Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dekat Tol dan Bandara, Kawasan Bukit Soeharto Diusulkan Jadi Lokasi Baru Ibu Kota

Dekat Tol dan Bandara, Kawasan Bukit Soeharto Diusulkan Jadi Lokasi Baru Ibu Kota Jokowi tinjau kebakaran hutan di Kalimantan. ©2015 AFP PHOTO/ROMEO GACAD

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berwacana memindahkan Ibu Kota RI ke luar Pulau Jawa. Pulau Kalimantan jadi pilihan. Sementara Pemprov Kalimantan Timur (Kaltim), menyatakan wilayah Taman Hutan Raya Bukit Soeharto di Kutai Kartanegara bisa jadi alternatif selain Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Tiga provinsi yang masuk opsi Jokowi adalah provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah serta Kalimantan Timur.

"Itu (wacana pemindahan pusat pemerintahan) bagus aja. Itu kan sejak zaman Pak Soekarno (Presiden RI pertama), sudah diwacanakan. Saat itu, disebutkan di Palangka Raya (Kalimantan Tengah)," kata Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor kepada merdeka.com usai peresmian Gereja Katedral Santa Maria di Samarinda, Selasa (30/4).

Isran menerangkan, seiring waktu, mulai Presiden Soeharto, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hingga Presiden Jokowi rencana itu kembali mencuat.

Lantas bagaimana dengan Kabupaten PPU yang masuk opsi di Kalimantan Timur? "Kalau saya bicara nanti dibilang terlalu subyektif. Biarlah tim analisa, apakah mau di Kalimantan Tengah, cari daerah-daerah di atas permukaan laut minimal 25 meter supaya aman 2 abad ke depan. Kalau banjir, kita juga repot," terang Isran.

"Untuk lahan, Kaltim siap. Kalau saya mengusulkan di Bukit Soeharto kan itu milik negara, ketinggiannya jauh di atas. Fasilitias kita ada tol, ada 2 bandara internasional di Balikpapan dan Samarinda," tambah Isran.

Isran memperkirakan, areal di Taman Hutan Raya Bukit Soeharto diperkirakan punya areal lebih luas. "Tidak ada yang tidak bisa direalisasikan. Asalkan keinginan tulus, jangan hiburan saja," jelasnya.

"Nanti ada tim teknis oleh Bapak Presiden yang akan melakukan evalauasi dan penelitian lebih detail, dari semua sumber areal lahan itu untuk kepentingan pusat pemerintahan negara. Pertimbangannya harus ada bandara yang representatif. Kalau di Bukit Soeharto, dekat Bandara Samarinda, dekat Sepinggan di Balikpapan. Balikpapan juga punya pelabuhan. Jadi, itu memang fasilitas pendukung," jelasnya.

Isran juga mengungkapkan alasan Taman Hutan Raya Bukit Soeharto bisa jadi opsi. "Itu bukan hutan lindung, tapi taman hutan raya. Biayanya murah, karena di sana kan tidak banyak penduduk. Kalaupun ada penduduknya, bukan pemilik areal yang ada sertifikatnya," demikian Isran.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi soal Pemindahan IKN: Itu Gagasan Soekarno dan Soeharto
Jokowi soal Pemindahan IKN: Itu Gagasan Soekarno dan Soeharto

Jokowi menekankan bahwa Ibu Kota Nusantara (IKN) bukanlah proyeknya.

Baca Selengkapnya
Begini Sejarah Lengkap Pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta, Digagas Era Soekarno dan Soeharto
Begini Sejarah Lengkap Pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta, Digagas Era Soekarno dan Soeharto

Rencana untuk memindahkan ibu kota negara dari Jakarta tersebut urung terwujud di era Presiden Soekarno.

Baca Selengkapnya
Menteri PUPR: Presiden Jokowi Kemungkinan Pindah ke IKN September
Menteri PUPR: Presiden Jokowi Kemungkinan Pindah ke IKN September

Jika Jokowi benar-benar pindah ke IKN pada September 2024 berarti kepindahannya itu hanya sebulan sebelum dia lengser.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diam-Diam Bentuk Tim Pemindahan Ibu Kota 9 Tahun Lalu
Jokowi Diam-Diam Bentuk Tim Pemindahan Ibu Kota 9 Tahun Lalu

Akhirnya setelah bertahun-tahun studi, Jokowi memutuskan ibu kota negara akan pindah.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jawab Keinginan Jakarta Tetap Jadi Ibu Kota
Jokowi Jawab Keinginan Jakarta Tetap Jadi Ibu Kota

Perlu ada pemerataan penduduk agar tidak jawa sentris dengan cara pindah ibu kota.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tegaskan IKN Bukan Proyek Presiden: Ini Keputusan Seluruh Rakyat Indonesia
Jokowi Tegaskan IKN Bukan Proyek Presiden: Ini Keputusan Seluruh Rakyat Indonesia

Jokowi menegaskan, pembangunan IKN sekaligus pemindahan ibu kota bukan proyek yang diteken seorang presiden, melainkan sudah menjadi keputusan rakyat.

Baca Selengkapnya
Reaksi Investor Usai Jokowi Gelar Sidang Kabinet Perdana di IKN
Reaksi Investor Usai Jokowi Gelar Sidang Kabinet Perdana di IKN

Presiden Jokowi memimpin rapat paripurna perdana bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Garuda, IKN, Kalimantan Timur, Senin (12/8) kemarin.

Baca Selengkapnya
Dampingi Presiden Jokowi Tinjau IKN, Mendagri: Saya Tidak Sabar Ingin Pindah ke Sini
Dampingi Presiden Jokowi Tinjau IKN, Mendagri: Saya Tidak Sabar Ingin Pindah ke Sini

Menurut Tito, IKN memberikan banyak kenyamanan salah satunya adalah indeks polusinya yang sangat rendah, berbeda dengan Jakarta.

Baca Selengkapnya
Eks Kepala Bappenas Ungkap Sederet Riset yang jadi Pertimbangan Ibu Kota Pindah ke IKN
Eks Kepala Bappenas Ungkap Sederet Riset yang jadi Pertimbangan Ibu Kota Pindah ke IKN

Mantan Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengungkapkan riset pertimbangan ibu kota pindah ke IKN.

Baca Selengkapnya
Masih Banyak Pihak Tanya Alasan Pemindahan Ibu Kota, Jokowi Kasih Paham
Masih Banyak Pihak Tanya Alasan Pemindahan Ibu Kota, Jokowi Kasih Paham

Masih banyak pihak yang menanyakan alasan pemindahan Ibu Kota ke IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Optimistis Bisa Berkantor di IKN Mulai Juli 2024
Jokowi Optimistis Bisa Berkantor di IKN Mulai Juli 2024

Jokowi Optimistis Bisa Berkantor di IKN Mulai Juli 2024: Masih Nunggu Air Baku

Baca Selengkapnya
Jokowi akan Gelar Sidang Kabinet di IKN, Ini Kata Istana
Jokowi akan Gelar Sidang Kabinet di IKN, Ini Kata Istana

Sekretariat Presiden bakal menyiapkan apa pun kebutuhannya mengenai kegiatan di IKN.

Baca Selengkapnya