Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengisyaratkan jika proses pembuatan vaksin Covid-19 dapat dipercepat dalam situasi pandemi. Namun, vaksin tidak akan optimal jika 3M atau memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak tidak dilakukan dengan disiplin.
Proses pembuatan vaksin sangat rumit dan dengan prinsip kehati-hatian. Aspek keamanan dan keampuhan juga merupakan hal yang diperhatikan dalam melakukan vaksinasi Covid-19. Sejauh ini, vaksin Covid-19 sudah menunjukan angka keberhasilan dan siap digunakan di beberapa negara. Namun ditegaskan Elizabeth, vaksinasi tidak menjamin 100 persen orang tersebut tidak tertular. Walaupun divaksin dengan vaksin yang sangat ampuh, tidak menjamin antibodi terbentuk sepenuhnya. Oleh sebab itu, walaupun sudah divaksinasi, protokol kesehatan tetap harus dijaga.