Anies: Perubahan Bukan Ganti Orang, Tapi Ganti Kebijakan Agar Lebih Sejahtera
Anies menyatakan perubahan yang akan dilakukan menargetkan perubahan kesejahteraan.
Anies menyatakan perubahan yang akan dilakukan menargetkan perubahan kesejahteraan.
Anies: Perubahan Bukan Ganti Orang, Tapi Ganti Kebijakan Agar Lebih Sejahtera
Bakal calon presiden Anies Baswedan, menjanjikan perubahan pada tata kelola pemerintah RI ke depan, jika nantinya terpilih menjadi Presiden RI 2024-2029.
Di hadapan ribuan pendukung di Tangerang Selatan, Anies menyatakan perubahan yang akan dilakukan menargetkan perubahan kesejahteraan rumah tangga masyarakat.
“Bahwa kita ingin melakukan perubahan bukan sekedar pergantian nama presiden dan wakil presiden atau pergantian koalisi. Kita ingin rumah tangga-rumah tangga mengalami perubahan menjadi lebih sejahtera,” ungkap Anies di Adin house, Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (25/10).
Anies juga menyatakan kepada seluruh pendukungnya di Tangerang, apakah benar-benar menginginkan perubahan mendasar dan kesejahteraan masyarakat.
“Kalau menjangkau, sampaikan pertanyaan sederhana, apakah kita ingin harga sembako mahal terus, apakah ingin pendidikan mahal, apakah ingin kesehatan rumit, kalau tidak ingin maka harus melakukan perubahan,” ucap Anies.
Anies juga menekankan kalau perubahan yang diusungnya nanti bersama Muhaimin Iskandar, adalah perubahan mendalam dengan turut merubah kebijakan-kebijakan yang dinilai belum adil terhadap seluruh elemen masyarakat.
“Jadi perubahan ini bukan ganti orang, tapi ganti kebijakaan. Itulah yang kita mau bawa sama-sama,” tegas Anies.