Cerita dari Istana Jelang Berakhirnya Kepemimpinan Jokowi
Presiden Jokowi memasuki masa-masa terakhir kepemimpinannya setelah satu dekade memimpin Indonesia.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memasuki masa-masa terakhir kepemimpinannya setelah satu dekade memimpin Indonesia.
Dengan dilantiknya presiden terpilih, Prabowo Subianto pada 20 Oktober 2024 mendatang, Jokowi siap melepas jabatannya dan meninggalkan Istana Negara yang telah menjadi tempat tinggalnya selama sepuluh tahun terakhir.
Presiden Jokowi kini diketahui sudah mulai mengemas barang pribadi miliknya di Istana Kepresidenan, Jakarta. Hal ini disampaikan oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.
"Sudah mulai packing. Pening kepala katanya," kata Pratikno kepada wartawan, Selasa (8/10).
Pratikno menyebut beberapa barang yang dikemas Jokowi di antaranya berupa koleksi buku, foto, hingga batik yang kerap dipakai Jokowi untuk bekerja.
"Banyak ada foto, ada buku, ada segala macam kan. Saya saja minta ke Pak Presiden, koleksi batiknya bagus-bagus. Saya lihat di setiap acara, batiknya Pak Presiden itu kan relatif sering diganti ya, saya juga berminat," ungkapnya.
Pratikno mengatakan usai melepas jabatan, Jokowi akan pulang ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah menggunakan pesawat komersil.
"Nanti kita atur, jadi pokoknya komersil sudah siap. Pokoknya sudah siap," ucapnya.
Meski akan berstatus sebagai mantan presiden, kepulangan Jokowi ke kampung halamannya masih tetap dalam pengawasan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
"Kita ikuti aturan protokol ya. Kan presiden sebagai mantan presiden tetap berhak memperoleh dukungan pengamanan Paspampres, dan ada grup tersendiri untuk mantan presiden dan wapres," jelas Pratikno.
Jokowi mengaku akan langsung pulang ke Solo usai pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029
"Tanggal 20 Oktober sore saya pulang ke Solo," kata Jokowi di JCC Senayan Jakarta, Selasa (8/10).
Jokowi mengatakan akan beristirahat di Solo untuk menikmati masa pensiunnya setelah 10 tahun mengurus Tanah Air.
"Pulang ke Solo dulu, tidur," ujarnya.
Seperti diketahui, Jokowi mulai menjabat sebagai Presiden sejak 20 Oktober 2014. Saat itu, Jokowi menjabat sebagai presiden bersama wakil presiden Jusuf Kalla.
Kemudian, dalam pilpres 2019, Jokowi kembali terpilih untuk masa jabatannya yang kedua. Kali ini, Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Keduanya dilantik pada 20 Oktober 2019 untuk masa jabatan hingga 20 Oktober 2024.
Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik pada 20 Oktober 2024. Keduanya berhasil memenangkan Pilpres 2024 dengan total suara 96.214.619 suara atau 58,6 persen total suara sah nasional.
Reporter Magang: Maria Hermina Kristin