80 Kata-Kata Minta Maaf Menyentuh Hati, Ungkapkan Rasa Sesal dalam Dada
Tak mudah merangkai kata untuk meminta maaf. Gunakan salah satu contoh berikut ini.
Tak mudah merangkai kata untuk meminta maaf. Gunakan salah satu contoh berikut ini.
80 Kata-Kata Minta Maaf Menyentuh Hati, Ungkapkan Rasa Sesal dalam Dada
Kata-kata minta maaf yang menyentuh hati penting untuk dilontarkan, terlebih apabila Anda habis berbuat sesuatu yang menyakitkan hati orang lain. Meminta maaf atas kesalahan yang diperbuat adalah suatu sikap dewasa yang bijak dan dianjurkan, untuk itu jangan sungkan melakukannya.
Jika Anda kesulitan dalam merangkai kata-kata minta maaf yang menyentuh hati sendirian, Anda bisa menggunakan satu dari beberapa contoh di bawah ini.
Berikan kepada pasangan, sahabat, keluarga, atau teman Anda untuk menunjukkan iktikad baik bahwa Anda ingin berbaikan dan memperbaiki keadaan. Pastikan kata-kata tersebut memang bermakna dan penuh dengan rasa penyesalan Anda.
Mengutip brilio.net dan liputan6.com, ini 80 kata-kata permintaan maaf yang menyentuh hati yang telah kami pilih dan rangkum khusus untuk Anda. Semoga bermanfaat!
-
Apa arti kata maaf yang tulus? Ketulusan dalam meminta maaf merupakan kunci untuk membuka pintu maaf dari hati yang terluka. Melalui artikel ini, kami telah menyusun beberapa kata minta maaf atas kesalahan selama ini sebagai ungkapan hati yang penuh penyesalan.
-
Apa itu kata-kata penyesalan dosa? Kata-kata penyesalan dosa bisa dijadikan instropeksi atas segala kesalahan yang pernah dilakukan. Dengan mengucapkan kata-kata penyesalan dosa, seseorang mengakui tanggung jawab atas tindakannya dan menyadari dampak negatif yang telah ditimbulkannya.
-
Apa yang membuat permintaan maaf tulus? Terlebih lagi, meminta maaf kepada pacar bukan hanya tentang mengungkapkan kata-kata, tetapi juga tentang menunjukkan keseriusan dan komitmen untuk memperbaiki kesalahan yang telah dilakukan.
-
Bagaimana cara meminta maaf dengan tulus? Aku berharap aku bisa menjadi diriku yang lebih baik, untukmu.
-
Bagaimana cara menyampaikan maaf yang tulus? Janganlah memberi dan menerima sebuah ucapan maaf hanya terucap di mulut saja, lakukanlah dengan segenap hati.
-
Apa kata-kata minta maaf ke orang tua? 'Tidak ada kata paling indah apabila belum memohon maaf langsung kepada orang tua yang telah berjasa kepadaku dari lahir hingga aku dewasa. Ibu, Ayah, maafkan aku apabila aku banyak berdosa kepada Ibu dan Ayah.'
Makna Sejati dari Permintaan Maaf
Melansir dictionary.com, permintaan maaf adalah ungkapan penyesalan, atau kesedihan seseorang secara tertulis atau lisan karena telah menghina, gagal, melukai, atau menganiaya orang lain.
Banyak di antara kita yang meminta maaf sebagai cara untuk menghindari konflik, memberikan pembenaran secara terselubung (lewat kata "maaf, tapi…") atau menggunakannya untuk melontarkan keluhan.
Padahal meminta maaf adalah gesture yang penting dan harus dilakukan secara tulus. Permintaan maaf yang tulus bisa sangat bermanfaat. Tidak masalah jika kita menyakiti seseorang secara sengaja atau tidak, kita harus bertanggung jawab.
