Bobby Nasution Ingin Anak SD di Medan Pandai Baca Alquran
Merdeka.com - Calon Wali Kota Medan Bobby Nasution kembali meresmikan Rumah Quran Medan Berkah (RQMB). Kali ini di Jalan Alfaka 7 No 24, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sabtu (28/11).
Alquran berlogo RQV dari tokoh masyarakat Medan Deli juga diberikan kepada Bobby Nasution. Ini sebagai bentuk harapan masyarakat kepada Bobby agar memperhatikan Rumah Quran jika nantinya diamanahkan memimpin Kota Medan.
Dalam sambutannya, Bobby Nasution menyampaikan terima kasih kepada Partai Gelora Indonesia dan RQV yang sudah berkolaborasi membangun sekitar 50 rumah quran di Kota Medan.
-
Kenapa Bobby ingin anak muda Medan terlibat? Meski Kanky adalah produk ibu kota, namun Bobby ingin anak muda Medan terlibat dalam produksinya.
-
Kenapa Bobby Nasution tekankan peran mahasiswa untuk Medan? 'Sudah di tahap sebagai seorang mahasiswa. Harapan kami, teman-teman semua bisa mengenal dan mengetahui perannya tidak hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk mendukung kemajuan bangsa, negara dan terutama bagi Kota Medan, ' bilangnya.
-
Bagaimana Bobby mengajak anak muda Medan? 'Awal mula ketemu Pak Bobby itu di even Lokal Fest di Medan. Beliau lihat produk kami dan tertarik. Tak hanya membeli, beliau juga inginkan kolaborasi dengan anak-anak muda Medan dan pegiat kreatif,' kata Alvon.
-
Kenapa Al-Qur'an penting bagi umat Muslim? Pengunjung seakan diajak untuk mengagumi keindahan dan kedalaman spiritual kitab suci umat Islam, dengan berbagai koleksi keindahan seni kaligrafi, ilustrasi, dan sejarah Al-Qur'an.
-
Dimana Bobby Nasution memberikan pesan ke mahasiswa baru? 'Buat teman-teman, semangat terus. Artinya, semangat tidak hanya saat masa orientasi tapi juga sampai nanti melewati setiap fase dalam mewujudkan impian dan cita-cita masing-masing, ' kata Bobby Nasution didampingi sejumlah pimpinan perangkat daerah terkait di lingkungan Pemko Medan.
-
Bagaimana Al Quran mengajarkan tentang pentingnya membaca? Surah Al Alaq ini berisi tentang perintah Allah kepada manusia agar memperbanyak membaca dan juga belajar. Membaca merupakan salah satu cara guna memperoleh pengetahuan serta wawasan luas.
"Alhamdulillah sampai sampai saat ini sudah 50 Rumah Quran Medan Berkah dibuka, mudah-mudahan ke depannya lebih kita massifkan lagi," kata Bobby.
Menurut Bobby, keberadaan Rumah Quran sangat dibutuhkan. Apalagi ketika (Perwali) tentang Wajib Belajar Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) diterapkan, maka para orangtua akan berbondong-bondong membawa anaknya belajar Alquran.
"Ke depannya pemerintah Kota Medan, khususnya saya dan Bang Aulia sangat berkeinginan untuk menerapkan Perwali Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA). Di mana, setiap anak yang baru lulus SD wajib untuk pandai baca Alquran. Mudah-mudahan cita-cita kita semua berjalan dan diridhai Allah SWT," ungkapnya.
"Sekali lagi kepada RQMB Medan Deli yang sudah kita resmi bersama-sama. Mudah-mudahan, anak-anak ini ke depannya yang membawa kita masuk surga," sambungnya.
Senada, Presiden RQV, Azmi Fajri Usman mengatakan, 50 Rumah Quran tersebut dibangun hanya dalam kurung waktu 20 hari. Itu karena didukung penuh oleh Bobby Nasution.
"Dalam kurun 20 hari saya berbahagia karena masyarakat Medan menerima 50 Rumah Quran yang siap melahirkan penghafal Alquran. Saya sangat senang dengan anak muda seperti ini," ungkap Azmi.
"Baru saya temui ada orang yang setiap malam berpikir tentang umat Islam. Beliau minta saya bangun rumah quran, dan artinya dia orang baik," tambahnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gelora Kota Medan, Muhammad Nasir menyebutkan, Rumah Quran Medan Berkah ini akan menjadi salah satu supervisi untuk memperbaiki bacaan-bacaan anak didik dan juga memperbaiki bacaan tenaga pengajar.
Reporter: Delvira HutabaratSumber: Liputan6.com
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tak segan, para anggota membantu ustaz memberi edukasi agama ke anak-anak.
Baca SelengkapnyaWali Kota juga menyampaikan niatnya untuk memberikan bantuan bagi pembangunan rumah mualaf, jika pengurus Masjid Al Buchori berkenan menyediakan lahan.
Baca SelengkapnyaKegiatan tadarus Alquran yang dilakukan secara rutin ini dalam rangka meningkatkan keimanan santri di bulan suci Ramadan.
Baca SelengkapnyaNagari Mandeh merupakan salah satu kampung nyaris terisolir. Letaknya sangat jauh dari Kota Padang.
Baca SelengkapnyaKebijakan Dadang Supriatna mengalokasikan anggaran Rp 109 miliar per tahun bagi 17 ribu guru ngaji berhasil mencapai target luar biasa.
Baca SelengkapnyaLantas, apa saja bacaan doa kebaikan anak dan keturunan yang bisa diamalkan setiap hari itu?
Baca SelengkapnyaTernyata, telunjuk yang menjulang tinggi itu adalah bahasa isyarat huruf hijaiyah "ba"
Baca SelengkapnyaWali Kota Medan Bobby Nasution menyambut baik digelarnya Muktamar ke XXIII Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) yang diadakan di Kota Medan.
Baca SelengkapnyaSelain mengajarkan pendidikan Islam, ustaz Yahya juga membagikan sejumlah cerita kisah Nabi dan Rasul kepada anak-anak.
Baca SelengkapnyaSaat berada di perjalanan di dalam kereta, seorang bocah kedapatan membaca murajaah Quran.
Baca SelengkapnyaPPPA Daarul Qur'an mengunjungi Pondok Pesantren Rehabilitasi At-Tauhid Kota Semarang pada Senin pekan lalu.
Baca SelengkapnyaKegiatan pesantren kilat ini mengusung tema Gema Ramadan Malinjo.
Baca Selengkapnya