Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jenguk pedangdut senior Ida Laila, Gus Ipul janji perhatikan nasib seniman

Jenguk pedangdut senior Ida Laila, Gus Ipul janji perhatikan nasib seniman Gus Ipul jenguk Ida Laila. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Gurbernur (Cagub) Jawa Timur nomor urut 2, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengunjungi penyanyi dangdut legendaris Ida Laila yang sedang sakit di rumahnya yang berlokasi di Jalan Kanser nomor 2 Surabaya Jawa Timur, Kamis (29/3).

Saat ini, penyanyi legendaris yang berjaya di era 1960-an hingga 1980-an tersebut sedang menjalani perawatan akibat komplikasi yang dideritanya seperti kolesterol, asam urat dan juga diabetes.

Gus Ipul, tiba di kediaman Ida Laila sekitar pukul 15.00 WIB. Setibanya di sana, calon orang nomor satu di Jatim itu disambut suami Ida Laila, Mulyono. Di ruang tamu, sudah menunggu Ida Laila yang duduk di atas kursi roda.

Dengan ramah, Gus Ipul menyapa baik Mulyono maupun Ida Laila. Sayangnya, Ida Laila yang sedang sakit kurang bisa berkomunikasi dengan baik. Dia lebih banyak terdiam dan hanya memandang sekitar. “Bagaimana bu kabarnya,” sapa Gus Ipul yang dibalas Ida Laila dengan senyuman.

Menurut Mulyono, sejak masuk rumah sakit pada 2011 lalu hingga sekarang, Ida Laila sudah meninggalkan aktivitas di luar rumah.

Sebelumnya, perempuan yang bernama asli Murah Ati itu sering mengisi acara pengajian. Dalam pengajian tersebut, Ida Laila juga tak jarang menghibur pada jamaah dengan lagu-lagu populer yang banyak dia nyanyikan.

“Ibu (Ida Laila) meninggalkan dunia hiburan (menyanyi) sekitar tahun 1997-1998 atau saat kejatuhan Orde Baru Soeharto. Setelah itu, Ibu lebih banyak mendapat undangan untuk ceramah agama,” katanya.

Ida Laila dari hasil pernikahannya dengan Mulyono dikaruniai 5 orang anak, 10 cucu dan 2 cicit. Penyanyi yang sudah menelurkan belasan album itu menikah dengan Mulyono sekitar tahun 1963. Baik Ida Laila maupun Mulyono sama-sama berasal dari Surabaya.

Namun, keluarga Ida Laila sebagian besar tinggal di Gresik. Ida Laila sendiri lahir tahun 1943 atau sekarang berusia sekitar 75 tahun. “Sekarang ibu (Ida Laila) lebih banyak di rumah. Kalaupun ada tawaran ceramah terpaksa kami tolak. Ini karena kami khawatir kesehatannya terganggu,” ujar Mulyono yang kini genap berusia 77 tahun.

Ketika bertemu Ida Laila, Gus Ipul mengutarakan kekagumannya akan karya-karya yang sudah dihasilkan penyanyi tersebut. Lagu-lagu populer Ida Laila yang hingga kini masih terdengar diantaranya, ‘Siksa Kubur’,’Pergi Tanpa Pesan’,dan ‘Sepiring Berdua’.

Gus Ipul juga sempat memutar lagu ‘Siksa Kubur’ melalui gawai dan untuk didengarkan bersama Ida Laila. “Saya ingin belajar pada beliau (Ida Laila) bahwa, sebuah profesi itu harus dijalani secara totalitas,” kata Gus Ipul.

Wakil gubernur Jatim non aktif ini mengatakan, meski sempat menapak dalam jajaran penyanyi terkenal di Indonesia pada jamannya, Ida Laila tidak melupakan keluarga. Keluarga tetap menjadi prioritas utama. Setelah tidak lagi menyanyi, Ida Laila memiliki kesibukan berdakwah dan tetap mengajak kebaikan pada sesama.

"Kami akan terus memberi perhatian seniman. Memang kalau sudah menjadi mantan itu serba susah. Makanya, kita akan pikirkan bersama agar para mantan artis ini pada hari tuanya bisa hidup dengan layak,” kata dia.

Gus Ipul menegaskan, dia bersama Puti Guntur Soekarno (Mbak Puti), jika terpilih nanti akan berkomitmen memperhatikan nasib seniman melaui program Bersinar (Berkebudayaan, Rukun dan Seniman Makmur).

Program ini merupakan, salah satu program pemberdayaan terhadap sumber daya manusia. Langkah strategis yang akan dilakukan kedepan jika terpilih dalam Pilgub Jatim, yakni dengan melakukan pemetaan terhadap seniman yang ada di Jawa Timur. (mdk/paw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Artis Kampung ini Sempat Tuai Pro Kontra di Dunia Hiburan, Mendiang Gus Dur jadi Sosok Pelindung 'Beliau Memelukku saat Jatuh'
Artis Kampung ini Sempat Tuai Pro Kontra di Dunia Hiburan, Mendiang Gus Dur jadi Sosok Pelindung 'Beliau Memelukku saat Jatuh'

Cacian dan penolakan terhadap Inul ternyata membuat sebagian pihak turut iba.

