Pujian Prabowo Buat Jokowi
Prabowo Subianto memuji kinerja Jokowi sebagai seorang Presiden. Dia menyebut, Jokowi berhasil memimpin Indonesia.
Prabowo menekankan bukan berarti kepemimpinan Jokowi tak memiliki kekurangan.
Pujian Prabowo Buat Jokowi
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto memuji kinerja Joko Widodo (Jokowi) sebagai seorang Presiden. Dia menyebut, Jokowi berhasil memimpin Indonesia dengan baik dan benar.
"Kita bersyukur bahwa pemerintah sekarang yang dipimpin oleh Bapak Joko Widodo telah berhasil, telah berhasil."
-Prabowo dalam sambutannya saat menghadiri rapat kerja nasional (Rakernas) Punguan Simbolon Dohot Boruna Indonesia (PSBI) di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (7/7).
Namun, Prabowo menekankan bukan berarti kepemimpinan Jokowi tak memiliki kekurangan.
Dia menilai, Jokowi berhasil dalam beberapa aspek dan itu perlu diakui.
"Kita tidak mengatakan berhasil, selesai. Kita mengatakan tidak ada kekurangan rintangan hambatan. Selalu akan ada kekurangan, rintangan, hambatan," ujar dia.
Prabowo menjelaskan, tak mudah membangun bangsa besar seperti Indonesia dengan jumlah penduduk hampir 300 juta orang. Ketimbang negara lainnya, kata Prabowo Indonesia dipimpin dengan baik oleh pemerintah saat ini.
"Ini bukan suatu pekerjaan yang sangat gampang. Kawasan kita, adalah sebesar Eropa. Di Eropa ada 27-29 negara yang menempati luas wilayah seperti kita," kata Prabowo
"Jumlah penduduk kita pun keempat terbesar di dunia. Mereka (negara Eropa) punya 27 negara, kita 1 negara. Mereka punya 27 kepala negara, 27 kementerian, Perdana Menteri dan sebagainya, 27 angkatan perang, kita satu."
- Kata Prabowo melanjutkan.
merdeka.com
Prabowo menerangkan, banyak negara di dunia yang saat ini tengan melihat Indonesia. Kendati tak merinci, negara mana yang dimaksud Prabowo mengklaim negara-negara itu menganggap Indonesia sebagai panutan.
"Di kawasan kita sendiri mereka melihat kok Indonesia seperti ini. Kita merasakan ada kekurangan, pasti," ujar dia.
Prabowo menambahkan, keberhasilan kepemimpinan Jokowi dapat dilihat saat seluruh dunia mengalami krisis karena pandemi Covid-19. Jokowi, kata dia berhasil menerapkan kebijakan yang tepat. "Pemerintah melakukan langkah-langkah, pemerintah memimpin, Presiden kita memimpin dengan benar dan baik. Dan kita telah berhasil. Jadi kekurangan kita harus kita akui kadang-kadang. Berat mengakui keberhasilan," kata dia. Reporter: Winda Sumber: Liputan6.com