VIDEO: Riuh Tangis Karyawan Pabrik Sepatu, Terharu Bahagia Didatangi Presiden Prabowo
Para pekerja terkejut dengan kehadiran Presiden Prabowo dan antusias menyambutnya

Presiden RI Prabowo Subianto menyambangi pabrik yang memproduksi sepatu merek Hoka dan Converse di Batang, Jawa Tengah. Kedatangannya disambut riuh antusias para pekerja yang sedang beraktivitas. Momen itu berlangsung usai Presiden Prabowo meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis di Batang, Jawa Tengah, Kamis (20/3).
Para pekerja terkejut dengan kehadiran Presiden Prabowo dan antusias menyambutnya. Presiden Prabowo kemudian menghampiri mereka dan menyempatkan bertegur sapa. Presiden Prabowo juga melayani para pekerja bersalaman dan berfoto bersama.