Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketum PPP sebut RI butuh pemimpin yang tak hanya sekadar peduli pada citra

Ketum PPP sebut RI butuh pemimpin yang tak hanya sekadar peduli pada citra Pembukaan Rapimnas II PPP. ©2017 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy mengatakan Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang bukan hanya sekedar peduli pada citra. Atau, pemimpin yang hanya peduli atas publikasi di media massa.

"Akan tetapi pemimpin yang kepeduliannya betul-betul nyata dan keberadaannya membuat rakyat yang dipimpinnya menjadi lebih baik," kata Romahurmuziy melalui keterangan tertulisnya, Rabu (20/9).

Pernyataan itu disampaikannya saat membuka Musyawarah Kerja Wilayah I PPP Kaltim. Menurut dia, seorang pemimpin juga harus bisa memberikan yang terbaik kepada rakyat.

"Selain itu, pemimpin juga harus ingat pada orang-orang yang dipimpin. Pemimpin harus bergerak bersama orang-orang yang dipimpin dan jangan jadi pemimpin yang hanya berdiri di depan rakyatnya," ujarnya.

Sebab, kata Romy, pemimpin semacam itu bila lari maka akan meninggalkan rakyatnya. Dia juga mengingatkan agar pemimpin jangan berdiri di belakang rakyat.

"Karena jika pemimpin itu lari, maka rakyatnya akan terdesak. Pemimpin adalah orang yang harus bergerak bersama dan benar-benar mendengar aspirasi rakyat," tukasnya.

Setiap pemimpin akan dimintai pertanggungjawabannya kelak di hari akhir atas kepemimpinannya. Jadi, kata dia, jika ada konglomerat yang berhadapan dengan rakyat, maka harus berpihak pada rakyat.

"Seorang pemimpin yang memberikan rakyatnya rasa senang dan kenyang, sangatlah dinantikan. Sehingga hal itu menjadi pekerjaan rumah bagi setiap partai politik, yang akan mengusung calon dalam Pemilihan Kepala Daerah 2018 dan Pemilu 2019," tegasnya.

Apalagi, ketimpangan di Indonesia masih sangat besar. Hal itu terlihat dari jumlah orang yang hidup di bawah garis kemiskinan di Indonesia yang mencapai 28 juta orang.

"Padahal, pemimpin yang mengenyangkan dan menyenangkan rakyatnya adalah perintah agama. Jumlah orang yang masih berada di bawah garis kemiskinan yang sangat besar, jelas menjadi persoalan bersama," tutupnya. (mdk/rzk)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Megawati: PDIP Mau Saya Jadikan Partai Pelopor, Kamu Tak Bekerja untuk Rakyat Out!
Megawati: PDIP Mau Saya Jadikan Partai Pelopor, Kamu Tak Bekerja untuk Rakyat Out!

"Kamu yang tidak bekerja untuk rakyat, out!," kata Megawati

Baca Selengkapnya
Pesan Jokowi Kepada Relawan: Jangan Pilih Pemimpin Enak-enakan Duduk di Istana
Pesan Jokowi Kepada Relawan: Jangan Pilih Pemimpin Enak-enakan Duduk di Istana

Jokowi mengingatkan para relawan untuk tidak memilih pemimpin yang hanya ingin menikmati kenyamanan dan fasilitas negara.

Baca Selengkapnya
Romi PPP Ingatkan Pilih Pemimpin Tidak Punya Rekam Jejak Tercela, Apalagi Persoalan HAM
Romi PPP Ingatkan Pilih Pemimpin Tidak Punya Rekam Jejak Tercela, Apalagi Persoalan HAM

Mencari seorang pemimpin yang berintegritas merupakan hal mutlak agar tidak memiliki beban masa lalu.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: 16 Juta Pemilih Menaruh Harapan ke PKB, Kita Harus Kreatif dan Cerdas
Cak Imin: 16 Juta Pemilih Menaruh Harapan ke PKB, Kita Harus Kreatif dan Cerdas

Cak Imin mendorong seluruh Pemimpin PKB di setiap level kepemimpinan menjadi inisiator perbaikan bangsa

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Sebut Perlunya Kematangan dalam Kepemimpinan
Said Abdullah Sebut Perlunya Kematangan dalam Kepemimpinan

Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, mengatakan pemimpin mengemban tanggung jawab yang besar untuk mengayomi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Datang ke Aceh, Mardiono Tekankan Kader PPP Sejahterakan Rakyat
Datang ke Aceh, Mardiono Tekankan Kader PPP Sejahterakan Rakyat

Menurutnya, untuk mencapai target tersebut DPW PPP Aceh akan terus melakukan kerja politik hingga waktu Pemilu tiba.

Baca Selengkapnya
Megawati ke Kader PDIP: Kalau Kita Berkomitmen 'Die Hard', Ya Harus 'Die Hard' Benaran
Megawati ke Kader PDIP: Kalau Kita Berkomitmen 'Die Hard', Ya Harus 'Die Hard' Benaran

Rapat koordinasi itu dipimpin Megawati Soekarnoputri bersama Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu,
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu, "Are You Ready?"

Jokowi juga berbicara mengenai sosok pemimpin yang tetap untuk rakyat.

Baca Selengkapnya
Di Depan Jokowi, Megawati: Jangan Pernah Gentar Hadapi Kepungan dan Manuver Politik Praktis
Di Depan Jokowi, Megawati: Jangan Pernah Gentar Hadapi Kepungan dan Manuver Politik Praktis

Megawati meminta seluruh kadernya jangan gentar menghadapi kepungan dan manuver politik praktis demi kekuasaan.

Baca Selengkapnya
Kode Keras Megawati Soal Sikap Politik PDIP di Pemerintahan Prabowo
Kode Keras Megawati Soal Sikap Politik PDIP di Pemerintahan Prabowo

Kode Keras Megawati Soal Sikap Politik PDIP di Pemerintahan Prabowo

Baca Selengkapnya
Kode Jokowi Soal Kriteria Pemimpin Indonesia
Kode Jokowi Soal Kriteria Pemimpin Indonesia

Jokowi mengatakan, kriteria pemimpin itu bisa dilihat dari fisik, sifat hingga program.

Baca Selengkapnya
KNPI Ajak Pemuda Pilih Capres Tak Mengotak-ngotakkan Masyarakat
KNPI Ajak Pemuda Pilih Capres Tak Mengotak-ngotakkan Masyarakat

Haris juga berharap rakyat Indonesia dapat jernih memilih pemimpinnya yang bekerja untuk kepentingan rakyat.

Baca Selengkapnya