Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal sosok 2 asisten ajudan ganteng Presiden Jokowi

Mengenal sosok 2 asisten ajudan ganteng Presiden Jokowi Asisten ajudan presiden. ©2018 youtube

Merdeka.com - Kemanapun pergi, Presiden Jokowi selalu ditemani dan didampingi Paspampres dan juga didampingi ajudan. Mereka bertugas untuk memberikan pengawalan Presiden saat melakukan kunjungan kerja dan bertemu rakyat. Ada yang menarik perhatian publik terhadap sosok ajudan Presiden Jokowi.

Bukan sekadar siaga menjaga dan mengawal Presiden. Dua ajudan Jokowi yang diketahui bernama Teddy Indra Wijaya dan Syarif Muhammad Fitriansyah mempunyai paras dan wajah yang tampan. Ajudan Jokowi juga tidak segan-segan membocorkan kebiasaan Jokowi, seperti yang diunggah akun youtube Presiden Joko Widodo. Ini dia sosok ajudan Jokowi yang membocorkan kebiasan Jokowi:

Berpangkat Letnan Satu

Asisten ajudan yang memiliki paras ganteng yakni Teddy Indra Wijaya. Teddy adalah lulusan akademi militer tahun 2011, saat ini dia berpangkat Letnan Satu. Teddy menjelaskan untuk menjadi ajudan Presiden Jokowi bukan hal yang mudah. Dia menjelaskan semua harus melewati seleksi ketat. Setelah melewati tahap seleksi akhirnya dia terpilih menjadi ajudan presiden.

"Kami diseleksi dari masing-masing angkatan darat, laut udara, polisi. Kemudian saya terpilih mewakili TNI," kata Teddy.

Iptu Syarif Muhammad Fitriansyah, wakil dari kepolisian

Syarif Muhammad Fitriansyah ajudan Jokowi yang mewakil instansi kepolisian. Syarif adalah alumni Akpol tahun 2012. Sama seperti Teddy, Syarif juga mengikuti seleksi terlebih dahulu. Syarif sendiri tidak pernah bermimpi jika menjadi ajudan Presiden yang setia mengikuti Jokowi kemanapun berada.

Dia berasal dari Pontianak dan pada saat acara HUT RI dia pernah mendapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi karena kostum daerah yang dia gunakan. "Mimpi (jadi ajudan Jokowi) saja tidak pernah," ungkapnya.

Bocorkan kebiasan Jokowi

Sebagai orang yang selalu bersama Presiden Jokowi, Teddy dan Syarif paham betul setiap kegiatan Jokowi. Syarif mengatakan kegiatan Jokowi sangatlah padat. Dia mencontohkan Jokowi tak hanya melakukan kunjungan kerja di satu kota satu provinsi, melainkan ke beberapa provinsi lainnya.

"Pernah pagi terbang ke Aceh setelah ke Aceh ke Banjarmasin. Setelah itu, lanjut bapak terbang ke Halmahera, Maluku Utara. Setelah itu lanjut lagi ke Papua, untuk melihat perkembangan jalan trans Papua. Jadi selama lima hari, satu hari satu provinsi," ungkap Syarif.

Sementara itu Teddy mengatakan dalam kunjungan kerjanya banyak aktivitas yang dilakukan Jokowi. Mulai dari membagikan Kartu Indonesia Pintar, sertifikat tanah, peresmian atau peninjauan. Namun di sela-sela kesibukannya, Presiden Jokowi tidak pernah melupakan kewajibannya menunaikan salat. "Nanti breaknya saat makan siang. Kemudian, biasanya kalau makan siang setelah salat zuhur. Bapak akan salat zuhurnya mampir dulu ke masjid terdekat. (Kegiatannya) dari pagi sampai malem, kemudian kelar acara bisa jam 9 setengah 10. Pasti saat tiba di hotel bapak tidak serta merta istirahat justru bapak pikirkan hal lain. Bukan hanya mikirkan kunker, pikirkan ada kegiatan apa di nasional, kemudian mungkin di internasional ada apa. kemudian bapak telepon ini, telepon menteri ini, telepon pejabat ini," terangnya.

Kebiasan Jokowi dari nonton youtube sampai baca berita

Ajudan-ajudan ini juga membocorkan kebiasan Jokowi jika sedang santai. "Kalau lagi sendiri ataupun udah selesai kegiatan, nonton youtube, baca berita atau menggunakan sosmed bapak. Bacain pesan-pesan direct message yang dikirim masyarakat, itu bapak baca loh," kata Teddy.

Selain itu, hal yang membahagiakan Jokowi menurut ajudannya adalah saat bertemu rakyat. Jokowi juga tidak mempersoalkan jika ada masyarakat yang ingin berfoto dengannya.

"Kalau ketemu warga itu, menurut saya bapak istirahat. Kerena pasti gembira, ketawa, kemudian salam-salaman. Itu menurut saya yang membuat bapak istirahat. Karena bahagai di situ, bersapa, canda tawa, salaman dengan masyarakat di jalan. Mereka minta foto dengan presiden. Kita fotokan, lalu nanti bapak ngecek, fotonya jelek, fotonya nge-blur, dibalikin lagi HP nya ke saya. Saya fotoin lagi. sampe fotonya bagus. lalu bapak mengucapkan: "Nih, terima ni fotonya, bagus" kata bapak," Ungkap Syarif.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kompol Syarif Bicara soal Berbuat Baik saat Foto Bareng Mayor Teddy, Netizen Salfok 2 Sosok di Belakang
Kompol Syarif Bicara soal Berbuat Baik saat Foto Bareng Mayor Teddy, Netizen Salfok 2 Sosok di Belakang

Selain dibanjiri kekaguman, potret tersebut turut mendapat beragam tanggapan warganet yang justru menyorot dua sosok di belakang.

