VIDEO: Orang-Orang Ring 1 Prabowo Masuk Kabinet Presiden Jokowi, Ada Ponakan hingga Mantan Aspri
Adapun orang-orang terdekat Prabowo dilantik sebagai menteri dan wakil menteri
Presiden Jokowi dalam waktu satu bulan sejak Juli-Agustus, sudah melakukan dua kali perombakan (reshuffle) kabinet Indonesia Maju. Sederet orang dekat Presiden terpilih Prabowo Subianto bahkan ditunjuk mengisi jabatan elite.
Adapun orang-orang terdekat Prabowo dilantik sebagai menteri dan wakil menteri, mulai dari ponakan hingga mantan asisten pribadi (aspri).
Paling terbaru nama Angga Raka Prabowo yang baru saja dilantik Presiden Jokowi sebagai wakil menteri Komunikasi dann Informatika (Wamenkominfo) di Istana, Senin pagi, 19 Juli 2024.
Sejumlah Jabatan Penting Orang Dekat Prabowo di Pemerintahan Jokowi
Angga Raka merupakan mantan aspri Prabowo sekaligus pengurus Partai Gerindra. Belakangan dalam Pilpres 2024, dia ditunjuk sebagai direktur media dalam tim pemenangan Prabowo-Gibran.
Sebulan sebelumnya, tepatnya pada 18 Julis 2024, nama Thomas Djiwandono mencuat usai dilantik Presiden Jokowi sebagai wakil menteri keuangan.
Tommy panggilan akrabnya merupakan keponakan Prabowo. Dia putra dari pasangan Sudrajad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo, kakak kandung Prabowo.
Latar belakang Tommy juga sudah dikenal sebagai analisis keuangan. Bahkan pada 2006 ditunjuk Hashim Djojohadikusumo sebagai CEO Arsari Group, perusahaan yang bergerak dalam agrobisnis.
Sosok Wakil Menteri Pertanian Sudaryono juga mencuat. Mantan aspri Prabowo itu dilantik bersamaan dengan Tommy. Sosok Sudaryono merupakan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah.
Dalam pelantikan hari ini, Presiden Jokowi juga mengangkat politisi Partai Gerindra Supratman Andi Agtas sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) menggantikan politisi PDIP Yasonna Laoly.