AHY Serahkan Surat Rekomendasi Demokrat di Pilkada Jatim, Dukung Istri Azwar Anas hingga Anak Pramono Anung
Ipuk Fiestiandani istri Menpan RB Azwar Anas yang tidak lain merupakan kader PDIP.
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan rekomendasi dukungan Partai Demokrat kepada 108 pasang kandidat calon kepala daerah yang akan berkompetisi dalam Pilkada 2024.
Ada yang menarik dari sekian rekomendasi pasangan calon kepala daerah tingkat kabupaten/kota didukung Partai Demokrat. Yaitu pasangan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani dan Mujiono.
Diketahui Ipuk Fiestiandani adalah istri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Azwar Anas yang merupakan petahana dan kader PDI Perjuangan.
"Tentu ini telah melewati berbagai proses dan tahapan yang menjadi kewajiban kami secara internal untuk bisa melihat potensi dan kans kemenangan dari masing-masing kandidat," kata AHY saat acara di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (8/8).
AHY mengatakan dari sekian banyak kandidat bakal calon kepala daerah yang diusung Partai Demokrat, banyak yang berasal dari kader internal partai maupun kader partai politik lain yang merupakan bentuk kerja sama koalisi.
"Tentunya kami berharap bahwa mereka semua bisa langsung menyusun langkah-langkah taktis selanjutnya. Dan menyiapkan diri untuk bisa masuk ke masa kampanye untuk memenangkan Pilkada," tutur AHY.
Tak hanya pasangan Ipuk-Mujiono, AHY juga menyerahkan surat rekomendasi kepada pasangan Hanindito Himawan Pramana anak dari Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung. Hanindito maju sebagai Bupati Kediri didampingi Dewi Maria Ulfa.
Berikut daftar kepala daerah tingkat kabupaten/kota diusung Partai Demokrat
1. Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Lukman Hakim dan Moch. Fauzan Ja'far
2. Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani dan Mujiono
3. Bupati dan Wakil Bupati Kediri Hanindito Himawan Pramana dan Dewi Maria Ulfa
4. Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Abdul Ghofur dan Firosya Shalati
5. Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra dan Muhammad Rizal Octavian
6. Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi dan Trihandy Cahyo Saputro.
7. Bupati dan Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar Harsonso dan Dwi Rianto Jatmiko
8. Bupati dan Wakil Bupati Sumenep Ahmad Fauzi Wongso Yudho dan Imam Hasim.
9. Bupati dan Wakil Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky dan Jiko Sarwono
10. Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin dan Elim Tyu Samba
11. Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari dan Rachman Sidharta Arisandi