Sukseskan Gerakan Ayo Haji Muda, Anak Usia 6 Tahun Sudah Bisa Daftar Haji
Merdeka.com - Gerakan 'Ayo Haji Muda' yang sedang digaungkan oleh Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bertransformasi menjadi tiga segmen pada tahun 2021. Sebelumnya pada tahun 2018 lalu gerakan ini hanya ada satu segmen yakni Haji usia muda saja.
Anggota Badan Pelaksana BPKH, Iskandar Zulkarnain menjelaskan ketiga segmen tersebut. Yang pertama yakni haji usia dini, haji usia muda, dan haji eksekutif. Pada haji usia dini, usia minimal bisa mendaftar haji yaitu enam tahun.
"Yang pertama itu Haji Usia Dini, mulai 6 tahun sudah bisa mendaftar. Tadinya kan usia 12 tahun baru bisa daftar," kata Iskandar saat media briefing BPKH, Rabu (13/1).
-
Siapa jemaah haji termuda Bangka Belitung? Salah satu yang membuat haru adalah kisah Inas Syifa yang menjadi calon jemaah haji termuda di Bangka Belitung.
-
Apa itu BPIH dalam haji? Setelah mendaftar, calon jemaah akan mendapatkan BPIH yang di dalamnya berisikan nomor porsi haji.
-
Apa artinya 'haji'? Menurut istilahnya, Haji tak lain berasal dari bahasa Arab 'Hagg' yang berarti berziarah. Maka dari itu, makna haji sendiri yakni merupakan ibadah berupa ziarah yang dilakukan ke Kota Suci Mekkah dalam rangka meningkatkan keimanan dan takwa seseorang terhadap Allah SWT.
-
Apa yang dimaksud dengan haji? Haji secara istilah adalah menyengaja berkunjung ke Baitullah, di Makkah untuk melakukan ibadah pada waktu dan cara tertentu serta dilakukan dengan tertib.
-
Kapan orang berhaji? Melansir dari berbagai sumber, Senin (6/2/23), berikut ulasan selengkapnya untuk Anda mengenai 25 kata-kata naik haji dengan sarat doa dan harapan mulia.
-
Mengapa komposisi jemaah haji reguler dan khusus diubah? Komposisi itu dilakukan dengan mempertimbangkan keselamatan jemaah haji. Selain itu, untuk kapasitas asrama yang menampung juga belum memadai jika diberatkan ke jemaah haji reguler.
Selanjutnya yaitu Haji Muda, segmennya siswa SMA, mahasiswa, atau para karyawan baru. Terakhir, Haji Eksekutif. Segmennya yakni para orang tua berusia yang sudah mapan namun baru ingin mendaftar haji di usia 40 tahun ke atas.
Segmen eksekutif ini akan diarahkan mendaftar ke haji khusus yang antreannya hanya 5 tahun, bukan yang waktu tunggunya belasan hingga puluhan tahun.
"Segmen kedua yaitu haji muda itu sendiri, nah segmen ketiga, yaitu masyarakat yang baru sadar, baru ingat, atau baru tergugah di usia 45 tahun. Mereka kita arahkan ke haji khusus karena mereka kemampuannya pasti lebih dari yang regular," kata Iskandar.
Iskandar kemudian menjelaskan dasar dari transformasi ketiga segmen gerakan haji muda ini. Dasarnya yakni menyelaraskan antara Fatwa MUI pada Musyawarah Nasional ke-10 dengan Panja Komisi VIII DPR RI.
"MUI mengeluarkan 3 fatwa. Pertama tentang pendaftaran haji usia dini. Kedua fatwa tentang pembayaran setoran awal haji dengan utang atau pembiayaan namun syaratnya mampu dilunasi. Ketiga, bagi orang yang mampu pergi haji, maka tidak boleh ditunda," ujarnya.
"Jadi selaras, antara Panja Komisi VIII DPR dengan Fatwa MUI," kata Iskandar.
Iskandar yakin, transformasi ketiga segmen tersebut bisa menyukseskan Gerakan Ayo Haji Muda. Selain itu, hadirnya PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) juga membuat BPKH semakin yakin bahwa program Gerakan Ayo Haji Muda bisa semakin sukses di tahun 2021 ini.
Iskandar mengatakan, ketiga tiga bank syariah BUMN ini memiliki pangsa lebih dari 50 persen dari dana kelolaan yang penempatannya di bank syariah.
"Kami mengharapkan kinerja bank merger tersebut menjadi lebih baik. Koordinasi lebih mudah, produk-produknya lebih kreatif. Terutama untuk mendukung gerakan Haji Muda," kata Iskandar.
"Dengan mergernya ketiga bank itu, tentunya akan meningkatkan pelayanan kepada para milenial yang akan mewujudkan ibadah haji," lanjut Iskandar.
Seperti yang diketahui, Bank Syariah Indonesia (BRIS) adalah nama baru PT Bank BRIsyariah Tbk, bank penerima penggabungan. Proses merger melibatkan BRIsyariah, BNI Syariah, dan Mandiri Syariah
BRIS akan efektif beroperasi pada 1 Februari 2021. Bank ini digadang memiliki aset total Rp214,6 triliun dengan modal inti lebih dari Rp20,4 triliun.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
BPKH menyebutkan, saat ini setoran awal minimal yang diperlukan untuk berangkat haji yakni Rp25 juta.
Baca SelengkapnyaPesepak bola Witan Sulaiman bisa berhaji dengan waktu tunggu 5 tahun melalui jalur resmi Kementerian Agama.
Baca SelengkapnyaKuota calon Jemaah haji Kabupaten Siak Provinsi Riau tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya menjadi 300 orang.
Baca SelengkapnyaAda dua formasi yang akan dibuka pada seleksi PPIH 1446 Hijriah tingkat daerah.
Baca SelengkapnyaTawaran seperti itu berpotensi besar merupakan tawaran untuk ibadah haji yang ilegal.
Baca SelengkapnyaBPKH berharap lebih banyak siswa dapat menyelesaikan pendidikan mereka dengan baik.
Baca SelengkapnyaKementerian Agama mencatat jemaah haji kategori lansia tersebut berusia 96-109 tahun.
Baca SelengkapnyaMenteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan skema cicilan pelunasan biaya atau ongkos haji pada 1445 Hijriah/2024
Baca SelengkapnyaCerita Jemaah Haji Termuda Kloter I Embarkasi Makassar, Berangkat Sendiri Gantikan Ayah
Baca SelengkapnyaManda bisa berangkat haji lantaran mendapat pelimpahan dari sang Ayah yang meninggal tahun 2020
Baca SelengkapnyaUnggahannya ini pun viral hingga ditonton hampir 3,5 juta kali di TikTok dan menuai banyak komentar.
Baca SelengkapnyaIbadah haji adalah salah satu dari lima rukun Islam yang harus dilaksanakan bagi yang mampu.
Baca Selengkapnya