7 Jenis Masker Wajah dan Fungsinya untuk Kecantikan Kulit, Jangan Sampai Salah Pilih
Merdeka.com - Masker wajah adalah salah satu produk perawatan kecantikan yang telah ada sejak zaman dulu. Penggunaan masker wajah terutama yang berasal dari bahan-bahan alami adalah yang paling populer dan disukai. Banyak produsen masker wajah yang lantas berlomba-lomba untuk mengeluarkan berbagai macam jenis masker wajah.
Jika Anda perhatikan, terdapat beberapa jenis masker wajah yang beredar di pasaran. Ada yang disebut dengan clay mask, sheet mask, exfoliating mask, cream mask, dan lain-lain. Lantas, apa saja perbedaan jenis masker wajah tersebut?
Jenis kulit (berminyak, kering, sensitif, atau kombinasi) dan usia adalah dua faktor penting yang harus dipertimbangkan saat memilih jenis masker wajah. Kulit yang lebih muda dan rentan berjerawat memiliki kebutuhan yang berbeda dengan kulit yang lebih tua dan lebih lembut. Kondisi dermatologis juga dapat berperan dalam jenis masker yang mungkin ingin digunakan.
-
Gimana cara tahu masker cocok buat kulit? Anda bisa melihat dari tanda reaksi alergi, kondisi pori-pori, reaksi kulit kemerahan, dan sensasi yang dirasakan.
-
Bagaimana cara menggunakan masker? Setelah semua bahan masker tercampur dengan baik, aplikasikan masker secara merata ke seluruh wajah yang telah dibersihkan sebelumnya. Pastikan untuk menghindari area sekitar mata dan bibir, karena kulit di daerah tersebut lebih sensitif terhadap bahan-bahan yang digunakan.
-
Kenapa masker wajah disarankan untuk dipakai? Mereka menekankan pentingnya memakai masker pada waktu-waktu tertentu untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari penyebaran penyakit.
Berikut adalah uraian tentang berbagai jenis masker wajah yang akan ditemukan beredar di pasaran, diikuti dengan deskripsi setiap kategorinya yang penting untuk diketahui agar kelak tidak salah pilih ketika akan menggunakannya.
1. Cream Mask
Jenis masker wajah yang pertama adalah yang berbentuk krim. Jenis masker berbentuk krim cocok digunakan untuk Anda yang memiliki tipe kulit normal dan kering. Jenis kulit normal hingga kering akan mendapat lebih banyak manfaat dari krim masker, yang kaya akan minyak dan pelembap yang meresap ke dalam dan mengisi sel-sel kering, seperti yang dilansir dari beautygarde.com.
Jenis masker wajah berbasis krim cocok untuk kulit normal hingga kering karena ia membantu memberikan kelembapan dan hidrasi, serta melembutkan kulit. Cream mask membuat kulit lebih sehat, kenyal, dan halus. Cari bahan-bahan seperti AHA, BHA, minyak esensial, dan butter alami, terutama jika bahan-bahan ini belum menjadi bagian dari rutinitas perawatan kulit.
2. Clay Mask
Jenis masker wajah yang kedua adalah clay mask atau masker tanah liat. Clay mask telah ada sejak lama dan digemari oleh banyak orang karena khasiatnya yang nyata terutama bagi pemilik jenis kulit berminyak. Terdapat beberapa jenis clay atau tanah liat yang biasa digunakan. Bentonit dan tanah liat kaolin adalah jenis yang paling umum.
Kedua jenis tanah liat ini memiliki banyak kegunaan sebagai produk perawatan kecantikan. Dengan kemampuan yang telah terbukti untuk menyerap racun dan menghilangkannya dari kulit, masker tanah liat atau clay mask sangat bagus untuk kulit yang rentan berjerawat. Clay mask mampu mengeringkan jerawat dan menyerap kelebihan minyak di wajah.
3. Gel Mask
Jenis masker wajah yang ketiga adalah yang memiliki konsentrasi gel dan biasa disebut gel mask. Jenis masker wajah yang ini sangat ideal digunakan oleh Anda pemiliki jenis kulit kering dan sensitif. Efek menenangkan dan mendinginkan dari masker gel sangat bagus untuk jenis kulit kering dan sensitif yang membutuhkan hidrasi sebelum pengencangan dan detoksifikasi, dilansir dari dermstore.com.
Masker gel mengandung kolagen dan antioksidan yang membantu pemulihan kulit. Dan, produk gel mask biasanya juga menawarkan rehidrasi total pada kulit. Untuk itulah mengapa jenis masker wajah ini paling baik digunakan untuk pemilik kulit kering, dehidrasi, atau sensitif karena memiliki sensasi mendinginkan dan menenangkan.
4. Sheet Mask
Jenis masker wajah yang ke empat adalah sheet mask. Nampaknya, ini adalah jenis masker wajah yang paling populer digunakan dan sangat disukai oleh banyak orang belakangan ini. Alasannya, apa lagi kalau bukan tingkat kepraktisan yang ditawarkan. Sheet mask adalah salah satu jenis masker wajah yang paling mudah untuk digunakan dan cocok digunakan oleh hampir semua jenis kulit.
