Dikawal Polisi Laras Panjang, 2 Truk Kartu Suara Tiba di Gudang KPU Malang
Merdeka.com - Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) berangsur-angsur tiba di gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang. Hari ini, giliran kartu suara untuk Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Timur.
Dua truk kartu suara tiba di Gudang KPU, Jalan Ciujung Kelurahan Purwantoro, Kota Malang. Kedatangan kartu suara dikawal oleh petugas kepolisian bersenjata laras panjang.
Sejumlah tenaga kerja melakukan pemindahan kotak-kotak berisi kartu suara dari truk ke tempat yang sudah dipersiapkan. Setiap bungkus kotak berisi 500 lembar kartu suara.
-
Apa itu DPT Pemilu? DPT Pemilu adalah singkatan dari Daftar Pemilih Tetap.
-
Kapan pelipatan surat suara DPRD DKI dimulai? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Apa itu Surat Suara Pemilu? Surat suara pemilu adalah selembar kertas atau dokumen yang digunakan oleh pemilih untuk memberikan suara mereka dalam pemilihan umum atau pemilu.
-
Siapa yang bertanggung jawab atas logistik pemilu? Selain itu, KPU memiliki tanggung jawab untuk mendistribusikan logistik pemilu, termasuk surat suara, dan memastikan logistik tersebut mencapai TPS dengan tepat waktu.
-
Bagaimana cara cek DPT Pemilu? Pengecekan data juga bisa dengan memasukkan nama lengkap dan tanggal lahir pada kolom yang disedaiakan
-
Siapa yang menetapkan DPT Pemilu? Di mana DPT Pemilu adalah daftar Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki hak untuk memilih dan telah ditetapkan oleh KPU.
Kedatangan kartu suara sampai dua hari ke depan, dari DPD, DPR RI, DPRD Propinsi, DPRD Kota Malang dan Presiden.
"Kartu suara datang sampai Rabu nanti. Memang kebutuhan (kartu suara) kita dari DPT-HT (Daftar Pemilih Tambahan Hasil Tambahan) yang kedua sebanyak 623.185 Ribu. Nanti ditambah 2 persennya," kata Zaenudin, Ketua KPU Kota Malang, Senin (11/2).
Kartu suara yang datang, kata Zaenudin, akan dihitung sesuai dengan kebutuhan KPU Kota Malang. Proses tersebut akan dilaporkan melalui sebuah berita acara dan disampaikan ke KPU Pusat.
"Terkait kurang atau lebih akan kita laporkan ke KPU RI sampai dengan pemenuhan yang dibutuhkan," tegasnya.
Hingga saat ini logistik Pemilu yang akan digelar 17 April 2019 masih menyisakan sejumlah formulir-formulir dan sampul atau map yang belum datang. KPU masih menunggu untuk dua jenis Logistik tersebut, sementara yang lainnya sudah di gudang.
"Sebagian formulir-formulir dan sampul belum datang, kalau bantalan, tinta, kotak, segel sudah datang semua," katanya.
Kartu suara selanjutnya akan tersimpan di gudang dengan pengawalan petugas kepolisian. Sebagian logistik dijadwalkan mulai didistribusikan ke kecamatan, 20 Februari mendatang.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Logistik itu dipastikan aman hingga sampai ke gudang logistik KPU Pekanbaru, Jalan Kaharuddin Nasution.
Baca SelengkapnyaSurat suara itu untuk DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD kabupaten dan kota.
Baca SelengkapnyaPelipatan surat suara dilakukan oleh 259 orang. Proses pelipatan mulai dilakukan pada pukul 08.00 WIB.
Baca SelengkapnyaKPU sudah mendistribusikan 4 juta kotak suara untuk TPS di seluruh Indonesia jelang Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaPemungutan suara Pemilu 2024 akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024.
Baca SelengkapnyaKPU Jakarta Pusat mulai sibuk melakukan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke 3.129 TPS yang tersebar di 44 kelurahan dan delapan kecamatan di Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaTarget penyaluran logistik untuk keperluan Pemilu 2024 itu akan selesai pada 10 November 2023.
Baca SelengkapnyaPolisi meningkatkan pengamanan selama proses pengesetan dan pengepakan surat suara
Baca SelengkapnyaSurat suara Pemilu 2024 tiba di Rokan Hulu, Minggu (14/1) dini hari. Logistik itu mendapat pengawalan ketat dari pihak Kepolisian.
Baca SelengkapnyaSetiap kecamatan dikawal oleh sejumlah anggota kepolisian berseragam lengkap.
Baca SelengkapnyaKPU mulai mendistribusikan berbagai logistik Pemilu 2024, seperti bilik, kotak suara, alat coblos, hingga bantalan ke tingkat kecamatan.
Baca SelengkapnyaPengawalan ketat dilakukan Satgas Pam Gudang Logistik KPU Rohil yang dipimpin Iptu Yatim.
Baca Selengkapnya