Kapolri kirim 2 Pati tuntaskan kasus kerusuhan di Meranti
Merdeka.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengaku, dirinya sudah menginstruksikan dua perwira tinggi (Pati) Polri untuk mengusut kasus pembunuhan dan kerusuhan di Kepulauan Meranti, Riau. Kerusuhan itu dikabarkan bermula dari tewasnya seorang anggota Polres Kepulauan Meranti, akibat masalah asmara.
"Hari ini juga saya turunkan langsung Asops (asisten operasional) bintang II dan Kadiv Propam Polri. Saya minta ini diusut secara serius," kata Tito di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (26/8).
Selain itu, Tito juga mengaku telah memerintahkan Kapolda Riau, Brigadir Jenderal Polisi Supriyanto, untuk mengusut secara serius kasus tersebut. "Tadi malam Pak Kapolda sudah turun langsung dengan pejabat utama," ujarnya.
-
Mengapa Briptu Tiara mendapat penghargaan dari Kapolri? Tiara Nissa merupakan salah satu lulusan terbaik saat menyelesaikan pendidikan S2-nya di Turki.
-
Siapa yang beri apresiasi ke Polri? Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini. Dalam survei tersebut Polri menempati urutan teratas setelah TNI sebagai lembaga yang memiliki citra terbaik. 'Kami dari DPP PMPI sangat mengapresiasi hasil rilis dari survei dari rilis Litbang Kompas terkait dengan citra positif lembaga negara,' ujar Ketua Umum Persatuan Mahasiswa Pencinta Tanah Air Indonesia (PMPI) Khusniyati, Sabtu (22/6).
-
Siapa yang memuji keputusan Polri? Keputusan tersebut mendapat apresiasi dari Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni.
-
Bagaimana Kapolri dan Panglima TNI menjamin keamanan misa agung? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Kapolri bersama Panglima TNI turut meninjau area SUGBK sekira pukul 14.40 WIB. Mereka memasuki lokasi didampingi para pejabat utama (PJU) dari masing- masing institusi. Selama proses peninjauan, terlihat keduanya mengecek segala kesiapan pada area SUGBK yang telah dilakukan sterilisasi oleh personel TNI dan Polri.
-
Dimana Kapolri berada saat HUT PP Polri? “Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.“
-
Siapa yang sekarang jadi Kapolres Siantar? Seperti kisah dua sahabat, Yogen Heroes Baruno dan Ery Partahi Siregar. Bersama-sama sejak bangku Sekolah Menengah Atas (SMA), berjuang untuk masuk Taruna Akabri Kodam Jaya. Kini keduanya sukses dengan matra yang berbeda, Yogen Heroes Baruno di Kepolisian. Yogen sekarang menjadi Kapolres Siantar.
Tito menjelaskan, kerusuhan terjadi ketika anggota polisi Brigadir Adil S Tambunan (31) yang merupakan anggota Polres Kepulauan Meranti, tewas ditikam oleh Apri Adi Pratama (24) karena hanya berselisih masalah asmara.
Saat akan ditangkap, pelaku disebut melakukan perlawanan, sehingga dilakukan upaya kekerasan yang menyebabkan dirinya meninggal dunia. Kematian Apri ini kemudian dipermasalahkan oleh warga, hingga ratusan warga kemudian mendatangi Polres Meranti untuk meminta penjelasan. Namun sayangnya, mediasi tersebut justru berakhir dengan bentrokan.
"Ini yang harus kita perjelas sehingga akhirnya masyarakat di sana marah dan kemudian mempertanyakan kenapa ini sampai meninggal dunia di tangan polisi," ujar Tito.
Kapolri memastikan, saat ini situasi di Kepulauan Meranti sudah kondusif dan sudah terkendali aman. "Cuma saya sesalkan peristiwa ini terjadi. Seharusnya tidak perlu terjadi," pungkasnya.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Wakapolda ingin memastikan kesiapan pengamanan dan kelancaran proses pemungutan suara
Baca SelengkapnyaBerikut momen jenderal bintang 2 suruh semua Kapolres dan Dandim berdisi di depan Kapolri-Panglima TNI.
Baca SelengkapnyaKesempatan yang sama, Panglima TNI menegaskan bahwa, seluruh rangkaian KTT ASEAN dari segi pengamanannya dapat dikendalikan.
Baca SelengkapnyaSebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah memanggil Kapolri Listyo Sigit Prabowo dan Jaksa Agung St Burhanuddin.
Baca SelengkapnyaSinegitas itu dibuktikan dengan menggelar apel bersama di halaman Makodim 031/Pekanbaru
Baca SelengkapnyaKapolda Metro Jaya Irjen Karyoto memimpin langsung proses pengamanan rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaPolda Papua Barat memastikan kondisi Pelabuhan Sorong telah kondusif pascabentrok antara prajurit TNI AL dengan personel Brimob Batalyon B, Minggu (14/4).
Baca SelengkapnyaKapolres mengaku, aksi penyerangan disertai penembakan itu dilakukan KKB sejak Jumat (19/1) dari segala arah.
Baca SelengkapnyaPatroli dilaksanakan personel Polri dan TNI dengan menggunakan kendaraan roda empat di wilayah kota Pangkalan Kerinci.
Baca SelengkapnyaKapolri Listyo sempat memuji cara humanis Polwan saat berhadapan dengan massa.
Baca SelengkapnyaPersonel Polri dan TNI berkolaborasi untuk mengamankan Pilkada 2024.
Baca Selengkapnya3 provinsi yakni, Provinsi Papua, Papua Pegunungan dan provinsi Papua Tengah
Baca Selengkapnya