bagi Anda yang ingin mendapatkan penampilan baru, tentu Anda bisa memilih jenis potongan rambut pria yang sesuai keinginan.

Terdapat beberapa jenis potongan rambut pria populer dan trendy yang bisa menjadi rekomendasi Anda. Mulai dari jenis potongan rambut pria buzz cut, crew cut, ivy league, crop, hingga side part. Selain itu, bagi yang ingin model rambut dengan panjang sedang, jenis potongan rambut pria medium length, pompadour, atau chin length bisa Anda coba.

Dengan beberapa jenis potongan rambut pria ini, Anda bisa mendapatkan inspirasi penampilan baru. Apalagi, jika Anda bosan dengan gaya rambut yang itu-itu saja. Bukan hanya penampilan baru, beberapa jenis potongan rambut pria ini juga bisa memberikan tampilan lebih segar dan menarik pada wajah Anda.

Dilansir dari laman Men’s Hairstyle Trends, berikut kami merangkum beberapa jenis potongan rambut pria populer dan trendy yang bisa menjadi pilihan Anda.

Jenis Potongan Rambut Pria Populer

French Crop

fadly faisal

©2022 Merdeka.com/Instagram//fadlyfsl_

Jenis potongan rambut french crop belakangan ini populer. French crop khas dengan rambut yang sangat pendek bagian belakang dan kedua sisi. Sedangkan pada bagian atasnya terlihat lebih panjang.

French crop identik dengan bagian poninya yang dipotong pendek di atas alis. Jenis potongan rambut French Crop cocok untuk semua tipe rambut pria seperti ikal atau lurus.

Buzz cut

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria rekomendasi pertama adalah buzz cut. Ini adalah jenis potongan rambut militer yang umum digunakan, namun juga bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda yang memiliki kegiatan aktif dan tidak memiliki banyak waktu untuk mengatur rambut.

Selain itu, bagi Anda yang memiliki jenis rambut yang sudah diatur, ini juga bisa menjadi rekomendasi terbaik karena terlihat menarik tanpa memerlukan penataan. Jenis potongan rambut ini biasanya menyisakan bagian rambut sangat tipis di sisi kanan, kiri, dan belakang bagian bawah. Sedangkan dibagian atas dan tengah menyisakan bagian rambut yang lebih banyak namun dengan potongan yang pendek dan rapi.

Crew cut

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria berikutnya adalah caesar. Crew cut merupakan jenis potongan rambut yang lebih panjang dari pada buzz cut. Model rambut ini memiliki bagian lebih panjang di bagian depan yang meruncing ke arah belakang. Ini dapat ditata dengan cara disisir ke satu sisi, atau dibiarkan apa adanya. Ini merupakan potongan rambut klasik untuk pria yang dapat memberikan tampilan sederhana namun menarik.

Ivy league

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria selanjutnya adalah ivy league. Dibandingkan buzz cut dan crew cut, ivy leage memiliki potongan rambut yang lebih panjang. Di mana, bagian samping kanan, kiri, dan bagian bawah hanya menyisakan potongan rambut yang tipis dan pendek, lalu bagian atas terdapat sisa potongan rambut yang lebih panjang dan tebal hingga beberapa sentimeter. Gaya rambut ini bisa ditata menjadi pomp pendek atau quiff atau disisir ke samping untuk tampilan lebih menarik.

Jenis Potongan Rambut Pria Menarik

Crop

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria pendek yang tak kalah menarik berikutnya adalah crop. Kadang gaya rambut ini disebut juga dengan French crop, yaitu potongan rambut pendek pria dengan poni yang lebih panjang. Bagi Anda yang memiliki jenis rambut tebal, bergelombang, dan keriting, sangat cocok dengan model rambut ini. Sebab, gaya rambut ini dapat ditata untuk menonjolkan tekstur rambut lebih terlihat jelas dan menarik.

Side part

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Side part juga termasuk salah satu jenis potongan rambut pria pendek yang bisa menjadi pilihan Anda. Ini merupakan gaya rambut samping yang bisa ditata dengan berbagai cara. Licin atau berantakan, pendek atau panjang, naik tinggi, atau dibiarkan rendah di kepala. Potongan rambut ini biasanya memiliki bagian samping yang pudar atau undercut dengan rambut yang lebih panjang di bagian atas disapu ke satu sisi dan sisi lainnya hampir tidak tersisa.

Jenis Potongan Rambut Pria Panjang dan Trendy

Medium length

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Rekomendasi berikutnya adalah jenis potongan rambut pria panjang. Pilihan pertama yang bisa menjadi inspirasi Anda adalah gaya rambut medium length. Model rambut ini memiliki potongan rambut lebih panjang sedang dengan bagian samping yang lebih tipis dan rambut yang bervolume di bagian tengah atas. Bagi Anda yang memiliki jenis rambut lurus dan lebat, gaya potongan ini cocok untuk Anda.

Pompadour

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria sedang berikutnya adalah pompadour. Pompadour alias pomp adalah salah satu gaya rambut pria yang paling tahan lama. gaya rambut ini memiliki sisi pendek, dengan bagian atas yang lebih panjang dan bisa ditata gaya fade atau lancip. Ini juga termasuk gaya rambut pria klasik namun masih populer dan menarik untuk dicoba.