Dengan mengakui kesalahan, kita mempunyai kesempatan untuk membangun kembali kepercayaan, memvalidasi pengalaman, dan menyembuhkan luka. Namun ketika kita menolak untuk bertanggungjawab lewat kata maaf, kita mengabaikan konsekuensi dari tindakan kita dan mengurangi keamanan hubungan, dan pada akhirnya, memperdalam rasa sakit hati.
Melansir USA Today, kata maaf tampaknya merupakan kata yang cukup sulit diucapkan. Ada banyak alasan mengapa meminta maaf terasa sulit dan mengapa banyak dari kita tidak melakukannya dengan baik, yaitu:
- Kita ingin menyangkal rasa sakit yang kita timbulkan karena hal itu menantang atau mengubah cara kita memandang diri sendiri.
- Kita khawatir jika kita mengambil tanggung jawab atas satu hal, hal itu akan mengakibatkan kita harus mengambil tanggung jawab atas “segalanya”.
- Anda belum memiliki panutan yang dapat menunjukkan cara meminta maaf atau menormalkan praktik tersebut.
- Anda berjuang untuk mengatasi harga diri.
Beberapa dari kita kesulitan untuk menyampaikan permintaan maaf yang tulus, sehingga kita melakukan permintaan maaf yang tidak tulus. Jadi, apa makna sejati dari permintaan maaf?
Permintaan maaf yang sejati lebih dari sekedar pernyataan melainkan harus tulus, rentan dan disengaja.
Kumpulan Kata-Kata Minta Maaf Penuh Makna dan Menyentuh Hati
1. “Maaf jika aku banyak mengecewakanmu, dan maaf aku terlalu memaksamu, maaf juga karena aku belum bisa membahagiakanmu.”
2. “Terkadang aku meminta maaf pada seseorang bukan karena aku salah, tapi karena aku tak ingin menyakiti orang-orang yang aku sayang.”
3. “Aku tau kata maaf ini tidak kan mampu menembus kesalahanku kemarin, namun aku tak akan putus ada untuk meminta maaf kepadamu sampai kau memaafkanku.”
4. “Maafkan aku bila aku telah banyak mengukir luka di hatimu, maaf pula jika aku telah banyak meneteskan air mata yang keluar dari matamu. Yang ku lakukan hanya bisa meminta maaf bila aku tidak bisa memahamimu, memahami keinginanmu. Tapi yang perlu kamu tahu, bahwa hanya kaulah yang ingin ku jadikan satu-satunya menjadi pendimping hidupmu, dan aku benar-benar menyayangimu.”
5. “Maafkan aku bila aku telah banyak mengukir luka di hatimu, maaf pula jika aku telah banyak meneteskan air mata yang keluar dari matamu. Yang ku lakukan hanya bisa meminta maaf bila aku tidak bisa memahamimu, memahami keinginanmu. Tapi yang perlu kamu tahu, bahwa hanya kaulah yang ingin ku jadikan satu-satunya menjadi pendimping hidupmu, dan aku benar-benar menyayangimu.”
6. "Saya tidak pernah berpikir untuk menyakitimu dengan sengaja, apa pun yang saya lakukan kepadamu tidak sengaja. Tolong maafkan aku, aku mencintaimu."
7. "Saya tidak sempurna dan melakukan kesalahan seperti orang biasa. Saya harap kamu dapat menerima permintaan maaf saya dan menyingkirkan rasa bersalah saya. Maaf, Sayang."
8. "Jika kata-kata kasar membuatmu menjauh, aku harap permintaan maaf aku akan membawamu kembali lebih dekat denganku. Aku sangat menyesal telah menyakitimu. Tolong maafkan aku."
9. "Saya harap kamu dapat memaafkan saya atas perilaku saya yang tidak dewasa sebelumnya dan saya berjanji itu tidak akan terulang. Saya mohon maaf."
10. "Maaf adalah kata yang kecil, tetapi memiliki kekuatan yang sangat besar untuk membangun hubungan yang indah. Semoga kamu menerima permintaan maafku dan biarkan diriku membangun hubungan baik denganmu lagi.
