VIDEO: Emosi Mentan Lapor ke Jaksa Agung Ada Mafia Pungli Alat Pertanian Peras Petani Bikin Rugi
Menteri Pertanian, menemui Jaksa Agung (JA) Sanitiar Burhanuddin dalam rangka pengawasan percepatan swasembada di dalam negeri
Menteri Pertanian, menemui Jaksa Agung (JA) Sanitiar Burhanuddin dalam rangka pengawasan percepatan swasembada di dalam negeri. Usai pertemuan, Amran mengaku melaporkan ada oknum yang melakukan pungli pendistribusian traktor kepada petani.
"Ada beberapa keluhan menurut informasi di beberapa daerah, tapi belum kami dikirimi buktinya bahwa alat mesin pertanian terkadang yang kami kirim ke daerah, ke petani itu terkadang dimintaki oknum tertentu dalam artian 'bayar kalau kami berikan traktor'. Ada yang bayar sampai menurut laporan ada bayar sampai Rp50 juta satu unit," beber Amran di Gedung Kejakasaan Agung (Kejagung), Senin (16/12)