Sheet mask berasal dari Korea Selatan, dan telah menjadi produk pokok dalam perawatan kecantikan kulit wajah selama bertahun-tahun. Seperti produk kecantikan Korea yang populer lainnya, sheet mask juga diperkenalkan ke pasar AS dan dunia dalam beberapa tahun terakhir. Antusiasme konsumen membuat banyak produsen kecantikan negara lain juga mulai membuat sheet mask mereka sendiri.
5. Exfoliating Mask
Jenis masker wajah yang kelima adalah exfoliating mask, yang juga cocok digunakan oleh hampir semua jenis kulit. Exfoliating mask berfungsi untuk mengelupas sel-sel kulit mati yang menyebabkan kulit nampak kusam dan membersihkan kotoran yang menempel di pori-pori menggunakan asam hidroksi (seperti asam glikolat dan laktat) dan enzim buah (biasanya dari pepaya dan nanas).
Selain menawarkan pengelupasan yang lembut pada kulit, masker eksfoliasi juga memiliki khasiat pencerah kulit alami, yang akan memberikan cahaya sehat dari dalam yang akan dilihat hampir seketika seusai menggunakannya. Usahakan untuk tidak menggunakan jenis masker ini lebih dari sekali dalam seminggu. Masker eksfoliasi juga terkenal membuat kulit menjadi kering, jadi jangan lupa untuk menambah kelembapan kulit dengan moisturizer sesudahnya.
6. Peel-Off Mask
Jenis masker wajah yang ke enam adalah peel-off mask, yang juga sangat praktis untuk digunakan. Seperti clay mask, peel-off mask sangat bagus untuk mengatasi jerawat atau menghaluskan pori-pori. Anda akan mengalami pengelupasan ringan saat menggunakannya, yang sangat bagus bagi Anda yang membutuhkannya pembersihan wajah secara lebih dalam namun tetap bersifat gentle atau ringan.
Peel-off mask baik digunakan oleh hampir semua jenis kulit. Jenis masker wajah ini secara fisik menghilangkan semua yang menempel di lapisan paling atas kulit seperti sel kulit mati, debu, minyak, dan komedo. Peel-off mask biasanya berbahan dasar buah atau tumbuhan dan menggunakan bahan-bahan alami.
7. Sleeping Mask
Jenis masker wajah yang terakhir adalah sleeping mask, atau masker yang digunakan semalaman saat tidur. Sleeping mask juga merupakan salah satu jenis masker wajah yang sedang populer belakangan ini. Sleeping mask biasanya digunakan untuk hidrasi dosis ekstra saat benar-benar membutuhkannya.
Saat cuaca dingin dan kulit terasa kusam dan kering, atau jika Anda tinggal di tempat yang kering sepanjang tahun, menggunakan sleeping mask adalah pilihan yang tepat. Sleeping mask biasanya digunakan semalaman untuk meremajakan, melembapkan, dan menghidrasi kulit secara menyeluruh dan mendalam.
Anda akan bangun keesokan harinya dengan kulit yang kenyal, awet muda, dan lembut. Kulit terpapar banyak hal setiap harinya. Hal ini seiring waktu dapat membuat kulit menjadi kusam, kering, bersisik, dan keriput. Untuk itu, Anda membutuhkan sesuatu yang secara aktif memerangi semua ini, dan sleeping mask adalah salah satu solusi terbaiknya. (mdk/edl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Perlu diperhatikan tanda-tanda cocok menggunakan masker wajah.
Baca SelengkapnyaFacial wash adalah kunci untuk membersihkan kotoran dan debu yang menempel, mencegah kulit semakin kotor, dan potensial memperburuk kondisinya.
Baca SelengkapnyaPelajari urutan tepat dalam rutinitas skincare agar manfaat masker wajah dan produk perawatan kulit lainnya lebih maksimal untuk hasil kulit sehat bercahaya.
Baca SelengkapnyaBanyaknya produk skincare yang beredar di pasaran, terkadang membuat kita bingung, produk seperti apa yang cocok dengan kulit kita, ini tips mudah memilihnya.
Baca SelengkapnyaKulit remaja yang masih belia pun butuh skincare yang tepat.
Baca SelengkapnyaRekomendasi sabun muka yang efektif untuk mengatasi kulit berjerawat.
Baca SelengkapnyaMenghilangkan komedo bisa menjadi tantangan tersendiri, terutama bagi mereka yang sering berurusan dengan komedo whitehead maupun blackhead.
Baca SelengkapnyaDengan memilih produk yang sesuai, kamu dapat memastikan bahwa kulit mendapatkan perawatan yang optimal dan hasil yang memuaskan.
Baca SelengkapnyaPenggunaan skincare yang tepat, dapat mengatasi kulit wajah yang beruntusan. Yuk simak rekomendasi skincare berikut ini!
Baca SelengkapnyaSunscreen dapat melindungi kulit dari bahasa paparan sinar matahari. Yuk simak rekomendasi produk sunscreen berikut ini!
Baca SelengkapnyaJerawat sering muncul dalam permasalahan kulit. Untuk mengatasinya, pilih sabun muka yang tepat! Begini cara memilihnya.
Baca SelengkapnyaBedak memiliki peran penting dalam menyempurnakan tampilan, dan untuk hasil maksimal, penting untuk memilih jenis bedak yang sesuai dengan jenis kulit.
Baca Selengkapnya