Chin length

jenis potongan rambut pria populer dan trendy bisa jadi pilihan

©2022 Merdeka.com/menshairtyletrends.com

Jenis potongan rambut pria sedang yang terakhir namun tak kalah menarik adalah chin length. Gaya rambut ini mempunyai potongan rambut sebahu atau dagu, yang kadang disebut juga dengan model bob pria. Meskipun memiliki bentuk rambut panjang, lebat, dan sedikit tak beraturan, namun inilah yang membuat tampilan menjadi lebih menarik. Gaya rambut panjang ini cocok ditata dengan sentuhan produk, disisir ke belakang, atau ditarik menjadi sanggul pria. (mdk/ayi)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
15 Model Rambut Pria Terpopuler di 2024, Tampilan Modern dan Menawan
15 Model Rambut Pria Terpopuler di 2024, Tampilan Modern dan Menawan

Inspirasi gaya rambut pria paling baru di 2024, jangan sampai salah pilih.

Baca Selengkapnya
Inspirasi Model Rambut Pendek Pria 2024, Tren Rambut untuk Pria Stylish dan Keren
Inspirasi Model Rambut Pendek Pria 2024, Tren Rambut untuk Pria Stylish dan Keren

Berbagai model rambut pendek pria yang terbaik di tahun 2024 meliputi gaya undercut, buzz cut, dan short spiky yang terlihat stylish serta mudah dirawat!

Baca Selengkapnya
5 Gaya Rambut Pria Paling Banyak Diminati 2024, Ada yang Pendek Sampai Gondrong
5 Gaya Rambut Pria Paling Banyak Diminati 2024, Ada yang Pendek Sampai Gondrong

Walaupun umumnya terkait dengan gaya rambut pendek yang sederhana, sebenarnya terdapat banyak variasi gaya penataan rambut pria yang dapat dipilih.

Baca Selengkapnya
5 Model Potongan Rambut Cowok 2024, Bikin Penampilan Keren Saat Lebaran
5 Model Potongan Rambut Cowok 2024, Bikin Penampilan Keren Saat Lebaran

Pengaruh tata rambut pada pria memengaruhi penampilannya secara besar. Maka, penting untuk memilih gaya rambut yang cocok agar dapat meningkatkan penampilan.

Baca Selengkapnya
13 Inspirasi Model Rambut Pria 2025, Mana yang Cocok untuk Anda?
13 Inspirasi Model Rambut Pria 2025, Mana yang Cocok untuk Anda?

Inspirasi model rambut pria 2025, mulai dari gaya klasik hingga modern yang trendi, untuk tampilan stylish sepanjang tahun.

Baca Selengkapnya
Bikin Kelihatan Lebih Keren, Ini 5 Model Rambut Cepak TNI yang Bisa Ditiru
Bikin Kelihatan Lebih Keren, Ini 5 Model Rambut Cepak TNI yang Bisa Ditiru

Model gaya potongan rambut pendek yang teratur mirip dengan gaya militer dapat meningkatkan kesan maskulin dan tegas dari penampilan seseorang.

Baca Selengkapnya
9 Model Rambut Anak Cowok Lucu dan Ganteng, Populer di Tahun 2024
9 Model Rambut Anak Cowok Lucu dan Ganteng, Populer di Tahun 2024

Tanpa banyak disadari, model rambut menjadi salah satu penunjang penampilan yang begitu berpengaruh.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Pria Gondrong Putuskan Potong Rambut, Perubahannya Bikin Pangling
Viral Momen Pria Gondrong Putuskan Potong Rambut, Perubahannya Bikin Pangling

Setelah empat tahun tak dipotong, pria ini memutuskan untuk pangkas rambutnya.

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Pria di Tahun 2024
10 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Pria di Tahun 2024

Rekomendasi shampo untuk pria terbaik di tahun 2024.

Baca Selengkapnya
8 Rekomendasi Model Rambut Pria Ikal, Gaya Layaknya Reza Rahardian sampai Nicholas Saputra
8 Rekomendasi Model Rambut Pria Ikal, Gaya Layaknya Reza Rahardian sampai Nicholas Saputra

Tatanan rambut bergelombang ala beberapa aktor terkenal Indonesia ini dapat menjadi inspirasi bagi yang ingin beralih penampilan dari rambut lurus.

Baca Selengkapnya
Disebut Netizen Lebih Ngegemesin, Berikut 8 Potret Penampilan Febby Rastanty dengan Rambut Pendek
Disebut Netizen Lebih Ngegemesin, Berikut 8 Potret Penampilan Febby Rastanty dengan Rambut Pendek

Artis cantik Febby Rastanty kini tampil dengan rambut pendek. Gayanya makin gemesin. Simak potretnya berikut ini!

Baca Selengkapnya
Cara Menata Rambut Sendiri untuk Sekolah, Keren dan Anti Ribet
Cara Menata Rambut Sendiri untuk Sekolah, Keren dan Anti Ribet

Bosan dengan penataan rambut itu-itu saja? Cara menata rambut sendiri untuk sekolah berikut ini bisa menjadi pilihan.

Baca Selengkapnya