Baca Selengkapnya
Kenang Masa Sulit, Potret Inul Daratista Sawer Pengamen saat Makan di Kedai Bakso Malang
Kenang Masa Sulit, Potret Inul Daratista Sawer Pengamen saat Makan di Kedai Bakso Malang

Inul Daratista mendatangi sang pengamen dan memberikan saweran.

Baca Selengkapnya
Potret Ning Umi Laila Berdakwah sejak SMP, Sering Disebut Manusia Paket Lengkap
Potret Ning Umi Laila Berdakwah sejak SMP, Sering Disebut Manusia Paket Lengkap

Video pendek ceramah Ning Laia bertebaran di media sosial, terutama TikTok

Baca Selengkapnya
Potret Lawas Inul Daratista saat Masih Dibayar Rp25 Ribu Sekali Manggung, Penampilan Sederhana Beda Dengan Sekarang
Potret Lawas Inul Daratista saat Masih Dibayar Rp25 Ribu Sekali Manggung, Penampilan Sederhana Beda Dengan Sekarang

Masih teringat betapa kontroversialnya ketika Inul Daratista pertama kali muncul di panggung hiburan.

Baca Selengkapnya
Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Blitar - Jawa Timur, Ini 7 Potret Inul Daratista Ramai Dihujat Gara-Gara Cara Duduknya
Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Blitar - Jawa Timur, Ini 7 Potret Inul Daratista Ramai Dihujat Gara-Gara Cara Duduknya

Intip yuk foto-foto Inul Daratista saat hadiri pengajian Gus Iqdam!

Baca Selengkapnya
Simak Fakta Menarik Siti Badriah, Yang Mulai Menyanyi Sejak SD Dan Pernah Mengalami Kecurangan Senilai Rp100 Juta
Simak Fakta Menarik Siti Badriah, Yang Mulai Menyanyi Sejak SD Dan Pernah Mengalami Kecurangan Senilai Rp100 Juta

Ternyata Alami Penipuan 100 juta, Berikut fakta-fakta SitI Badriah. Simak selengkapnya dibawah ini!

Baca Selengkapnya
Intip Potret Transformasi Peggy Melati Sukma, Kini Hijrah dan Menikah dengan Pengusaha Selandia Baru
Intip Potret Transformasi Peggy Melati Sukma, Kini Hijrah dan Menikah dengan Pengusaha Selandia Baru

Sosok Peggy kembali menjadi sorotan usai memutuskan berhijrah dengan penampilannya yang serba tertutup.

Baca Selengkapnya
Jadi Pusat Perhatian, Ini 8 Potret Rhoma Irama Nyoblos di TPS Didampingi Istri Tercinta
Jadi Pusat Perhatian, Ini 8 Potret Rhoma Irama Nyoblos di TPS Didampingi Istri Tercinta

Rhoma Irama dan politik memang tak bisa dipisahkan.

Baca Selengkapnya
Momen Rhoma Irama Menyanyi di Acara Para Artis Dangdut, 'Joged Tangan' Sosok Eks Pejabat Top RI di Lokasi Jadi Sorotan
Momen Rhoma Irama Menyanyi di Acara Para Artis Dangdut, 'Joged Tangan' Sosok Eks Pejabat Top RI di Lokasi Jadi Sorotan

Yang menarik, ada seorang mantan pejabat top yang turut hadir yang berjoget kala Rhoma tengah bernyanyi.

Baca Selengkapnya
Dulu Bersinar Terang, Para Artis Cantik ini Putuskan 'Pensiun' dari TV Usai Hijrah
Dulu Bersinar Terang, Para Artis Cantik ini Putuskan 'Pensiun' dari TV Usai Hijrah

Para artis ini sempat berada di puncak karier di dunia hiburan.

Baca Selengkapnya
Lesti Kejora Ketawa Geli Melihat Momen Diri Tempo dulu saat Audisi Potong Rambut
Lesti Kejora Ketawa Geli Melihat Momen Diri Tempo dulu saat Audisi Potong Rambut

Saat acara Konser 1 Dekade D'Academy Indosiar, diputar video Lesti Kejora saat masih menjadi peserta D'Academy. Penampilan Lesti benar-benar bikin pangling.

Baca Selengkapnya
Ingat Hidup Susah, Potret Detik-Detik Inul Daratista Sawer Pengamen di Restoran Bakso Malang
Ingat Hidup Susah, Potret Detik-Detik Inul Daratista Sawer Pengamen di Restoran Bakso Malang

Inul Daratista mendatangi sang pengamen dan memberikan saweran.

Baca Selengkapnya