Anak Tukang Bangunan Ini Kerap Terima Komentar Negatif, Kini Buktikan Bisa Lulus STAN dan Kerja di Kemenkeu
Saat ini, ia diketahui telah menyelesaikan pendidikan di STAN dan bekerja di Kementerian Keuangan.
Saat ini, ia diketahui telah menyelesaikan pendidikan di STAN dan bekerja di Kementerian Keuangan.
Anak Tukang Bangunan Ini Kerap Terima Komentar Negatif, Kini Buktikan Bisa Lulus STAN dan Kerja di Kemenkeu
Di tengah persaingan ketat untuk masuk Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN), seorang pemuda dari keluarga sederhana berhasil membuktikan bahwa keterbatasan ekonomi bukanlah penghalang untuk meraih impian. Berasal dari keluarga tukang bangunan, pemuda ini berhasil lulus seleksi dan diterima di STAN. Hal ini menjadi sebuah prestasi yang membanggakan dan menginspirasi banyak orang.
Sontak saja, unggahan yang dibagikan pemilik akun TikTok @trajssnt ini pun berhasil menjadi sorotan hingga viral di media sosial. Unggahan tersebut seakan membuktikan bahwa dengan kerja keras dan tekad yang kuat, siapa pun bisa meraih kesuksesan.
Berikut ulasan selengkapnya.
Kisah yang dibagikan oleh pria tersebut disampaikan dalam beberapa slide foto. Dalam foto pertama, pria itu menunjukkan momen saat ayahnya bekerja sebagai tukang atau kuli bangunan.
"Aku takut kalau ibumu berkata 'dia anak seorang tukang, karena itu bentukannya mirip kamu'," tulisnya dalam bahasa Jawa.
Pada slide foto berikutnya, pria itu kembali menunjukkan ayahnya yang sedang bekerja sebagai tukang bangunan.
"Tukangnya," ucapnya.
Meskipun berasal dari keluarga sederhana dengan ayah yang bekerja sebagai tukang, hal itu tidak menghalangi impiannya untuk sukses. Ia membuktikannya dengan berhasil lulus dari STAN.
Hal ini seakan membantah anggapan bahwa seseorang yang berasal dari keluarga sederhana tidak bisa meraih kesuksesan, sekaligus menghilangkan stigma terhadap profesi ayahnya.
"penempatane engga di pemkab to mas? 😄" tanya salah satu warganet.
"kemenkeu masseh 🙏" jawabnya.
Komentar Warganet
Tak lama, unggahan tersebut viral hingga dibanjiri beragam komentar warganet. Tak sedikit pula yang mengapresiasi perjuangan pria tersebut.
"mas keren bangett, ikut bangga 🔥🔥🫵🏻🫵🏻" komentar warganet.
"WIHHH KEREN BGT MAS🔥" komentar warganet lainnya.
"Kowe hebat, banggakno bapak lan ibumu terus mas🔥😎" komentar warganet lainnya.