Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Happy Asmara, Sempat Jatuh Bangun dan Ingin Kenalkan Jawa Timur Lewat Dangdut

Kisah Happy Asmara, Sempat Jatuh Bangun dan Ingin Kenalkan Jawa Timur Lewat Dangdut Pasangan Happy Asmara. ©2022 Instagram/Happy_Asmara77

Merdeka.com - Happy Asmara adalah salah satu penyanyi dangdut daerah yang kini dikenal luas. Ia memiliki sejumlah karya hits berbahasa Jawa seperti “Tak Ikhlasno” hingga “Siji Wektu”. Ia juga kerap tampil di TV.

Namun di balik ketenarannya saat ini, pemilik nama asli Happy Rismanda Hendranata itu sudah merasakan jatuh bangun dalam berkarier di dunia tarik suara. Bahkan, ia pernah membantu neneknya mencari rumput dan berladang di kampung halamannya, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Hingga saat ini, Happy masih terus berkarya di jalur musik dangdut Jawa, dengan membawa misi untuk mengenalkan kelokalan Jawa Timur, berikut kisahnya:

Sempat Bantu Ngarit Sang Nenek

happy asmara akan menikah

©2022 Instagram @happy_asmara77.

Dikutip dari kanal YouTube Indosiar, Happy Asmara sudah memulai karier menyanyinya sejak Sekolah Menengah Pertama (SMP). Selain menyanti, Happy pernah membantu sang nenek berladang di kebun, hingga mencari rumput.

Saat berusia 10 tahun, putri sulung empat bersaudara dari pasangan Hendro Siswantoro dan Dwi Yuslianti ini, juga pernah menjadi bintang majalah anak-anak di daerahnya.

“Happy dulu itu sering banget bantuin nenek metik buah di ladang tetangga, bantuin nyari rumput juga. Susah senang, jatuh bangun pada waktu itu,” kata Happy, beberapa waktu lalu.

Bawakan Aliran Musik Dangdut Jaranan

Musik dangdut yang dibawakan Happy Asmara adalah jenis dangdut yang dipadukan dengan instrumen jaranan atau kuda lumping. Aliran tersebut sangat populer di Jawa Timur oleh beberapa pendahulunya seperti Eny Sagita dan lain-lain.

Bakat seninya itu diketahui ditularkan dari sang kakek, yang berasal dari Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Selain itu, Happy juga mengidolakan penyanyi campur sari, Didi Kempot yang juga memengaruhi komposisi musiknya. Saat ini, lagu-lagu Jawa yang ia nyanyikan juga dipadukan dengan aliran musik lain seperti pop, rock hingga jazz.

"Happy sempat ikut seni tari kuda lumping, dan menyanyikan lagu-lagu daerah, yang pada akhirnya membuka perjalanan karier (sebagai penyanyi dangdut). Dulu, orang mengira bahwa dangdut, campur sari itu kuno. Tapi, sekarang, keduanya merupakan 'kiblat' bagi anak muda dan cukup digemari oleh banyak generasi, dan cocok untuk dilestarikan," ujarnya, dikutip dari ANTARA.

Prestasi Happy Asmara

Sejumlah prestasi juga dikantongi Happy Asmara, seperti pada lagu “Tak Ikhlasno” yang jadi nominasi di penghargaan Ambyar Awards 2020. Kemudian, di tahun yang sama, lagu “Apakah Itu Cinta?” yang dinyanyikannya juga menjadi pemenang di ajang Anugerah Dangdut Indonesia dalam kategori Popdut Terpopuler.

Ia juga masuk nominasi di Joox Indonesian Awards, kemudian Ambyar Awards hingga Anugerah Musik Indonesia lewat kategori Artis Solo Pria/Wanita Dangdut Berbahasa Daerah Terbaik di lagu “Wes Tatas”.

Melansir Kapanlagi, Happy juga meraih penghargaan di SCTV Music Awards tahun 2022, kategori Lagu Dengan Bahasa Daerah Paling Ngetop lewat lagu “Satru” yang dinyanyikan bersama pedangdut muda lain asal Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Denny Caknan.

Ingin Kenalkan Jawa Timur ke Kancah Lebih Luas

Melalui karya-karyanya, Happy mengaku ingin mengenalkan Bahasa Jawa, khususnya daerah Jawa Timur kepada masyarakat secara lebih luas.

Ini yang kemudian membuatnya percaya diri untuk terus membawakan lagu berbahasa Jawa dengan visual kekinian, agar lebih digandrungi anak muda.

"Menurut Happy, kita bisa melestarikan budaya dengan terus membawanya (dengan kita). Maka dari itu, kita harus PD (percaya diri) saat membawakannya, dan tak lupa memberi inovasi dan hal-hal baru bagi karya-karya kita, agar masyarakat tidak jenuh," ujarnya.

Dari lagu-lagunya, Happy juga berupaya menceritakan tema sehari-hari dengan pendekatan budaya dengan harapan mengangkat nama Jawa Timur.