11. "Kamu adalah wanita tercantik yang pernah hadir dalam hidupku. Tanpamu, aku bukan siapa-siapa. Maafkan aku karena telah banyak menyakitimu."
12. "Maaf, kesalahanku hanya satu, yaitu terlalu sayang sama kamu."
13. "Maaf aku menyukaimu. Aku tahu rasa ini tak pantas untuk kuberikan padamu. Tapi, jujur aku sayang kamu, walau kamu tidak tahu itu."
14. "Setulus hati aku minta maaf sama kamu, jangan ngambek terus nanti aku jadi bingung mau ngapain karena kamu itu sesuatu banget buat aku."
15. "Aku pergi secepat ini dengan rasa cinta yang teramat besar terhadapmu, ini memang sangat menyakitkan, namun, apalah daya karena aku tak bisa untuk melawan perintah dari orang tua."
16. "Mohon terima permintaan maaf saya yang tulus dan beri saya kesempatan lagi. Saya berjanji akan memperbaiki semua momen yang telah saya hancurkan sebelumnya."
17. "Saya minta maaf karena hubungan ini penting bagi saya. Tidak masalah lagi bagi saya siapa yang benar dan siapa yang salah."
18. "Perkelahian lucu yang kita lakukan adalah untuk membuat cinta kita lebih kuat. Tolong maafkan saya karena nakal. Aku cinta kamu."
19. "Saya minta maaf atas apa yang telah kulakukan dan aku berjanji tidak akan pernah menyakiti hatimu. Mohon maafkan aku, Sayang."
20. "Terkadang aku bertindak tidak dewasa dan mengucapkan kata-kata kasar kepadamu. Tapi, aku bersumpah tidak bermaksud sama sekali. Aku minta maaf."
21. "Kata-kata tidak cukup untuk membuatmu merasa lebih baik. Permintaan maaf sederhana tidak akan pernah cukup untuk menghapus rasa sakit yang aku sebabkan. Tetap saja, dari lubuk hatiku, aku sangat menyesal. Aku berharap aku bisa menebusnya untukmu."
22. "Aku telah dibutakan oleh amarah, aku menjadi kekanak-kanakan karena ketidakdewasaan. Aku minta maaf telah menyakitimu."
23. "Jika saya dapat memiliki kesempatan lagi, saya akan menarik kembali kata-kata yang telah saya katakan, saya minta maaf karena telah membuat perasaanmu sakit."
24. "Sahabat, maafkan aku karena membutakan mata. Maafkan aku karena telah membisukan kata-kata. Maafkan aku karena tiada berdaya."
25. "Aku masih kekanak-kanakan, aku belum dewasa, akibatnya, aku menyakitimu. Aku minta maaf."
26. "Saya merasa tidak enak karena saya menyakitimu. Kamu adalah teman sejatiku. Saya berutang maaf kepadamu dan saya pikir ini adalah waktu yang tepat untuk mengatakannya. Saya sangat menyesal atas semua kebohongan. Maafkan saya."
27. "Aku tidak menyesal karena tidak sempurna, tetapi aku minta maaf karena selalu salah. Maafkan aku."
28. "Butuh waktu lama bagiku untuk menyadari apa maksudmu bagiku, tapi tidak butuh waktu lama untuk mengatakan bahwa aku minta maaf."
29. "Maafkan aku bila aku telah banyak mengukir luka di hatimu. Maaf pula jika aku telah banyak meneteskan air mata yang keluar dari matamu. "
30. "Maafkan aku karena kekhilafanku, hanya kaulah yang dapat mengerti perasaanku, kawan."
31. "Aku memang orang bodoh. Tidak bisa melakukan apa pun dengan benar. Hanya maaflah yang bisa kulakukan."
32. "Aku tahu aku memang tidak layak untuk dimaafkan dan mungkin tidak akan termaafkan, tapi aku tetap akan meminta maaf!"
