Masyarakat Diimbau Tak Terbangkan Drone saat Ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika
Merdeka.com - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) kembali mengimbau masyarakat untuk tidak menerbangkan "drone" di Sirkuit Mandalika, baik pada saat Tes Pramusim maupun ajang balap MotoGP yang akan berlangsung pada 18-20 Maret 2022.
"Kami berharap setelah imbauan ini disampaikan, tidak ada 'drone' lagi yang terbang di kawasan sirkuit," kata Kepala Biro Operasional Polda NTB Komisaris Besar Polisi Imam Thobroni dilansir Antara, Minggu (13/2).
Imam menyampaikan hal tersebut, karena hingga hari kedua pelaksanaan Tes Pramusim MotoGP 2022, masih ada "drone" yang berkeliaran di udara sekitar kawasan Sirkuit Mandalika.
-
Dimana MotoGP Mandalika 2023 diadakan? Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah resmi dimulai di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (13/10).
-
Kapan MotoGP Mandalika 2023 dimulai? Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah resmi dimulai di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (13/10).
-
Dimana lokasi MotoGP Indonesia 2024? Gelaran bergengsi MotoGP Indonesia 2024 akan resmi berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada akhir September 2024 ini. Persiapan pun dilakukan oleh berbagai pihak demi mendukung kelancaran acara tersebut, salah satunya Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas).
-
Kapan MotoGP Mandalika pertama kali digelar? Ajang serupa juga dihelat 29 September 2024. Ajang MotoGP jadi magnet. Penonton dari penjuru dunia tumplek blek, datang langsung ke Mandalika. Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) mencatat, ajang itu dihadiri langsung oleh 102.801 penonton pada 2022. Tahun berikutnya disaksikan langsung oleh 102.929 orang, melebihi target 80.000 penonton. Tahun ini, target 110 ribu penonton hadir langsung.
-
Apa dampak positif dari MotoGP Mandalika? Balapan kelas dunia ini tentu tidak sekadar putaran roda kuda besi di atas trek. Laju motor-motor balap di atas lintasan itu telah membonceng ekonomi warga NTP. Lihat saja Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid yang selalu padat saat penyelenggaraan balapan. Tahun ini, lapangan terbang itu bahkan bakal buka 24 jam. Bisnis penerbangan dan biro travel pasti sibuk. Bisa jadi tak pernah tidur.
-
Apa saja side event di MotoGP Mandalika? Indonesian GP 2023 juga menghadirkan berbagai side event yang dapat dinikmati oleh penonton, termasuk pertunjukan musik, pameran UMKM, test ride, serta berbagai pilihan makanan dan minuman.
Hingga hari kedua pelaksanaan Tes Pramusin MotoGP, sudah ada 21 "drone" yang diturunkan. Imam mengartikan warga sampai saat ini masih belum sadar perihal aturan hukum yang berlaku.
"Saat ini kami masih berbaik hati dengan memberi teguran dan menurunkan 'drone' yang terbang. Namun jika terus membandel, kita terpaksa melakukan tindakan tegas sesuai hukum yang berlaku," ujarnya.
Secara hukum, "drone" yang terbang di areal tertentu yang ada larangannya atau wilayah terlarang, kawasan terbatas, kawasan bandara udara diatur dalam Undang-Undang Nomor 1/2009 Tentang Penerbangan, Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 37/2020 dan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 4/2018.
"Sesuai aturan, pelaku dalam hal ini yang menerbangkan 'drone' di kawasan terlarang dapat dikenakan sanksi 5 tahun penjara dan denda Rp5 miliar," ujar dia.
Polisi berkomitmen untuk terus melakukan pengamanan perhelatan MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika. Salah satunya dengan memantau aktivitas "drone" ilegal yang terbang di kawasan sirkuit.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, Polda NTB bersama tim dari Korps Brimob Polri melakukan pemantauan melalui areal perbukitan sekitar sirkuit. Mereka menjalankan tugas dengan berbekal alat pendeteksi keberadaan "drone" (anti-drone jammers).
"Jadi kami akan terus pantau 'drone' yang terbang di kawasan Sirkuit Mandalika untuk memberikan rasa aman bagi pembalap dan penyelenggara," katanya.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Contraflow ini akan diberlakukan jika terjadi penumpukan atau kemacetan menuju Sirkuit Mandalika
Baca SelengkapnyaWamen BUMN sebut ITDC melalui MotoGP 2023 ingin membuat Mandalika sebagai destinasi sport tourism berkelas dunia.
Baca SelengkapnyaDia mengatakan persiapan ajang MotoGP Indonesia ini cukup baik, karena telah banyak dilakukan perbaikan dan berbagai fasilitas sudah dilengkapi.
Baca SelengkapnyaFaktor ini turut menentukan nilai perputaran ekonomi selama Pertamina MotoGP berlangsung.
Baca SelengkapnyaSalah satu ikon terpopuler di sana adalah Destinasi Pariwisata Super Prioritas Mandalika.
Baca SelengkapnyaPolisi mengimbau masyarakat untuk menghindari konvoi dan memakai knalpot brong di musim kampanye Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaPerhelatan kelas dunia ini juga menjadi peluang besar bagi Sport Tourism di Indonesia, yang berpotensi menjadi penyumbang devisa yang signifikan bagi negara.
Baca SelengkapnyaPolisi mengamankan 22 sepeda motor yang dipakai untuk aksi balap Liar maupun terkait pemakaian knalpot brong.
Baca SelengkapnyaImbauan itu sesuai dengan perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Baca SelengkapnyaJadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif
Baca SelengkapnyaSirkuit Mandalika juga telah mendapatkan kontrak hingga 10 tahun untuk ajang MotoGP.
Baca SelengkapnyaSelain MotoGP, ajang balap motor tingkat Asia juga bakal digelar. Yakni, Asia Road Racing Championship (ARRC).
Baca Selengkapnya