Cak Imin: Emang Etik Punya Ndas ya?
Prabowo menceritakan kembali momen saat berdebat dengan Anies. Prabowo mengucapkan kata 'ndasmu etik'.
Cak Imin: Emang Etik Punya Ndas ya?
Pernyataan calon presiden (Capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto terkait 'Ndasmu Etik' mengundang reaksi banyak pihak. Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut satu Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menyindir balik Prabowo dengan guyonan.
"Emang etik punya ndas ya?," kata Cak Imin di akun X atau sebelumnya Twitter, Sabtu (16/12).
Cuitan Ketua Umum Partai Kebangkitan (PKB) di akun X-nya itu memperoleh respons beragam dari para pengikutnya. Komentar jenaka dari warganet nampak mendominasi cuitan Cak Imin.
"2019 2023 Ndasmu kabeh wes wkwkwk," tulis @maspandami7.
"Ndas etik joget," tulis @lucacadalora.
"Wkwkw...etik ndasmu. Ngeri ah capres kek gitu," kata @narkosun.
"Karena etik setitik, rusak gemoy sebelanga," tulis @gloriahermawan.
Sebelumnya, video Prabowo saat memberikan sambutan di Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di JIEXPO Kemayoran Jakarta pada Jumat (15/12), viral di media sosial.
Belakangan sambutan Prabowo tersebut menjadi perbincangan publik setelah potongan video sambutan diunggah oleh salah satu akun media sosial twitter alias X.
Terlihat, Prabowo mengucapkan kata 'ndasmu etik'. Berdasarkan pengamatan, Prabowo menceritakan kembali momen saat berdebat dengan Anies Baswedan soal putusan judical review atau uji materi UU Pemilu terkait batas usia calon presiden dan calon wakil presiden.
"Gimana perasaan Mas Prabowo, soal etik, etik, etik. Ndasmu etik," ucap Prabowo disambut tawa dan tepuk tangan kader Partai Gerindra.
Prabowo kemudian melanjutkan sambutan. "Saya ingin baik-baik, aku ingin rukun, aku ingin mari kita maju untuk rakyat, ya kan. Abis tu nyerang-nyerang. Dulu mau jadi menteri Pak Jokowi. Sekarang menyindir Pak Jokowi," tutur Prabowo.