33. "Sesungguhnya di balik kata maaf. Ada janjiku untuk menjadi lebih baik dan tak mengulangi kesalahan yang sama."
34. "Suatu saat nanti, kamu akan merindukan sesuatu hal yang sangat berharga yang pernah kamu rasakan saat ini, yaitu ketika kamu kehilangan momen-momen indah tersebut."
35. "Aku tahu kata maaf ini tidak akan mampu menembus kesalahanku kemarin, namun aku tak akan putus asa untuk meminta maaf kepadamu sampai kau memaafkanku."
36. "Maafkan aku karena aku telah membuatmu terluka, dan saat ini aku terus mencoba untuk memperbaiki semua kesalahanku yang telah aku perbuat kepadamu."
37. "Aku minta maaf kepadamu, aku tidak ingin bertengkar hanya karena masalah yang sangat sepele, dan perlu kamu tahu bahwa aku sangat sayang kepadamu, sahabatku."
38. "Wahai sahabatku, masihkah kamu rasakan aku adalah seorang sahabat bagimu?"
39. "Maafkanlah diri ini yang sempat melukai hatimu kawan. Sungguh itu takkan ku ulangi."
40. "Aku minta maaf sahabat, aku memang bodoh. Terima kasih sudah peduli denganku. Aku harap hubungan persahabatan ini bisa kembali dekat."
Kata-Kata Minta Maaf Tulus untuk Orang Terdekat
1. "Aku benar-benar minta maaf kamu harus melewati masa-masa itu tanpa penjelasan. Membuatmu bertanya-tanya, membuatmu menunggu." - Tere Liye
2. "Orang lemah tidak pernah bisa memaafkan karena memberi maaf hanya dapat dilakukan oleh orang kuat." - Mahatma Gandhi
3. "Minta maaf, dengan segenap konsekuensinya, harusnya mudah dilakukan oleh siapa pun yang belum beku." - Sudjiwo Tejo
4. "Lisan saja tidak cukup untuk memberi maaf. Perlu hati juga untuk memaafkan. Sehingga tulus adanya." - Ustadz Jefri Al-Buchori
5. "Minta maaf tidak selalu berarti kita salah. Itu bisa berarti kita lebih menghargai cinta dan persahabatan di atas ego kita." - Merry Riana
6. "Berani mengakui kesalahan sekaligus berani meminta maaf, itulah jiwa seorang pendekar sejati." - Netty Virgiantini
7. "Ada yang dahsyat dari sebuah maaf. Meluruhkan kemarahan. Membasuh habis kesedihan." - Anggun Prameswari
8. "Aku benar-benar minta maaf, kumohon kembalilah padaku lagi." - The Rose
9. "Hidup menjadi lebih mudah ketika Anda belajar menerima sebuah permintaan maaf yang tidak pernah Anda miliki." - Robert Brault
10. "Ketika perasaan kita terluka, kita tidak akan pernah sembuh hingga kita memberi maaf." - Alan Paton
11. "Salah satu hal yang ingin saya lakukan adalah meminta maaf saat membuat kesalahan. Itu menjadi prioritas utama saya." - Evan Spiegel
12. "Di beberapa situasi tertentu, terkadang kata maaf tidak diperlukan untuk mengakhiri pertengkaran." - Christian Simamora
13. "Tindakan yang benar di masa depan adalah permintaan maaf terbaik untuk tindakan buruk di masa lalu." - Tryon Edwards
14. "Saya tahu saya mungkin sudah terlambat untuk mencoba dan meminta maaf atas kesalahan saya." - Bruno Mars
15. "Selalu ada maaf dalam ruang bernama cinta." - Leo Tolstoy
16. "Aku cuma bisa minta maaf. Aku tahu mungkin aku nggak pantes buat minta maaf." - Raditya Dika
17. "Bagaimanapun, dalam kehidupan selalu ada tempat untuk sebuah maaf, tak peduli seberapa besar kesalahan yang terjadi." - Leo Tolstoy
18. "Tidak perlu gemetar saat meminta maaf, karena Anda pribadi paling berani di dunia." - Bong Chandra
19. "Betapa pentingnya sebuah meminta maaf setelah melakukan kesalahan." - Orinthia Lee
20. "Meminta maaf itu gampang. Memberi maaf sedikit lebih sulit, tapi masih bisa dilakukan." - Alma Aridatha
21. "Aku benar-benar minta maaf. Aku sudah terlalu banyak salah padamu. Ingat kan, kita pernah jadi sahabat?" (Alvi Syahrin, Little Snow in Zurich)
22. "Aku minta maaf untuk hal-hal seperti ini. Kuharap aku tahu kata-kata yang perlu diungkapkan. Tapi aku dan kamu sepertinya tak pernah melihat dari mata ke mata. Tapi aku yakin kita bisa akur." (Save Ferris, Sorry My Friend)
23. "Maafkan aku karena kekhilafanku, hanya kaulah yang dapat mengerti perasaanku, kawan."
