Ribuan Pelari Susuri Trek Perkebunan di Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019
Merdeka.com - Event sporttourism Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 berlangsung meriah. Kompetisi lari yang menyuguhkan trek perkebunan ini diikuti ribuan pelajar.
Mengambil start di kawasan wana wisata Sumbermanis, Desa Gombengsari, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, ribuan peserta ini menempuh jarak lima kilometer dengan rute yang menantang, Minggu (23/6/2019). Menembus hutan Gombengsari, mereka menyusuri rapatnya rerimbunan pohon mahoni dan pinus.
Ribuan Pelari Susuri Trek Perkebunan di Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 ©2019 Merdeka.comTrack yang harus dilalui naik turun, terjal, berbatu, terkadang licin, becek, dan terhalang akar pohon. Namun udara yang sejuk sangat membantu peserta menjaga staminanya.
-
Bagaimana Desa Sekar Gumiwang dijelajahi? Pada akhir Januari ini, kanal YouTube Agus Rudi Purwanto menjelajahi lokasi desa itu dengan sepeda motor.
-
Kenapa Kawah Pulosari dipadati pendaki? Biasanya area ini dipadati pendaki yang trekking atau mendirikan tenda di camping ground.
-
Apa saja wisata alam di Wonogiri? Wonogiri adalah sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menawarkan ragam keindahan alam memesona. Ini dapat dilihat dari berbagai wisata alam yang ditawarkan daerah yang terkenal dengan sebutan Kota Gaplek.
-
Bagaimana cara mencapai Desa Wisata Wukirsari? Saat hendak memasuki Desa Wukirsari, pengunjung akan disambut pemandangan hamparan sawah dengan latar belakang perbukitan. Kemudian mereka akan disambut gapura dengan hiasan gunungan wayang yang menjadi gerbang masuk menuju Desa Wisata Wukirsari.
-
Bagaimana cara menikmati keindahan alam di Banyuwangi? Setiap sudut Banyuwangi menawarkan pengalaman alam yang unik dan mengesankan.
-
Bagaimana cara menikmati keindahan Agrowisata Kopeng Gunungsari? Keindahan Agrowisata Kopeng Gunungsari terdiri dari taman bunga yang memukau, pemandangan pegunungan yang menakjubkan, dan udara sejuk yang menyegarkan.
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas mengatakan, kompetisi lari ini dibuat untuk merespon keinginan kaum milenial. "Ini bagian dari respon kita terhadap keinginan milenial. Mereka menyukai dua hal. Pertama olahraga, dan kedua budaya. Karena itu kita gelar beberapa kegiatan berbasis budaya dan alam. Salah satunya Gombengsari Plantation Run ini," ujar Anas.
Selain menarik dari segi tempat, event ini juga mengakomodir potensi lokal. Gombengsari memiliki potensi lokal yang kuat. Selain alamnya yang indah, Gombengsari juga terkenal dengan kopi dam susu kambing ettawa.
Ribuan Pelari Susuri Trek Perkebunan di Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 ©2019 Merdeka.com"Berbekal potensi yang kami miliki, Banyuwangi terus menggarap sporttourisme, olahraga berbalut pariwisata dengan memanfaatkan kekayaan alam kami. Tahun ini ada 12 event sporttourisme, antara lain yang akan dihelat dalam waktu dekat adalah Durian Cycling, Savana duathlon, hingga Tour de Ijen," kata Anas.
Menurut Anas Gombengsari bisa menerapkan, pariwisata berbasis rakyat dan kearifan lokal. Ini akan lebih kuat jika dibanding wisata buatan yang kadang memaksakan apa yang tidak sesuai dengan tradisi atau pengembangan masyarakat di tingkat lokal.
"Kami akan dorong halal friendly tourism yang berbasis plantation tumbuh di tempat ini. Saya senang datang ke sini. Pengembangan kerajinannya juga luar biasa," kata Anas.
Ribuan Pelari Susuri Trek Perkebunan di Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 ©2019 Merdeka.comBanyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 ini terdiri dari kategori pelajar SD, SMP dan SMA. Selain itu juga ada kategori umum yang ikut memeriahkan kompetisi ini.
Untuk juara kategori SD putra diraih Rizki Sugiarto dari SDN Bakungan Glagah. Juara SD putri, Dwi Ainun R dari SDN 2 Gumirih, Singojuruh. Di kategori SMP putra diraih Wahyu Hidayat dari SMP 2 Genteng, dan Innes Aditya dari SMP 2 Banyuwangi di kategori putri.
Kategori SMA putra dijuarai oleh Anggi F dari SMA Muhammadiyah 2 dan Ernofian dari SMA 2 Genteng di kategori putri. Juara kategori umum putra diraih oleh Buang dari Kecamatan Kalipuro. Di kategori putri juara diraih Sarah Adnanova, peserta Bea Siswa Budaya Indonesia (BSBI) asal Cekoslowakia.
Ribuan Pelari Susuri Trek Perkebunan di Banyuwangi Gombengsari Plantation Run 2019 ©2019 Merdeka.com"Saya tidak menyangka bisa menjadi pemenang. Saya lihat tadi semuanya berlari dengan kencang, terutama anak-anak. Treknya asik, menantang. Ini pengalaman seru bagi peserta seperti saya, menjajal kompetisi lari di negeri orang," kata Sarah.
Rasa senang juga diungkapkan oleh Wahyu Hidayat, juara 1 di kategori SMP putra. "Saya memang rutin berlatih lari. Namun di Gombengsari ini tantangan tersendiri buat saya yang biasa berlatih di jalan aspal. Syukur bisa menang juga di trek pegunungan," ungkapnya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hampir seribu pelari mengikuti event sport tourism Alas Purwo Jungle Run.
Baca SelengkapnyaAjang sport tourism "Banyuwangi Night Run", Sabtu (8/8) malam, meninggalkan kesan tersendiri bagi 700-an peserta yang datang dari berbagai daerah.
Baca SelengkapnyaBanyuwangi Ijen Geopark Downhill 2023 merupakan salah satu event sport tourism yang dikembangkan oleh Pemkab Banyuwangi bekerja sama dengan berbagai pihak.
Baca SelengkapnyaRibuan peserta berlari bersama dalam Prambanan Color Run Festival 2024 di Candi Prambanan pada Minggu (25/8/2024).
Baca SelengkapnyaPemkab Banyuwangi terus mendorong desa-desanya mengoptimalkan potensinya untuk menggerakkkan ekonomi daerah
Baca SelengkapnyaJalur yang akan dilewati pada Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM juga bakal lebih menantang ketimbang event sebelumnya di Bromo.
Baca SelengkapnyaRatusan pelari dari berbagai daerah di Indonesia telah bersiap menyusuri keindahan malam kota Banyuwangi dengan rute sejauh 10 KM.
Baca SelengkapnyaTempat wisata itu juga menjadi jalur pendakian menuju puncak Gunung Sumbing.
Baca SelengkapnyaSekitar 357 pembalap downhill dari dalam dan luar negeri bakal beradu di lintasan ekstrim Gantasan Bike Park.
Baca Selengkapnyapada Desember nanti akan digelar lomba sepeda klasik tanjakan dari Kota Bandung dan berakhir di Gunung Tangkuban Parahu.
Baca SelengkapnyaAjang balap sepeda Hubride 2024 digelar di Kabupaten Banyuwangi, Minggu (6/10/2024).
Baca SelengkapnyaGunung yang memiliki trek pendakian terpanjang di Pulau Jawa bukanlah Gunung Semeru yang tertinggi, namun Gunung Argopuro.
Baca Selengkapnya