Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

15 Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kesehatan dan Cara Menggunakannya, Kaya Khasiat

15 Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kesehatan dan Cara Menggunakannya, Kaya Khasiat Ilustrasi daun sirih. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Banyak sebutan yang diberikan untuk tanaman herbal yang satu ini, antara lain sirih cina, sirih mini atau daun sirih mini, tumpangan air atau ketumpang air. Nama lain dari sirih cina ini adalah pepromia pellucida.

Tanaman ini biasanya seringkali dianggap gulma oleh para petani karena sering tumbuh di antara tumbuhan budidayanya. Ada yang menyebut daun sirih cina ada juga yang memanggilnya daun ketumpang air. Tanaman ini juga banyak tumbuh di sekitar rumah, di pekarangan terutama di tempat-tempat yang lembap. Selain itu, banyak juga dijumpai di tanggul sawah dan tepi parit.

Banyak orang yang tidak memedulikan tanaman ini. Mereka seenaknya mencabut dan membuangnya begitu saja. Padahal jika Anda tahu, tanaman ini memiliki beragam manfaat bagi kesehatan. Tumbuhan ini bisa diperbanyak melalui biji. Tumpangan air (Peperomia pellucida) adalah terna kecil semusim dan berakar dangkal yang mudah ditemukan tumbuh liar di tepi saluran air atau pematang dan taman.

Orang lain juga bertanya?

Ukurannya 15 sampai 45 cm. Batangnya sukulen atau berair, cerah, berdaging, demikian pula daunnya yang agak tebal tapi lunak. Daun sirih cina atau ketumpang air bisa dimakan dengan cara diolah sebagai sayur atau untuk lalapan. Bisa juga dibuat jus kemudian diminum.

Agar Anda lebih memahami tentang manfaat tanaman sirih cina, berikut kami telah rangkum untuk Anda 15 manfaat daun sirih cina untuk kesehatan dan cara menggunakannya yang dilansir dari mitalom.com.

Manfaat Daun Sirih Cina

Manfaat daun sirih cina atau biasanya disebut tumpangan air atau ketumpang air ini diketahui karena mengandung berbagai zat yang memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh. Kandungan kimia dari tanaman ini antara lain adalah lkaloid, tanin, kalsium oksalat, lemak dan minyak atsiri.

Tanaman ini bersifat pedas dan sejuk. Bagian tanaman yang digunakan sebagai obat adalah seluruh bagian tanaman. Tumpangan air/Ketumpang air/Sirih cina memiliki efek farmakologis sebagai analgesik (pengurang rasa sakit), anti radang (anti-inflammatory) dan antibiotik.

Di Indonesia, tumbuhan ini memiliki banyak sekali nama lokal atau nama daerah yang biasa disebutkan dalam penamaannya antara lain saladaan (Sunda), rangu-rangu, sladanan, suruhan (Jawa), tumpangan air (Sumatera, Jakarta), gofu goroho (Temate) dan masih banyak lagi.

Berikut ini kami sertakan beberapa manfaat daun sirih cina untuk kesehatan:

1. Mengobati bisul,2. Mengobati Jerawat,3. Mengobati radang kulit,4. Mengobati abses,5. Mengobati luka bakar,6. Mengobati luka memar/luka terpukul,7. Mengatasi bengkak,8. Mengobati pegal-pegal,9. Mengobati gangguan kemih,10. Mengobati sakit persendian karena rheumatik,11. Mengatasi penyakit ginjal,12. Meredakan sakit kepala pada penderita demam,13. Mengobati sakit perut,14. Membantu mengurangi asam urat,15. Meredakan nyeri spasmodik parah pada perut yang disebabkan oleh distensi (Kolik)

Cara Menggunakan Daun Sirih Cina untuk Pengobatan

sirih hijau

© iStock

Setelah Anda mengetahui apa saja manfaat daun sirih cina, ada baiknya Anda juga mengetahui cara menggunakan daun sirih cina ini untuk kesehatan. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan dengan menggunakan daun sirih cina untuk berbagai pengobatan. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan:

1. Manfaat Daun Sirih Cina untuk Obat Sakit Kepala

Manfaat daun sirih cina pertama dapat digunakan pada penderita sakit kepala saat demam. Caranya adalah ambil 15 lembar daun sirih cina/tumpangan air dicuci bersih, kemudian ditumbuk atau dilumatkan. Tempelkan ramuan tersebut pada pelipis kiri dan kanan.

