Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemkot Pasuruan Bagikan Ribuan Sembako pada PHL, Gus Ipul: Mari Bantu Sukseskan MTQ

Pemkot Pasuruan Bagikan Ribuan Sembako pada PHL, Gus Ipul: Mari Bantu Sukseskan MTQ Pemkot Pasuruan Bagikan Ribuan Sembako Pada PHL. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemerintah Kota Pasuruan membagikan ribuan paket sembako kepada Tenaga Harian Lepas dan Tenaga Kontrak di lingkungan pemerintah Kota Pasuruan, pada, Senin (18/4) di halaman gedung kesenian Kota Pasuruan.

Ribuan paket sembako ini merupakan sumbangan dari para ASN dan PPPK pemerintah Kota Pasuruan yang kemudian dibagikan ke seluruh Pegawai Harian Lepas (PHL) dan tenaga kontrak di lingkungan pemerintah Kota Pasuruan.

Pada kesempatan ini, Gus Ipul meminta kepada seluruh PHl dan Tenaga Kontrak untuk bergandeng tangan dalam mensukseskan MTQ Jawa Timur ke 30 yang akan dilaksanakan di Kota Pasuruan pada september nanti.

"Mari bantu ciptakan Kota Pasuruan menjadi Kota yang bersih, bersih di rumah, bersih di kantor dan biasakan buang sampah pada tempatnya sehingga Kota Pasuruan nyaman dikunjungi," ujar Gus Ipul.

Gus ipul juga menegaskan kepada seluruh PHL dan Tenaga Kontrak untuk disiplin dalam bekerja. "Saya minta disiplin, datang tepat waktu dan pulang tepat pada waktunya," imbuhnya.

Ia juga mengajak para PHL dan tenaga kontrak untuk jadi pelopor dalam menciptakan ketertiban di Kota Pasuruan. "Saya minta kalian bisa jadi pelopor untuk menciptakan ketertiban, dengan tidak parkir di trotoar, jika ada yang parkir di trotoar mohon ditegur dan dilaporkan pada Satpol PP," tegasnya.

Kemudian, Gus Ipul mengatakan bahwa tahun ini dan ke depannya PHL dan tenaga kontrak akan terus dievaluasi.

"Jangan jadi PHL yang absen saja terus pulang, karena merasa jadi direktur. Saya sudah mendapatkan laporan itu, dan itu akan dievaluasi dan diberikan sanksi tegas," ungkap Gus Ipul.

Ia juga mengungkapkan bahwa proses evaluasi ini dilakukan, karena tentunya pemerintah diawasi oleh BPK dan KPK.

"Jika kemudian ada phl yang hanya datang terus pulang, tentu ini akan menjadi bahan temuan oleh BPK dan KPK. Untuk itu, jangan jadi PHl yang korupsi waktu, dan jangan lakukan tindakan-tindakan yang bagian dari pungli, dan saya doakan pekerjaan kalian jadi barokah," tegasnya.

Pembagian sembako ini juga dalam rangka mencegah terjadinya inflasi. "Ini juga dalam rangka menekan inflasi, jadi untuk memenuhi kebutuhan njenengan, dan diusahakan beli sesuatu yang dibutuhkan saja," katanya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ribuan Warga Bontang Dapat Bantuan Sembako dari PKT, Nilai Total Tembus Rp1,1 Miliar
Ribuan Warga Bontang Dapat Bantuan Sembako dari PKT, Nilai Total Tembus Rp1,1 Miliar

Para penerima berdasarkan data Pemkot Bontang melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos PM).

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Bagi-bagi 1.000 Sembako di Depan Istana Jelang Lebaran
Presiden Jokowi Bagi-bagi 1.000 Sembako di Depan Istana Jelang Lebaran

Presiden Joko Widodo atau Jokowi membagikan 1.000 paket sembako kepada masyarakat sekitar di depan Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (8/4/2024).

Baca Selengkapnya
Total Bantuan Paket Sembako Disebar PKT Proaktif Tembus Rp1,61 Miliar
Total Bantuan Paket Sembako Disebar PKT Proaktif Tembus Rp1,61 Miliar

Jika diakumulasi, total realisasi PKT Proaktif berbagi sembako pada Ramadan ini senilai Rp1,61 miliar yang terbagi pada berbagai sasaran penerima.

Baca Selengkapnya
Jelang Idulfitri, Pemkot Pasuruan Gelar Pasar Murah Ramadan
Jelang Idulfitri, Pemkot Pasuruan Gelar Pasar Murah Ramadan

Pemkot Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pasuruan menggelar Pasar Murah Ramadan.

Baca Selengkapnya
Ikuti Arahan Jokowi, Erick Thohir Salurkan 3.000 Paket Sembako di Malang
Ikuti Arahan Jokowi, Erick Thohir Salurkan 3.000 Paket Sembako di Malang

Menteri BUMN, Erick Thohir mendampingi Presiden Jokowi membagikan 3.000 paket sembako dari BUMN dalam program Pasar Rakyat di Kota Malang.

Baca Selengkapnya
Pesan Gus Ipul di Malam Nuzulul Quran
Pesan Gus Ipul di Malam Nuzulul Quran

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh THL, Tenaga Kontrak, PPPK dan pejabat eselon III di lingkungan pemerintah Kota Pasuruan.

Baca Selengkapnya
Saat Kapolri Sigit Bicara Peningkatan SDM Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045
Saat Kapolri Sigit Bicara Peningkatan SDM Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Kegiatan tersebut dalam rangka menebar kebaikan di Bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024

Baca Selengkapnya
Gus Ipul Buka MTQ Pasuruan City Expo, Semarakkan MTQ ke-30 Tingkat Jatim
Gus Ipul Buka MTQ Pasuruan City Expo, Semarakkan MTQ ke-30 Tingkat Jatim

Kota Pasuruan sebagai tuan rumah MTQ ke-30 tingkat Provinsi Jawa Timur turut dimeriahkan oleh MTQ Pasuruan City Expo.

Baca Selengkapnya
Polisi Bagikan Ratusan Paket Nasi, Sampaikan Pesan Pilkada Damai ke Jemaah Masjid
Polisi Bagikan Ratusan Paket Nasi, Sampaikan Pesan Pilkada Damai ke Jemaah Masjid

Polisi membagikan ratusan paket nasi kotak kepada jemaah Masjid Roisyam.

Baca Selengkapnya
Gelar Pasar Murah di Surabaya, Dirut Pupuk Indonesia: Bisa Gerakkan Ekonomi Daerah
Gelar Pasar Murah di Surabaya, Dirut Pupuk Indonesia: Bisa Gerakkan Ekonomi Daerah

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan agar BUMN, pemerintah pusat maupun daerah memperbanyak kegiatan pasar murah bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Haul KH Abdul Hamid ke-42, Ratusan Ribu Jemaah Padati Kota Pasuruan
Haul KH Abdul Hamid ke-42, Ratusan Ribu Jemaah Padati Kota Pasuruan

Gus Ipul juga menyampaikan bahwa saat ini pemerintah Kota Pasuruan terus berbenah dalam mewujudkan Kota Pasuruan menjadi kota yang maju.

Baca Selengkapnya
Pupuk Kaltim Gelontorkan Rp3 Miliar Selama Ramadan, untuk Apa Saja?
Pupuk Kaltim Gelontorkan Rp3 Miliar Selama Ramadan, untuk Apa Saja?

Bantuan ini diberikan kepada perwakilan masyarakat sekitar Kantor Pusat Pupuk Kaltim.

Baca Selengkapnya