Baca Selengkapnya
Padahal Setiap Hari Ngawal, Potret Asisten Ajudan Baru Berani Selfie sama Presiden dan Ibu Negara
Padahal Setiap Hari Ngawal, Potret Asisten Ajudan Baru Berani Selfie sama Presiden dan Ibu Negara

Asisten Ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kompol Syarif Muhammad Fitriansyah memberanikan diri untuk foto selfie bareng Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mayor TNI Teddy, Sosok Ajudan Spesial Diberikan Jokowi untuk Prabowo
VIDEO: Mayor TNI Teddy, Sosok Ajudan Spesial Diberikan Jokowi untuk Prabowo

Teddy pernah tugas sebagai asisten ajudan Presiden Jokowi periode 2014-2019.

Baca Selengkapnya
Potret Mayor Teddy Indra Diapit Paspampres jadi Sorotan, Sama-Sama Gagah
Potret Mayor Teddy Indra Diapit Paspampres jadi Sorotan, Sama-Sama Gagah

Belum lama ini, sosoknya kedapatan berpose bersama deretan anggota Paspampres.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Profil Seskab Teddy Indra Wijaya, Prajurit Kopassus Loyal ke Jokowi Dipercaya Prabowo
VIDEO: Profil Seskab Teddy Indra Wijaya, Prajurit Kopassus Loyal ke Jokowi Dipercaya Prabowo

Teddy Indra Wijaya menjadi sorotan usai namanya ditunjuk Presiden Prabowo Subianto sebagai Sekretaris Kabinet dalam Kabinet Merah Putih pada Minggu malam

Baca Selengkapnya
Sama-Sama Pernah Tolong Perempuan Pingsan, Kompol Syarif Asisten Ajudan Jokowi Heran sama Cewek Digendong Mayor Teddy: Agak Lain Ya Mbaknya
Sama-Sama Pernah Tolong Perempuan Pingsan, Kompol Syarif Asisten Ajudan Jokowi Heran sama Cewek Digendong Mayor Teddy: Agak Lain Ya Mbaknya

Asisten ajudan Presiden Joko Widodo ikut soroti wanita viral yang pingsan dan digendong Mayor Teddy Indra Wijaya.

Baca Selengkapnya
Sebelum Mayor Teddy, Ajudan Menhan Ini Sudah Lebih Dulu Dikagumi Masyarakat
Sebelum Mayor Teddy, Ajudan Menhan Ini Sudah Lebih Dulu Dikagumi Masyarakat

Hal ini tidak lain karena paras Sang Ajudan yang dinilai tampan bagi sebagian kaum wanita.

Baca Selengkapnya
Kamera Terus Sorot Mayor Teddy Bikin Heboh Istora, Prabowo 'Untung Dia Masih Aktif di TNI Kalau Enggak Dia yang Nyapres'
Kamera Terus Sorot Mayor Teddy Bikin Heboh Istora, Prabowo 'Untung Dia Masih Aktif di TNI Kalau Enggak Dia yang Nyapres'

Sosok kehadiran Mayor Teddy Indra Wijaya bikin riuh Istora Senayan.

Baca Selengkapnya
Kini Jadi Ajudan Probowo Subianto, Simak Profil Mayor Teddy Indra Wijaya
Kini Jadi Ajudan Probowo Subianto, Simak Profil Mayor Teddy Indra Wijaya

Sosok Mayor Teddy Indra Wijaya mencuri perhatian publik setelah diketahui menjadi ajudan calon presiden Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Kompol Syarif Asisten Ajudan Jokowi Sampaikan Pesan ke Mayor Teddy Ajudan Prabowo, Ini Isinya
Kompol Syarif Asisten Ajudan Jokowi Sampaikan Pesan ke Mayor Teddy Ajudan Prabowo, Ini Isinya

Berikut momen Kompol Syarif asisten ajudan Jokowi sampaikan pesan ke Mayor Teddy ajudan Prabowo.

Baca Selengkapnya
Daftar Para Mantan Ajudan Presiden Jokowi Kini Semuanya Sudah Jadi Jenderal TNI, Kariernya Moncer
Daftar Para Mantan Ajudan Presiden Jokowi Kini Semuanya Sudah Jadi Jenderal TNI, Kariernya Moncer

Berikut daftar para mantan ajudan Presiden Joko Widodo yang kini semuanya sudah menjadi Jenderal TNI.

Baca Selengkapnya
Mayor TNI Teddy, Perwira Elite Kopassus Spesial Diberikan Jokowi untuk Prabowo
Mayor TNI Teddy, Perwira Elite Kopassus Spesial Diberikan Jokowi untuk Prabowo

Berikut sosok Mayor TNI Teddy perwira elite Kopassus yang diberikan Presiden Jokowi untuk Prabowo.

Baca Selengkapnya