24. "Sahabat, maafkan aku karena membutakan mata. Maafkan aku karena telah membisu kan kata-kata. Maafkan aku karena tiada berdaya."
25. "Aku bertengkar denganmu, berteriak padamu, berlaku mengesalkan, menyakitimu, tapi aku tak bisa hidup tanpamu. Maafkan aku, sahabat."
26. "Aku hanya ingin kamu ingat kalau aku menyayangimu dan kamu adalah bagian dari hidupku. Tolong abaikan perubahan suasana hatiku, peluk aku ketika terlihat kesal, beritahukan kalau segalanya akan baik-baik saja ketika aku sedih, dan jangan menganggap serius semua ucapan kasarku. Jika aku pernah menyakitimu, maafkan aku."
27. "Aku merasa bersalah karena sudah menyakitimu. Kau adalah sahabat sejatiku. Aku berhutang maaf padamu dan sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengucapkannya. Maafkan aku atas segala kesalahanku, sahabat."
28. "Aku merasa malu atas apa yang telah kulakukan. Aku tidak memiliki alasan. Aku telah melakukan kesalahan dan aku bertanggung jawab penuh atas tindakan itu. Aku tidak akan menyalahkan orang lain atas kesalahanku. Maafkan aku telah menyakitimu." (Louie Anderson)
29. "Aku sudah memahami kalau terkadang kata maaf saja tidak akan cukup. Terkadang aku harus benar-benar berubah." (Claire London)
30. "Aku tahu mengucapkan maaf tak akan cukup untuk segala hal yang sudah menyakitimu, tapi aku akan terus mengucapkannya jutaan kali hingga kamu memaafkanku. Maafkan aku."
31. "Aku tak akan membiarkan apa pun di dunia ini bisa menghancurkan persahabatan kita, tak juga kesalahan yang telah kulakukan. Maafkan aku atas apa yang sudah kulakukan."
32. "Aku tidak yakin berapa banyak orang yang bisa mentoleransi perubahan suasana hatiku, tapi aku yakin hanya kamu yang bisa. Maafkan aku karena sudah menyebalkan padamu."
33. "Jika aku sudah mengucapkan kebohongan, jika aku sudah membuatmu menangis, maafkan aku dari lubuk hatiku yang terdalam." (Bobby Vinton, I Apologize)
34. "Jika aku tahu tindakanku akan menyakitimu, aku akan berpikir ribuan kali sebelum melakukannya. Kau jauh lebih berharga dari yang kau kira. Maafkan aku, sahabat."
35. "Kesalahan terbesar dalam hidup adalah ketika aku menghancurkan hati teman dekatku. Aku tak akan bisa menjelaskan apa yang kurasakan. Aku benar-benar menyesali segalanya."
36. "Saya tidak pernah berpikir untuk menyakitimu dengan sengaja, apa pun yang saya lakukan kepadamu tidak sengaja. Tolong maafkan aku, aku mencintaimu."
