Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Buka-bukaan Strategi Anthony Ginting Saat Kalahkan Anders Antonsen di Perempat Final Olimpiade Tokyo

Buka-bukaan Strategi Anthony Ginting Saat Kalahkan Anders Antonsen di Perempat Final Olimpiade Tokyo Tunggal putra bulutangkis Indonesia, Anthony Ginting, berpose dengan latar belakang logo Olimpiade Tokyo 2020 saat berlatih. (Dok. PBSI)

Merdeka.com - Bola.com, Jakarta - Pada perempat final cabang olahraga bulutangkis sektor tunggal putra Olimpiade Tokyo 2020 hari Sabtu (31/07/2021), wakil Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting sukses mengalahkan pebulutangkis Denmark, Anders Antonsen dengan skor 21-18, 15-21, 21-18.

Anthony Ginting pun membuat sejarah sebagai tunggal putra pertama Indonesia yang lolos ke semifinal Olimpiade periode 17 tahun terakhir.

Kali terakhir pemain Indonesia merasakannya adalah Sony Dwi Kuncoro dan Taufik Hidayat di Olimpiade Athena 2004. Kala itu, Taufik Hidayat akhirnya meraih emas dan Sonny Dwo Kuncoro mengemas perunggu.

Pertandingan melawan Anders Antonsen sendiri berjalan sengit. Usai pertandingan, Anthony Ginting buka-bukaan soal strategi yang ia jalankan.

"Di gim kedua saya banyak melakukan kesalahan sendiri. Lapangan itu menang angin, jadi saya kurang bisa mengontrol arah bola. Di gim ketiga saat poin kritis, Anders sempat memimpin poin," kata Anthony Ginting melalui keterangan pers yang diterima Bola.com, Sabtu (31/07/2021).

"Saat itu saya mencoba mengubah strategi dengan bermain lebih menekan dan menyerang ternyata berhasil. Saya rasa itu kunci kemenangan saya," jelasnya.

Nikmati Momen

buka-bukaan strategi anthony ginting saat kalahkan anders antonsen di perempat final olimpiade tokyoAnthony Ginting (Foto: AP/Dita Alangkara)

Anthony Ginting mengaku mencoba untuk tidak terlalu memikirkan banyak hal, ia hanya mau menikmati semua momen yang ia lewati di Olimpiade Tokyo 2020. Dia bahkan mengatakan lolos ke semifinal saja sudah sesuatu yang sangat berarti.

"Saya tidak memikirkan banyak hal, saya hanya mencoba untuk menikmati setiap momen, setiap pertandingan dan memberikan yang terbaik," ungkap Ginting.

"Lolos ke semifinal Olimpiade benar-benar sangat berarti bagi saya, karena ini (Olimpiade) adalah salah satu mimpi saya," ujarnya lagi.

Di semifinal Anthony Ginting bersua wakil China, Chen Long. Pemain kelahiran Cimahi, Jawa Barat itu punya rapor bgaus saat bersua Chen Long yaitu delapan kali menang dan hanya empat kali kalah.

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Kami:

(mdk/)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kata Anthony Ginting Usai Tersingkir di Babak Pertama Denmark Open 2024
Kata Anthony Ginting Usai Tersingkir di Babak Pertama Denmark Open 2024

Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, harus mengakui kekalahannya dari Kenta Nishimoto di babak 32 besar Denmark Open 2024.

Baca Selengkapnya
Juara di Singapore Open, Ini Deretan Prestasi Bergengsi yang Diraih Anthony Ginting
Juara di Singapore Open, Ini Deretan Prestasi Bergengsi yang Diraih Anthony Ginting

Keberhasilan Ginting jadi juara ini sukses mengobati kekecewaan para pencinta bulu tangkis Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tersingkir dari Olimpiade 2024, Ini Penampilan Sengit Anthony Ginting Saat Lawan Wakil Prancis Sampai Gim Ketiga
FOTO: Tersingkir dari Olimpiade 2024, Ini Penampilan Sengit Anthony Ginting Saat Lawan Wakil Prancis Sampai Gim Ketiga

Ginting harus mengakui keunggulan Toma Junior Popov usai gagal melanjutkan perjalanan ke fase knock out Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jatuh Bangun Anders Antonsen hingga Akhirnya Segel Juara Indonesia Masters 2024 Usai Bungkam Tunggal Putra Kanada
FOTO: Jatuh Bangun Anders Antonsen hingga Akhirnya Segel Juara Indonesia Masters 2024 Usai Bungkam Tunggal Putra Kanada

Momen panas sempat warnai pebulutangkis tunggal putra Denmark, Anders Antonsen saat berlaga di Indonesia Masters 2024, Minggu (28/01/2024).

Baca Selengkapnya
FOTO: Aksi Anthony Sinisuka Ginting Sukses Melaju ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2024 Usai Menjinakkan Kantaphon Wangcharoen
FOTO: Aksi Anthony Sinisuka Ginting Sukses Melaju ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2024 Usai Menjinakkan Kantaphon Wangcharoen

Pertandingan antara Anthony Sinisuka Ginting dan Kantaphon Wangcharoen berlangsung sengit.

Baca Selengkapnya
FOTO: Hasil Indonesia Open 2024: Anthony Ginting Tersingkir di Tangan Tunggal Jepang
FOTO: Hasil Indonesia Open 2024: Anthony Ginting Tersingkir di Tangan Tunggal Jepang

Anthony Ginting menutup set pertama dengan kemenangan. Namun, dia kehilangan dominasinya di set kedua.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pulangkan Wakil Malaysia, Anthony Ginting Melaju ke Perempat Final Indonesia Masters 2024
FOTO: Pulangkan Wakil Malaysia, Anthony Ginting Melaju ke Perempat Final Indonesia Masters 2024

Anthony Ginting mengandaskan Leong Jun Hao dalam dua set langsung dengan skor 21-15 dan 21-17.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Ginting dan Gregoria Menang, Rinov/Pitha Kalah di Fase Grup Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024
FOTO: Momen Ginting dan Gregoria Menang, Rinov/Pitha Kalah di Fase Grup Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024

Anthony Sinisuka Ginting & Gregoria Mariska Tunjung sama-sama memperloeh kemenangan. Sedangkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dipaksa kalah.

Baca Selengkapnya
Momen AHY Tonton Langsung Olimpiade Paris 2024, Semangati Perjuangan Atlet Indonesia
Momen AHY Tonton Langsung Olimpiade Paris 2024, Semangati Perjuangan Atlet Indonesia

AHY ditemani istri dan anak tercinta menyaksikan langsung pertandingan atlet bulutangkis Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Tim Indonesia Putra Mulus Melangkah ke Final Piala Thomas 2024
FOTO: Momen Tim Indonesia Putra Mulus Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

Tim putra Indonesia memastikan lolos ke final Thomas Cup 2024 usai mengalahkan tim Chinese Taipei 3-0.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Anthony Sinisuka Ginting, Juara Singapore Open
Fakta Menarik Anthony Sinisuka Ginting, Juara Singapore Open

Fakta Menarik Anthony Sinisuka Ginting, Juara Singapore Open

Baca Selengkapnya
Jojo dan Ginting Tersingkir di Fase Grup, Tunggal Putra Indonesia Catatkan Rekor Buruk di Sejarah Olimpiade
Jojo dan Ginting Tersingkir di Fase Grup, Tunggal Putra Indonesia Catatkan Rekor Buruk di Sejarah Olimpiade

Tersingkirnya Jojo dan Ginting di fase grup Olimpiade ini menjadi sejarah buruk bagi tunggal putra Indonesia

Baca Selengkapnya