Benny Kisworo Sebut Ganjar Sosok Pemimpin yang Peduli Masa Depan Indonesia
Merdeka.com - Ketua Umum Kornas Relawan Pro Ganjar Pranowo (ProGP), Benny Kisworo mengukuhkan Korwil dan 5 Korda Relawan ProGP se-Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Dia menjelaskan, Ganjar sosok pemimpin yang cinta dan konsen dalam melestarikan kebudayaan serta menghidupkan nilai-nilai luhurnya.
“Ganjar Pranowo sosok pemimpin yang meyakini bahwa peradaban Indonesia di masa depan ditentukan sejauh mana keseriusan bangsa dalam menghidupkan dan melestarikan kebudayaan yang adiluhung,” katanya saat mengukuhkan Relawan ProGP se-Provinsi DIY di Kota Yogyakarta, Jumat (17/2).
Menurutnya, Ganjar Pranowo selalu menegaskan bahwa pendidikan sudah seharusnya mengajarkan nguri-uri kabudayaan. Sebab, karakter bangsa di masa depan sangat bergantung pada karakter anak bangsa hari ini.
-
Apa yang dijelaskan Ganjar Pranowo dalam kuliah kebangsaan di FISIP UI? Dalam paparannya, Ganjar menjelaskan terkait enam pilar menuju Indonesia Emas.
-
Apa pesan Ganjar untuk santri? Ganjar berpesan, selain belajar dan berdoa, para santri diminta tak melupakan restu dari orang tua masing-masing.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo ajak berdialektika? 'Tidak, maksud saya biar ada dialektika. Kan kita ini masih belajar nih, kita ini belum mapan-mapan banget. Kalau Anda boleh, kenapa saya tidak boleh?' ujarnya dengan nada tanya.
-
Siapa yang berpendapat bahwa guru harus mendidik dengan baik? Guru yang paling pantas mengajar adalah orang yang mendidik keluarganya dengan baik. Kesuksesan seorang guru itu bukan dilihat pada dirinya pribadi, tetapi apabila muridnya jauh lebih sukses dari gurunya.
-
Di mana Ganjar Pranowo memberikan kuliah kebangsaan? Calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di FISIP Universitas Indonesia (UI), Senin (18/9).
-
Kenapa budi pekerti penting untuk anak? Pendidikan budi pekerti merupakan merupakan suatu hal yang penting untuk disampaikan dan diajarkan kepada anak. Hal ini penting untuk mencegah munculnya masalah kekerasan baik kepada anak maupun oleh anak.
“Tugas pendidikan yang utama adalah menjaga agar nilai-nilai adiluhung tersebut tidak hilang ditelan zaman,” jelasnya.
Benny prihatin, banyak anak muda sekarang ketika sudah sukses malah melupakan orang tuanya. Di sinilah karakter itu sangat penting. Menurutnya, budaya adiluhung harus diajarkan sejak dini, supaya tidak luntur.
“Toh sekarang banyak orang merasa hebat dan bangga dengan kebudayaan orang lain. Kebudayaan sendiri malah tidak diurusi. Ini kan mengkhawatirkan”, papar Benny.
Permasalahan Indonesia ke depan, papar Benny, bakal jauh lebih kompleks. Pendidikan yang berbasis pada teknologi merupakan keniscayaan sebagai upaya menyesuaikan diri dengan zaman. Tetapi, menurutnya, bukan berarti tujuan pendidikan serta-merta tercapai.
“Teknologi itu sangat penting untuk membangun peradaban. Tetapi kita perlu ingat, kepintaran itu bukanlah satu-satunya tujuan pendidikan. Menghasilkan karakter anak didik yang adiluhung juga termasuk tujuan pendidikan,” terangnya.
“Oleh karenanya, menanggulangi dampak negatif dari perkembangan teknologi harus dicari solusinya lewat kebudayaan adiluhung yang dimiliki oleh Indonesia”, lanjut Benny.
Dia menegaskan, Ganjar adalah sosok yang dibutuhkan Indonesia ke depan. Alasannya Ganjar sangat menekankan, tujuan pembangunan nasional tidak akan tercapai tanpa menghidupkan dan melestarikan kebudayaan. “Karena kebudayaan inilah yang membentuk karakter kita sebagai masyarakat Indonesia yang sangat menghormati perbedaan,” terang Benny.
“Ini menegaskan bahwa sosok Ganjar sangat peduli terhadap masa depan Indonesia. Sekaligus sangat peduli dengan kebudayaan adiluhung yang harus tetap dihidupkan dan dilestarikan. Pemimpin yang sangat peduli dengan kebudayaan perlu mendapatkan dukungan dari semua pihak untuk mewujudkan cita-cita bersama sesuai UUD 1945 dan nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila,” pungkasnya.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bakal Capres Ganjar Pranowo berkomitmen untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan. Demi menciptakan sumber daya manusia yang bersaing dengan negara lain.
Baca SelengkapnyaGanjar Bicara Pentingnya Pendidikan Karakter bagi Milenial Demi Indonesia Emas 2045
Baca SelengkapnyaGanjar, merupakan organisasi masyarakat yang melakukan tradisi pendidikan sejak lama.
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan itu di depan anak muda di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (15/7).
Baca SelengkapnyaHal ini pernah dia lakukan saat menjadi Gubernur Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaBacapres Ganjar Pranowo menyiapkan strategi pembangunan sumber daya manusia sebagai pondasi, agar Indonesia bisa melompat menjadi negara maju.
Baca SelengkapnyaCapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo menyatakan, pendidikan politik sangat penting bagi anak muda.
Baca SelengkapnyaDalam paparannya, Ganjar menjelaskan terkait enam pilar menuju Indonesia Emas.
Baca SelengkapnyaHingga kini, PDIP dan partai pengusung Capres Ganjar Pranowo belum juga mengumumkan siapa yang mendampingi mantan gubernur Jateng itu.
Baca SelengkapnyaGanjar mengajak pemuda untuk unjuk gigi kualitas serta prestasinya bagi dunia.
Baca SelengkapnyaAgar kualitas guru bagus, kesejahteraan mereka harus diperhatikan.
Baca SelengkapnyaGanjar Pranowo mendengarkan berbagai masukan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat Kendari.
Baca Selengkapnya