37. "Saya tidak sempurna dan melakukan kesalahan seperti orang biasa. Saya harap kamu dapat menerima permintaan maaf saya dan menyingkirkan rasa bersalah saya. Maaf, Sayang."
38. "Jika kata-kata kasar membuatmu menjauh, aku harap permintaan maaf aku akan membawamu kembali lebih dekat denganku. Aku sangat menyesal telah menyakitimu. Tolong maafkan aku."
39. "Saya harap kamu dapat memaafkan saya atas perilaku saya yang tidak dewasa sebelumnya dan saya berjanji itu tidak akan terulang. Saya mohon maaf."
40. "Maaf adalah kata yang kecil, tetapi memiliki kekuatan yang sangat besar untuk membangun hubungan yang indah. Semoga kamu menerima permintaan maafku dan biarkan diriku membangun hubungan baik denganmu lagi.
Cara Menerima Permintaan Maaf
Menerima permintaan maaf bisa jadi hal yang sulit, terutama jika orang yang meminta maaf itu benar-benar menyakiti Anda. Mungkin permintaan maafnya kurang tulus, mungkin Anda perlu lebih banyak waktu untuk memikirkannya, atau mungkin Anda tidak punya kata-kata yang tepat untuk mengungkapkan perasaan Anda.
Namun, begitu Anda memutuskan untuk menerima permintaan maaf orang tersebut, Anda dapat menerimanya dengan kata-kata Anda sendiri dan kemudian berusaha untuk memaafkan diri sendiri.
Jika permintaan maaf tersebut tampak tulus, demi kepentingan Anda sendiri, cobalah menerima permintaan maaf tersebut dan kemudian menindaklanjuti penerimaan tersebut dengan mempraktikkan pengampunan.
1. Menilai Permintaan Maaf
Perhatikan ungkapan permintaan maafnya. Perhatikan apakah mereka menggunakan pernyataan “saya”, seperti “Sekarang saya sadar apa yang saya lakukan salah dan saya menyesali perbuatan saya.” Hal ini menunjukkan bahwa orang tersebut bertanggung jawab atas tindakannya, yang merupakan bagian penting dari permintaan maaf yang efektif.
Dengarkan juga nada suara dan bahasa tubuhnya. Kebanyakan orang menjaga kontak mata dan menggunakan nada suara yang tulus saat meminta maaf. Menghindari kontak mata, atau nada datar atau sarkastik, mungkin menandakan bahwa orang tersebut tidak serius meminta maaf.
2. Perhatikan ungkapan pasif agresif dalam permintaan maaf.
Ini mungkin merupakan tanda bahwa permintaan maaf tersebut tidak tulus. Jika seseorang tidak benar-benar ingin meminta maaf, dia akan langsung menunjukkan kesalahan Anda, atau menyalahkan Anda atas sebagian besar atau seluruh kejadian.
Ungkapan seperti ini bisa menjadi tanda bahwa permintaan maaf tersebut tidak tulus dan merupakan cara orang tersebut melepaskan tanggung jawab atau kesalahan atas apa yang terjadi kepada Anda atau tidak harus menanggung konsekuensi tindakannya.
3. Andalkan insting Anda.
Dari semua analisis yang dapat Anda lakukan terhadap niat seseorang, sering kali naluri Anda dapat menjadi ukuran yang baik untuk menentukan apakah Anda memercayai dan menerima permintaan maaf orang tersebut atau tidak.
Luangkan waktu sejenak untuk mempertimbangkan permintaan maaf tersebut dan dengarkan perasaan Anda tentang orang tersebut dan permintaan maafnya.
4. Pertimbangkan apakah Anda siap menerima permintaan maaf orang tersebut.
Sebelum Anda menerima permintaan maaf, Anda mungkin ingin mempertimbangkan konteks seputar permintaan maaf tersebut dan seberapa baik Anda mengenal orang tersebut.