Viral Ustaz Gunawan Tinggal di Gubuk Reyot, Ternyata Begini Kondisi Sebenarnya
Ustaz Gunawan mengaku sebagai korban dari konten viral.
Ustaz Gunawan mengaku sebagai korban dari konten viral.
Viral Ustaz Gunawan Tinggal di Gubuk Reyot, Ternyata Begini Kondisi Sebenarnya
Klarifikasi Ustaz Gunawan yang Viral karena Tinggal di Gubuk Reyot
Baru-baru ini viral di media sosial seorang ustaz yang tinggal di gubuk reyot. Sosok tersebut diketahui bernama Ustaz Gunawan.
Konten yang diunggah oleh akun TikTok @ceritatm2 menyebut Ustaz Gunawan mewakafkan seluruh hartanya untuk masjid. Kondisi ini pun dimanfaatkan untuk membuka donasi.
Ternyata hal tersebut bukan kondisi sebenarnya. Ustaz Gunawan klarifikasi terkait videonya yang viral.
Berikut selengkapnya:
Mengaku Jadi Korban
Ustaz Gunawan didampingi warga sekitar tempat tinggalnya melakukan klarifikasi. Ia mengaku menjadi korban dari konten yang telah viral di media sosial.
"Saya menjadi korban video yang di TikTok, Facebook, YouTube," ucapnya dilansir dari TikTok @deryriandy650.
Tanah Tak Diwakafkan
Dalam video sebelumnya, Ustaz Gunawan disebut mewakafkan semua hartanya untuk masjid namun ia membantah. Ia mengaku menjual tanahnya untuk masjid. Ia juga mengaku tak pernah mengatakan mewakafkan hartanya.
"Dulu tuh saya menjual bukan menghibahkan atau wakaf di masjid, karena waktu itu memang tanah PLN dan saya jual pak bukan wakaf. Saya tak pernah menyampaikan begitu, saya jual untuk masjid,"
ungkap Ustaz Gunawan saat klarifikasi.
TikTok @deryriandy650.
Tak Tinggal di Gubuk Reyot
Ustaz Gunawan ternyata tak tinggal di gubuk reyot. Ia tinggal di rumah kontrakan sedangkan gubuk tersebut digunakan untuk dapur. Di rumah kontrakannya tersebut, ia memiliki usaha pangkas rambut.
"Sebenernya saya tuh ngontrak rumah, gubuk itu memang tempat saya itu untuk dapur. Ngontrak di situ ada pangkas rambut. Gubuk itu tempat saya masak air di dalam tak ada dapur,"
terang Ustaz Gunawan.
TikTok @deryriandy650.
Mengaku Settingan
Ustaz Gunawan mengaku diminta seperti itu agar mendapatkan bantuan. Sebelumnya ia juga tak memahami. Ia menambahkan sudah mendapatkan bantuan dari warga setempat.
"Itu tuh settingan, biar ada bantuan dan saya juga gak tahu saya juga keberatan," ucapnya.
"Pak RW dan masyarakat memberikan bantuan, masyarakat banyak peduli," tambahnya.
TikTok @deryriandy650.
TikTok @deryriandy650.
Memang Ngajar Mengaji
Ustaz ini meluruskan dirinya tak dibayar saat jadi guru mengaji. Memang muridnya ada yang memberikan bayaran ada yang tidak. Ia juga tak berbohong soal mengajar mengaji.
"Saya dulu ngajar di sini emang ada yang bayar ada yang nggak. Emang ga nyari duit cuma kewajiban aja. Memang ga dibayar namun memang ada yang bayar. Kalau ngajar ngaji itu ga bohong,"
jelas Ustaz Gunawan.
TikTok @deryriandy650.
Dimusuhi Masyarakat
Ustaz Gunawan mengaku mendapatkan kritikan dari masyarakat usai videonya bersama konten kreator viral. Ia juga dimusuhi tetangga sekitar lantaran pernyataannya dianggap tak benar.
"Saya sebagai Gunawan yang ternyata sedang viral di media sosial yang merasa saya ini dirugikan. Dengan postingan tersebut saya dimusuhi masyarakat dan akhirnya saya di sidang. Semua yang sudah beredar tolong diralat,"
tutur ustaz Gunawan
TikTok @deryriandy650.