Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di Depan Forum Pengusaha, Cak Imin Beberkan 3 Nilai Tambah jika IKN Terealisasi

Di Depan Forum Pengusaha, Cak Imin Beberkan 3 Nilai Tambah jika IKN Terealisasi Cak Imin. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar menghadiri Diskusi Terbatas CastleAsia Indonesian Country Program bersama CEO dan pimpinan perusahaan multinasional/lembaga perwakilan asing di Rizt Carlton Hotel, Jakarta, Selasa (28/2). Para pengusaha tersebut mempertanyakan persoalan-persoalan penting di Indonesia yang perlu disikapi di masa depan.

Pertanyaan mereka seputar bonus demografi, kelanjutan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN), pendidikan dan guru, hingga masalah komitmen Indonesia terhadap energi baru dan terbarukan.

Cak Imin menyatakan PKB terus mendorong alokasi APBN untuk pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), khususnya kaum muda. Menurutnya, masa depan Indonesia akan maju jika SDM muda memiliki kapasitas yang unggul dan berdaya saing.

"Saya setuju APBN kita dialokasikan kepada sabanyak-banyaknya anak muda, investasi dan alokasi APBN ini mutlak dibutuhkan untuk meningkatkan kapasitas anak kuda kita," kata Cak Imin.

Di sisi lain, Wakil Ketua DPR RI itu juga mendorong Kemendikbud untuk membangun sistem pendidikan dan pelatihan yang benar-benar massal untuk meingkatkan produktivitas generasi muda sesuai dengan kebutuhan pasar, baik nasional maupun internasional.

Terkait dengan IKN, Cak Imin membeberkan tiga nilai tambah jika program besar itu terealisasi. Pertama, IKN dapat mengatasi kesenjangan pembangunan Indonesia di bagian barat dan Indonesia bagian timur.

"Banyak mutu pendidikan dan kualitas SDM di Indonesia Timur ketinggalan. Nah, IKN ini kita harap jadi jembatan pemerataan kualitas SDM," tuturnya.

Kedua, lanjut Cak Imin, IKN dibangun dengan target untuk membangun sistem kota baru yang canggih dan didesain dari awal dengan konsep modern.

"Jakarta kita tahu kurang cepat menghadapi masa depan teknologi perkotaan dan masyarakat urban baru yang kosmopolitan dan mendunia," urainya.

Ketiga, IKN diharapkan mampu menyerap tenaga kerja sebanyak-banyaknya. "Memang masalahnya ada di anggaran yang cukup besar. Dan IKN ini bisa disebut sebagai masa depan pembangunan yang memberi harapan baru bagi saudara-saudara kita di Timur," ujar Cak Imin.

Kemudian menyangkut dengan guru, Cak Imin menjelaskan bahwa keberadaan mereka adalah inti dalam sistem pendidikan. Ada tiga catatan Cak Imin terkait guru di Indonesia. Pertama, kualitas guru harus adaptif dengan berbagai kemajuan ilmu pengetahuan maupun teknologi, sekaligus mampu mendelevery secara baik kepada peserta didik.

Kedua, lanjut Cak Imin, soal kesejahteraan guru. "Saya kira pemerintah perlu mencontoh sekolah sekolah swasta yang bagus dan maju, di mana mereka cenderung lebih terukur dan stabil memanage kesejahteraan guru," tutur Cak Imin.

Ketiga, jumlah guru yang memadai. Menurut Cak Imin, jumlah guru di Indonesia masih sangat jauh dari angka ideal. Bahkan, ia juga menyoroti sistem rekrutmen guru yang masih bekum optimal sehingga memengaruhi kualitas guru.