"Saya dari Jawa Timur, jadi saya membawakan lagu-lagu dengan bahasa Jawa. Selain itu, untuk ceritanya, murni saya ambil sendiri cerita saya dan teman-teman buat inspirasi lagu berdasarkan budaya yang dekat. Harapannya, kita bisa membawa nama daerah kita ke (ranah) yang lebih luas lagi melalui karya," lanjut Happy. (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bocah Ini Dulunya Ngarit hingga Ngamen, Kini Jadi Pedangdut Cantik Kondang di Indonesia
Bocah Ini Dulunya Ngarit hingga Ngamen, Kini Jadi Pedangdut Cantik Kondang di Indonesia

Sosok bocah ini dulunya ngarit hingga ngamen. Kini jadi pedangdut sukses.

Baca Selengkapnya
Sebuah fakta menarik tentang Happy Asmara bahwa bercita-cita menjadi guru dan merasa sangat takut ketika harus naik pesawat
Sebuah fakta menarik tentang Happy Asmara bahwa bercita-cita menjadi guru dan merasa sangat takut ketika harus naik pesawat

tersimpan fakta menarik tentang Happy Asmara yang masih belum terungkap kepada netizen, termasuk kecemasannya terhadap penerbangan

Baca Selengkapnya
Foto-foto Lawas Happy Asmara Ternyata Sudah Cantik Sejak Dulu, Bakat Menyanyi Makin Menonjol saat SMA Hingga jadi Juara Festival
Foto-foto Lawas Happy Asmara Ternyata Sudah Cantik Sejak Dulu, Bakat Menyanyi Makin Menonjol saat SMA Hingga jadi Juara Festival

Tak hanya memiliki suara merdu, Happy Asmara juga memiliki paras yang cantik dan manis.

Baca Selengkapnya
8 Fakta Unik Happy Asmara: Dari Kuda Lumping hingga D'Academy
8 Fakta Unik Happy Asmara: Dari Kuda Lumping hingga D'Academy

Gaya vokal dan lagu-lagu dari Happy Asmara yang khas menjadikannya salah satu penyanyi dangdut populer di Indonesia saat ini.

Baca Selengkapnya
Terungkap! 12 Nama Asli Pedangdut Jawa Timur dari Utami Suryaningsih hingga Najwa Camila yang Jarang Diketahui
Terungkap! 12 Nama Asli Pedangdut Jawa Timur dari Utami Suryaningsih hingga Najwa Camila yang Jarang Diketahui

Beberapa dari mereka ternyata tenar dengan nama panggung dan punya nama asli yang belum banyak diketahui.

Baca Selengkapnya
Bucin Bersama Gilga Sahid, 8 Foto Terbaru Happy Asmara Yang Hobinya Suka Liburan ke Pantai
Bucin Bersama Gilga Sahid, 8 Foto Terbaru Happy Asmara Yang Hobinya Suka Liburan ke Pantai

Happy Asmara kini bisa 'ngebucin' di pantai bersama Gilga Sahid. Hayo, siapa yang sudah punya rencana liburan ke pantai bareng ayang?

Baca Selengkapnya
Video Detik-detik Happy Asmara 'Kesurupan' di Atas Panggung, Senyumnya Mengerikan
Video Detik-detik Happy Asmara 'Kesurupan' di Atas Panggung, Senyumnya Mengerikan

Peristiwa itu terjadi saat Happy Asmara tampil di Pasuruan, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Selain Happy Asmara dan Nella Kharisma, Ternyata Kediri Banyak Pedangdut Miliki Suara Emas
Selain Happy Asmara dan Nella Kharisma, Ternyata Kediri Banyak Pedangdut Miliki Suara Emas

Selain Happy Asmara & Nella Kharima, siapa saja sih pedangdut beken asal Kediri? 

Baca Selengkapnya
Kisah Awal jadi Pedangdut Ibunya Pernah Jatuh saat Ngejar Kereta, Ayu Ting Ting: Kalau Gue Berhasil, Gue Harus Beli Mobil
Kisah Awal jadi Pedangdut Ibunya Pernah Jatuh saat Ngejar Kereta, Ayu Ting Ting: Kalau Gue Berhasil, Gue Harus Beli Mobil

Ayu Ting Ting mulai merintis kariernya menjadi penyanyi dangdut saat masih duduk di bangku SMP.

Baca Selengkapnya
8 Potret Diva Hani, Pedangdut Blitar Naik Daun dengan Tembang Lawas dan Lirik Nyeleneh
8 Potret Diva Hani, Pedangdut Blitar Naik Daun dengan Tembang Lawas dan Lirik Nyeleneh

Diva Hani ternyata memang kerap membawakan ulang lagu dari penyanyi-penyanyi terkenal dengan aransemen baru

Baca Selengkapnya
Cerita Hari LIDA Pertama Kali Ikuti Audisi Dangdut 'Badan Aku Dulu Gendut dan Hitam', Kini Sukses jadi Pedangdut
Cerita Hari LIDA Pertama Kali Ikuti Audisi Dangdut 'Badan Aku Dulu Gendut dan Hitam', Kini Sukses jadi Pedangdut

Hari Putra menceritakan perjuangannya mengikuti audisi di Jambi hingga berangkat ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Profil Shinta Arsinta, Penyanyi Dangdut Sumber Kediri yang Terkenal dengan Goyang Atraktif
Profil Shinta Arsinta, Penyanyi Dangdut Sumber Kediri yang Terkenal dengan Goyang Atraktif

Shinta Arsinta kembali jadi sorotan bagi para penggemar musik dangdut di Indonesia.

Baca Selengkapnya