Manusia patung pahlawan seliweran di Bandara Soekarno-Hatta
Merdeka.com - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PT Angkasa Pura II menggelar sejumlah kegiatan yang mengedukasi dan menghibur penumpang pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kamis (10/11). Di Terminal 3, penumpang pesawat diajak untuk mengenang perjuangan para pahlawan melalui pameran Foto dan Film koleksi dari Arsip Nasional Republik Indonesia atau ANRI.
Tak hanya itu, ada 20 manusia patung yang mengenakan pakaian bak pahlawan berseliweran. Tak sedikit yang ingin berfoto bersama dengan manusia patung tersebut.
"Selain upacara di seluruh kantor cabang untuk memperingati Hari Pahlawan, khusus di Soekarno-Hatta kita buat agak berbeda, kita bekerjasama dengan manajemen Manusia Patung untuk menggelar peringatan ini," ujar Coorporate Secretary PT Angkasa Pura II, Agus Hariyadi.
-
Apa yang dilakukan di Hari Pahlawan? Di hari tersebut, Anda dapat melakukan berbagai hal untuk memberikan bentuk apresiasi dan penghargaan.
-
Apa yang diperingati di Hari Pahlawan? Hari Pahlawan adalah peristiwa sejarah pertempuran Indonesia yang terjadi pada 10 November 1945. Peristiwa ini diperingati untuk mengenang kembali jasa pahlawan kita.
-
Siapa yang dihormati di Hari Pahlawan? Tujuan peringatan ini untuk menghargai dan menghormati jasa-jasa para pahlawan yang gugur memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dirayakan pada Hari Pahlawan? Pada hari ini, Minggu (10/11/2024), kita merayakan Hari Pahlawan Nasional. Peringatan ini diadakan untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
-
Bagaimana cara memperingati Hari Pahlawan? Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingati hari pahlawan, antara lain:• Mengikuti upacara bendera Peringatan Hari Pahlawan.• Mengheningkan cipta untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan• Memasang Twibbon Hari Pahlawan di media sosial
Sebanyak 40 foto yang dipajang dalam pameran ini menceritakan kisah-kisah heroik sebelum kemerdekaan RI dan setelahnya. Di antara koleksi tersebut, terdapat foto Presiden Soekarno memberikan sambutan hangat dengan memeluk Panglima Besar Jenderal Sudirman saat tiba di Gedung Agung, Yogyakarta, pada 9 Juli 1949.
Kemudian juga terdapat foto bersejarah saat Ketua Delegasi Republik Indonesia Serikat (RIS) Sri Sultan HB IX menyampaikan pidato dalam momen penyerahan kedaulatan RI di Istana Gambir, Jakarta, pada 27 Desember 1949.
Foto sketsa wajah Pangeran Antasari juga dipajang dalam pameran ini. Seperti yang kita ketahui, Pangeran Antasari yang lahir di Antasan, Martapura, Kalsel, pada 1809 berhasil mempersatukan gerakan rakyat di Negeri Banjar. Pada 11 Oktober 1862, Pangeran Antasari wafat dengan gelar Panembahan setelah tiga setengah tahun memberontak kepada Belanda.
"Bandara Internasional Soekarno-Hatta merupakan bandara tersibuk dengan rute penerbangan internasional dan domestik hampir ke seluruh provinsi di Indonesia, sehingga merupakan tempat yang tepat bagi kami untuk ikut menumbuhkan rasa kebangsaan melalui kegiatan peringatan Hari Pahlawan. Kami berharap dengan pameran foto dan film, serta penampilan manusia batu ini maka penumpang dapat mendapat pengetahuan baru seputar perjuangan para pahlawan," jelas Presiden Director PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
HUT ke-78 TNI digelar secara meriah di Lapangan Silang Monas.
Baca SelengkapnyaKegiatan yang diinisiasi Moeldoko Center ini dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI yang ke-78 tahun.
Baca SelengkapnyaAksi pesawat dan Helikopter TNI-Polri menghiasi langit Jakarta sekaligus memeriahkan Upacara HUT ke-78 RI pada Kamis (17/8) lalu.
Baca SelengkapnyaDalam kegiatan tersebut, petugas KAI Commuter mengajak penumpang untuk mengucap ikrar janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa.
Baca SelengkapnyaHeru Budi Hartono mengerahkan duta pariwisata Abang None hingga purna-Paskibraka dalam agenda kirab bendera pusaka dan teks proklamasi dari Jakarta ke IKN.
Baca SelengkapnyaTentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar gladi bersih upacara parade HUT ke-79 TNI, 2024.
Baca SelengkapnyaPengibaran bendera tersebut dilakukan selama Agustus sebagai bagian dari program Bulan Kebangsaan.
Baca SelengkapnyaAcara ini melibatkan 50 peserta anak-anak, rentang usia 9-12 tahun.
Baca SelengkapnyaRibuan warga memadati sepanjang jalan perkotaan Banyuwangi yang dilintasi Pawai Lampion, Senin (14/8/2023) malam.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Inspektur Upacara HUT ke-78 TNI. Jokowi didampingi oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin.
Baca SelengkapnyaTNI menggelar perayaan HUT Ke-79 di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (5/10) besok.
Baca Selengkapnya