Cara lain dengan merebus 2 pohon tanaman segar berukuran kecil dengan tinggi 7—10 cm yang telah dicuci bersih dalam 300 ml (1.5 gelas) air hingga tersisa 1 gelas saja. Setelah dingin (hangat) minum air ramuan tersebut 1 gelas sekali minum. Lakukan pengobatan sehari 2 kali dengan dosis yang sama.

2. Manfaat Daun Sirih Cina untuk Obat Abses, Bisul, Jerawat dan Radang Kulit

Manfaat daun sirih cina juga dapat digunakan untuk mengobati berbagai jenis peradangan dan penyakit kulit contohnya bisul dan jerawat. Cara yang dapat dilakukan adalah ambil dua rumpun pohon tanaman segar ukuran kecil (tingginya 7—10 cm tinggi) dicuci hingga bersih. Kemudian direbus dengan 1.5 gelas air (300 ml) hingga tersisa 1 gelas. Minum aimya sekaligus 1 gelas selagi hangat. Lakukan pengobatan sehari 2 kali dengan dosis yang sama.

3. Manfaat Daun Sirih Cina untuk Obat Sakit Perut

Manfaat daun sirih cina juga baik untuk mengobati sakit perut. Caranya adalah ambil tanaman tumpangan air segar secukupnya. Kemudian dicuci dan dilumatkan atau ditumbuk hingga halus. Peras ramuan tersebut menggunakan kain bersih. Lalu diminum airnya.

4. Manfaat Daun Sirih Cina untuk Mengobati Luka Bakar

Manfaat daun sirih cina dapat digunakan untuk mengobati luka bakar. Caranya adalah Ambil tanaman segar secukupnya, kemudian dicuci hingga bersih. Lumatkan atau ditumbuk hingga halus, lalu tempelkan ramuan pada bagian tubuh yang sakit. Lakukan beberapa kali dalam sehari hingga sembuh. (mdk/raf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kesehatan, Bantu Tingkatkan Kekebalan Tubuh
Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kesehatan, Bantu Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Ada banyak manfaat daun sirih cina untuk kesehatan yang bisa didapatkan.

Baca Selengkapnya
35 Khasiat Daun Sirih sebagai Pengobatan Herbal dan Perawatan Kecantikan
35 Khasiat Daun Sirih sebagai Pengobatan Herbal dan Perawatan Kecantikan

Daun sirih adalah tanaman herbal yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk simak pembahasan berikut ini!

Baca Selengkapnya
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Manfaat Daun Sirih Merah untuk Wanita, Efektif Mengatasi Keputihan
6 Manfaat Daun Sirih Merah untuk Wanita, Efektif Mengatasi Keputihan

Daun sirih memiliki kandungan antioksidan tinggi yang bermanfaat.

Baca Selengkapnya
Manfaat Kulit Sapi untuk Kesehatan, Berikut Tips Memasaknya
Manfaat Kulit Sapi untuk Kesehatan, Berikut Tips Memasaknya

Kulit sapi yang umum diolah menjadi kerupuk rambak dan ditumis ternyata memiliki manfaat kesehatan yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Daun Jarak bagi Kesehatan Tubuh Beserta Efek Sampingnya
8 Manfaat Daun Jarak bagi Kesehatan Tubuh Beserta Efek Sampingnya

Berikut manfaat daun jarak bagi kesehatan tubuh beserta efek sampingnya yang masih belum diketahu banyak orang.

Baca Selengkapnya
6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui
6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui

Jeruk Satsuma juga dikenal sebagai sumber nutrisi yang berlimpah dan memiliki sejumlah manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya
13 Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan Tubuh, Bantu Hambat Perkembangan Sel Kanker
13 Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan Tubuh, Bantu Hambat Perkembangan Sel Kanker

Berikut manfaat daun kelor yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Daun Jeruk Nipis untuk Kesehatan, Jaga Kesehatan Mulut hingga Jantung
7 Manfaat Daun Jeruk Nipis untuk Kesehatan, Jaga Kesehatan Mulut hingga Jantung

Dari meningkatkan kesehatan mulut hingga menjaga vitalitas sistem pencernaan, daun jeruk nipis telah menjadi bahan penting dalam dunia pengobatan tradisional.

Baca Selengkapnya