"Saya setuju guru harus benar-benar menjadi prioritas untuk masa depan Indonesua yang akan datang," tukas Cak Imin.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demokrat: Pembangunan IKN untuk Kepentingan Nasional
Demokrat: Pembangunan IKN untuk Kepentingan Nasional

IKN merupakan gerbang untuk pembangunan ekonomi yang inklusif, membuka pusat ekonomi baru

Baca Selengkapnya
Umbar Janji Cak Imin soal Perbaikan Demokrasi: Tidak Ada Lagi Orang Takut Berekspresi
Umbar Janji Cak Imin soal Perbaikan Demokrasi: Tidak Ada Lagi Orang Takut Berekspresi

Cak Imin berjanji akan menyempurnakan demokrasi Indonesia jika menang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Gibran ‘Skakmat’ Cak Imin soal Pembangunan IKN Nusantara, Jubir AMIN Respons Begini
Gibran ‘Skakmat’ Cak Imin soal Pembangunan IKN Nusantara, Jubir AMIN Respons Begini

Perihal anggaran membangun IKN sebesar Rp500 triliun seharusnya bisa digunakan untuk membangun jalan dan kota-kota di seluruh Kalimantan.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Cak Imin Dulu Ikut Potong Tumpeng di IKN, Kini Berbalik Menolak Pemindahan Ibu Kota
Blak-blakan Cak Imin Dulu Ikut Potong Tumpeng di IKN, Kini Berbalik Menolak Pemindahan Ibu Kota

Cak Imin akhirnya buka suara soal dulu dukung pembangunan IKN, sekarang malah menolak

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kejutan Khofifah-Emil Bentangkan Spanduk di Debat Akhir, Pendukung Riu Bersorak
VIDEO: Kejutan Khofifah-Emil Bentangkan Spanduk di Debat Akhir, Pendukung Riu Bersorak

Khofifah Indar Parawansa- Emil Elestianto Dardak memaparkan visi misi saat debat ketiga Pilkada Jatim

Baca Selengkapnya
Jokowi Respons Kritikan Anies soal IKN Timbulkan Ketimpangan Baru
Jokowi Respons Kritikan Anies soal IKN Timbulkan Ketimpangan Baru

Pemerintah membangun IKN agar terjadi titik pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres, Cak Imin: Kami Bertekad Bangun 40 Kota Selevel Jakarta
Debat Cawapres, Cak Imin: Kami Bertekad Bangun 40 Kota Selevel Jakarta

Cak Imin bertekad membangun 40 kota selevel Jakarta

Baca Selengkapnya
Gibran: IKN Simbol Pemerataan Pembangunan di Indonesia
Gibran: IKN Simbol Pemerataan Pembangunan di Indonesia

Gibran: IKN Simbol Pemerataan Pembangunan di Indonesia

Baca Selengkapnya
Gagasan 40 Kota Selevel Jakarta ala Cak Imin, Timnas AMIN Beberkan Sumber Anggarannya
Gagasan 40 Kota Selevel Jakarta ala Cak Imin, Timnas AMIN Beberkan Sumber Anggarannya

Timnas Amin menilai kota selevel Jakarta baru ada lima sehingga kota-kota lain perlu diprioritaskan pembangunannya daripada anggaran dihabiskan untuk IKN.

Baca Selengkapnya
Sosialisasi Perubahan UU IKN, Bappenas - Otorita IKN Libatkan Publik
Sosialisasi Perubahan UU IKN, Bappenas - Otorita IKN Libatkan Publik

Staf Ahli Bidang Hubungan Kelembagaan Kementerian PPN/Bappenas membahas pentingnya keterlibatan dan kolaborasi semua pihak.

Baca Selengkapnya
Gibran: IKN Simbol Pemerataan Pembangunan, Indonesia Tak Lagi Jawa Sentris
Gibran: IKN Simbol Pemerataan Pembangunan, Indonesia Tak Lagi Jawa Sentris

Wali Kota Solo tersebut menyatakan, IKN adalah sebuah simbol transformasi pembangunan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tak Ingin Ada Masyarakat Tergusur karena Pembangunan IKN
Jokowi Tak Ingin Ada Masyarakat Tergusur karena Pembangunan IKN

Jokowi menekankan bahwa partisipasi masyarakat harus diutamakan dalam pembangunan.

Baca Selengkapnya