Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bupati Kepulauan Mentawai: Kami punya spot surfing terbaik kedua di dunia

Bupati Kepulauan Mentawai: Kami punya spot surfing terbaik kedua di dunia Bupati Mentawai Yudas Sabaggalet. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Bupati Kepulauan Mentawai Yudas Sabaggalet mempromosikan Kepulauan Mentawai yang kaya akan objek wisata. Khususnya bagi para pencinta keindahan pantai dan olahraga air. Dia menyebutkan spot surfing di pantai Mentawai menjadi terbaik kedua di dunia setelah Hawaii.

"Kami punya spot surfing ombak terbaik kedua di dunia setelah Hawaii," kata Bupati Kepulauan Mentawai Yudas Sabaggalet di Mentawai, Sumatera Barat, Rabu (7/2).

Karena itu, kekayaaan di Mentawai harus dijaga. Ada sekitar 32 pulau terluar yang harus dijaga di Mentawai.

"Maka segala andai taulan yang hadir sampaikanlah kepada bangsa luar, kami di sini punya potensi. Kami di sini punya harta yang bisa diangkat bersama-sama," katanya.

Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Mentawai, Aban Barnabas Sikaraja menjelaskan, untuk wisata khusus surfing, pemerintah menarik biaya retribusi. Biaya itu dibebankan kepada wisatawan lokal maupun mancanegara.

Penarikan retribusi itu memiliki dasar hukum berupa Peraturan Daerah (Perda) Nomor 2 Tahun 2015 tentang Pengelolaan dan Pemanfaatan Daya Tarik Wisata Selancar.

"Ini hanya retribusi surfing, tidak ada yang lain," katanya.

Biaya retribusi yang ditetapkan oleh Pemkab Kepulauan Mentawai untuk wisatawan mancanegara dan lokal diterapkan berbeda. Wisatawan mancanegara dikenai retribusi sebesar Rp 1 juta per 15 hari. Wisatawan lokal sebesar Rp 100.000 per 15 hari.

Dia kembali menegaskan retribusi hanya diterapkan bagi wisatawan yang hendak melakukan surfing. "Kalau dia hanya snorkling, holiday, enggak bayar," ujarnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suguhkan Panorama Asri dan Area Surfing, Intip Keindahan Pulau Sipora di Kepulauan Mentawai
Suguhkan Panorama Asri dan Area Surfing, Intip Keindahan Pulau Sipora di Kepulauan Mentawai

Berada di lepas pantai Sumatra ini menjadi salah satu pulau yang berpotensi besar menjadi kawasan area surfing dengan suguhan panorama alam indah.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Kepulauan Mentawai, Jadi Destinasi Wisata Pilihan Paul Walker Hingga Vokalis RHCP
Fakta Menarik Kepulauan Mentawai, Jadi Destinasi Wisata Pilihan Paul Walker Hingga Vokalis RHCP

Belum lama ini telah viral di media sosial vokalis band Red Hot Chilli Peppers (RHCP), Anthony Kiedis terpantau sedang liburan di Kepulauan Mentawai

Baca Selengkapnya
Menilik Keindahan Pulau Siberut, Destinasi Wisata Alam dan Budaya Suku Mentawai
Menilik Keindahan Pulau Siberut, Destinasi Wisata Alam dan Budaya Suku Mentawai

Menilik Pulau Siberut, menikmati kekayaan alam flora dan fauna sembari belajar kebudayaan Suku Mentawai.

Baca Selengkapnya
Menikmati Matahari Selat Bali hingga Jalan Menuju Pulau Eksotis, Keindahan Kawasan Grand Watudodol Banyuwangi Ini Sayang Dilewatkan
Menikmati Matahari Selat Bali hingga Jalan Menuju Pulau Eksotis, Keindahan Kawasan Grand Watudodol Banyuwangi Ini Sayang Dilewatkan

Pantai ini mendapatkan sertifikat bergengsi tingkat ASEAN

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Bandar Udara Mentawai, Kunjungan Wisatawan Diharapkan Meningkat
Jokowi Resmikan Bandar Udara Mentawai, Kunjungan Wisatawan Diharapkan Meningkat

Bandara baru ini memiliki panjang runway 1.500 meter dan lebar 30 meter sehingga bisa didarati pesawat ATR.

Baca Selengkapnya
Pesona Pantai Plengkung di Banyuwangi, Jadi Salah Satu Lokasi Surfing Terbaik di Asia
Pesona Pantai Plengkung di Banyuwangi, Jadi Salah Satu Lokasi Surfing Terbaik di Asia

Dengan potensi wisatanya yang sangat tinggi, Pantai Plengkung kerap dijadikan venue untuk perlombaan surfing kelas dunia.

Baca Selengkapnya
5 Pantai Hidden Gem yang Cantik dan Indah di Indonesia, Yuk Kunjungi!
5 Pantai Hidden Gem yang Cantik dan Indah di Indonesia, Yuk Kunjungi!

Deretan pantai ini punya panorama yang nggak kalah cantik!

Baca Selengkapnya
5 Wisata Bahari di Sulawesi Tenggara, Sajikan Panorama Alam Indah nan Eksotis
5 Wisata Bahari di Sulawesi Tenggara, Sajikan Panorama Alam Indah nan Eksotis

Wisata bahari di Sulawesi Tenggara menyajikan berbagai pengalaman seru.

Baca Selengkapnya
Mengingat Kembali Jejak Jokowi di Puncak Raja Ampat
Mengingat Kembali Jejak Jokowi di Puncak Raja Ampat

Jokowi melihat kuasa Tuhan yang menciptakan 'surga kecil' untuk Papua.

Baca Selengkapnya
Mengenal Kutai Timur dari Obyek Wisata yang Dikembangkan
Mengenal Kutai Timur dari Obyek Wisata yang Dikembangkan

Upaya promosi dan peningkatan sektor pariwisata sudah dilakukan secara menyeluruh dan mendalam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Indahnya Surga Bawah Laut Raja Ampat, Destinasi Diving Terbaik di Dunia
FOTO: Penampakan Indahnya Surga Bawah Laut Raja Ampat, Destinasi Diving Terbaik di Dunia

Tak hanya gugusan pulau berpadu laut biru yang memesona, Raja Ampat juga memiliki surga bawah laut yang luar biasa indah. Simak fotonya!

Baca Selengkapnya