Relawan Gusti wilayah Madura siap kawal pilgub di wilayah rawan
Merdeka.com - Setiap pemilihan kepala daerah secara serentak, baik itu pemilihan bupati, wali kota maupun Gubernur, selalu menjadi perhatian, terutama untuk wilayah Madura, yang meliputi empat kabupaten yakni Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep.
Sebab, setiap dalam penyelenggaraan pilkada, Madura selalu terjadi gugatan, di Pengadilan Tata Usaha Negara hingga di Mahkamah Konstitusi (MK). Seperti halnya dalam pemilihan Gubernur Jawa Timur, lima tahun lalu.
Salah satu pasangan calon harus melakukan gugatan ke MK. Sebab, dalam pemilihan umum, saat berlangsungnya pencoblosan diindikasikan ada kecurangan suara, khususnya wilayah Pamekasan dan Sumenep.
-
Siapa saja yang terlibat dalam pengawasan pemilu di Indonesia? Dalam konteks Indonesia, aktor-aktor seperti KPU (Komisi Pemilihan Umum), Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu), partai politik, dan lembaga swadaya masyarakat memiliki peran dalam memastikan pemilu berjalan dengan baik dan adil.
-
Siapa yang bertugas mengawasi proses pencoblosan? Wewenang Pengawas TPS termasuk memeriksa kelengkapan dan kebenaran data pemilih, mengawasi proses pencoblosan, mencatat dan melaporkan segala pelanggaran yang terjadi di TPS kepada Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) atau Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta ikut serta dalam proses penghitungan suara di TPS.
-
Siapa yang bertugas mengawasi Pilkada? Pengawasan terhadap pelaksanaan Pilkada dilakukan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Sanksi hukum bagi pelanggaran Pilkada juga diatur dalam undang-undang ini.
-
Siapa yang mengawasi Pilkada? Diawasi oleh Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Provinsi dan Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten/Kota.
-
Apa tugas utama pengawas Pemilu di TPS? Tugas utama mereka adalah mengawasi dan memastikan jalannya proses pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) sesuai dengan aturan yang berlaku. Mereka juga bertanggung jawab untuk memastikan keamanan, ketertiban, dan kelancaran pemungutan suara di TPS.
Koordinator tim relawan pemenangan Gusti (Gus Ipul - Puti) Madura, Achmad Fauzi mengakui kalau dua daerah Pamekasan dan Sampang sering bermasalah. Terutama dalam persoalan pilkada sering terjadi masalah.
Karena itu, dirinya bersama relawan di Madura siap mengawal dalam pemilihan umum Gubernur Jawa Timur. Dengan cara menyebarluaskan relawan ke tiap-tiap tempat pemungutan suara (TPS). "Satu TPS itu akan dipantau dua orang relawan dan satu saksi," kata Achmad Fauzi, Minggu (1/4).
Fauzi menjelaskan, jumlah relawan yang mencapai ribuan ini nantinya akan ditugasi untuk mengawasi pilkada terutama pemilihan gubernur dan wakil gubernur. Pengawasan ini dilakukan di setiap tahapan pilkada mulai dari surat suara dan kotak suara berada di kantor KPU hingga kembali lagi.
"Relawan ini nanti dihadirkan untuk memantau mulai mengawal dari surat dan kotak suara berada di KPU hingga di lokasi pencoblosan. Kemudian saat berlangsungnya pencoblosan, menempatkan dua orang untuk mengawasi proses jalannya pencoblosan hingga penghitungan," ujar dia.
"Kemudian mengawal kembali hingga surat dan kotak suara itu benar-benar aman tidak ada kecurangan suara dalam pemilihan gubernur. Seperti yang terjadi lima tahun lalu di Pamekasan dan Sumenep, ujungnya sampai ada gugatan di MK," pungkas dia. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebanyak 1,6 juta lebih saksi akan mengawal suara Ganjar-Mahfud dan partai pendukung pada hari pencoblosan Pemilu 2024, 14 Februari nanti.
Baca SelengkapnyaSaat ini TPN Ganjar-Mahfud memiliki lebih dari 800.000 saksi.
Baca SelengkapnyaTim hukum TPN Ganjar-Mahfud terus bergerak menyikapi terhadap berbagai bentuk intimidasi yang terjadi.
Baca SelengkapnyaPersonel BKO itu akan ditempatkan di daerah yang sudah di plotting untuk melaksanakan pengamanan tahap pemungutan suara Pilkada 2024 di Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaTiga pengelompokan yang dimaksud antara lain, wilayah yang sangat rawan, wilayah rawan, dan wilayah kurang rawan.
Baca SelengkapnyaKapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menyampaikan skema pengamanan personel gabungan di TPS-TPS rawan.
Baca SelengkapnyaRelawan Ganjar-Mahfud Md mengeluarkan rekomendasi pada Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud se-Pulau Jawa di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (27/11).
Baca SelengkapnyaRelawan memiliki tanggung jawab besar untuk menyampaikan program unggulan Ahmad Lutfi dan Taj Yasin secara langsung
Baca SelengkapnyaPihaknya telah menkonsolidasikan kekuatan untuk memilih Prabowo-Gibran
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan Jawa Tengah harus tetap menjadi kandang PDIP.
Baca SelengkapnyaTPN Ganjar-Mahfud menemukan indikasi kecurangan pada pelaksanaan Pemilu 2024 berupa penggelembungan suara.
Baca SelengkapnyaHadi menjelaskan, salah satu alasan pulau Jawa menjadi wilayah yang krusial lantaran memiliki jumlah penduduk paling banyak.
Baca Selengkapnya